M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Jerawatan? Ini 4 Minuman untuk Menghilangkan Jerawat dengan Cepat

Jerawatan? Ini 4 Minuman untuk Menghilangkan Jerawat dengan Cepat
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Kali ini MomsMoney akan membagikan informasi tentang 4 minuman untuk menghilangkan jerawat dengan cepat.

Salah satu cara yang bisa Anda coba untuk membantu menghilangkan jerawat adalah dengan mengonsumsi minuman herbal.

Sebagaimana MomsMoney sadur dari laman Vogue, Dr Mittal Gupta selaku Konsultan Nutrisi Gaya Hidup Tripti Gupta dan Nmami Agarwal selaku Ahli Gizi membagikan rekomendasinya.

Baca Juga: Ceramide Bisa Bikin Kulit Awet Muda, Intip 6 Manfaat Lainnya di Sini

Selengkapnya, berikut 4 minuman untuk menghilangkan jerawat dengan cepat yang patut Anda coba.

1. Teh spearmint

Minuman untuk menghilangkan jerawat dengan cepat yang pertama adalah teh spearmint.

Mengonsumsi 1-2 cangkir teh spearmint organik setiap hari dapat mengurangi jerawat hingga 25%-50%. Adapun informasi ini telah didokumentasikan dengan baik oleh para ahli kulit.

Teh spearmint diklaim sebagai minuman mint paling ampuh untuk membunuh bakteri dan ragi penyebab jerawat.

Berkat sifat anti-inflamasi yang ada di dalamnya, teh spearmint juga dapat membantu menenangkan jerawat yang masih aktif.

2. Teh hijau dan lemon

Minuman untuk menghilangkan jerawat dengan cepat yang kedua adalah teh hijau dan lemon.

Teh hijau dan lemon merupakan kombinasi yang ampuh untuk mengatasi jerawat. Cukup rebus beberapa daun teh hijau kemudian tambahkan 1 sendok teh jus lemon ke dalamnya. Setelah larut, saring dan minum selagi hangat.

Sementara vitamin C dalam lemon berfungsi untuk mencerahkan kulit, teh hijau dikemas dengan katekin yang merupakan antioksidan kuat untuk meningkatkan kekebalan tubuh dan kesehatan kulit.

Sebuah studi menunjukkan bahwa kandungan polifenol dalam teh hijau dapat membantu mengurangi produksi sebum yang menjadikan kulit sebagai lingkungan yang tidak bersahabat bagi bakteri penyebab jerawat.

Untuk mendapatkan suntikan antioksidan yang lebih kuat, Anda bisa mencoba matcha dengan kandungan EGCG yang bermanfaat untuk membantu melawan pembentukan sebum yang terjadi sebelum jerawat terbentuk.

Baca Juga: 3 Cara Memenuhi Kebutuhan Vitamin Setiap Hari dengan Mudah

3. Neem dan madu

Minuman untuk menghilangkan jerawat dengan cepat yang ketiga adalah neem dan madu.

Meski neem atau daun mimba memiliki cita rasa pahit, namun bahan herbal yang satu ini mampu bertindak sebagai penangkal jerawat, bisul, dan noda berkat sifat antibakterinya.

Mengunyah neem atau meminumnya dalam bentuk ramuan dapat membantu menghilangkan racun dan memurnikan darah.

Supaya tidak terlalu pahit, Anda bisa memasukkan neem ke dalam air dan menambahkannya madu.

4. Teh serai dan kunyit

Minuman untuk menghilangkan jerawat dengan cepat yang keempat adalah teh serai dan kunyit.

Serai dan kunyit sama-sama memiliki sifat anti-jamur dan antibakteri yang bermanfaat untuk membantu menangkal jerawat serta ruam.

Seduhan serai, kunyit, lada hitam, evening primrose oil, dan batang lavender akan menjadi minuman herbal yang sempurna untuk mengatasi jerawat yang berkaitan dengan PCOD (Polycystic Ovarian Disease). Dikutip dari KlikDokter, PCOD merupakan kondisi yang terjadi saat indung telur menghasilkan sel telur yang belum matang dalam jumlah yang banyak.

Selain dikonsumsi dalam bentuk minuman herbal, Anda juga bisa menambahkan kunyit ke dalam sup atau secangkir susu hangat guna mendapatkan manfaat kurkumin dari kunyit yang memiliki sifat anti-inflamasi untuk membuat jerawat lebih cepat sembuh.

Itulah 4 minuman untuk menghilangkan jerawat dengan cepat yang patut Anda coba.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Katalog Promo Hypermart Dua Mingguan sampai 28 Januari 2026, Aneka Telur Diskon 10%

Cermati promo Hypermart Dua Mingguan periode 15-28 Januari 2026 untuk belanja dua minggu ke depan. Cek di sini.

E-Statement: Kunci Lapor Pajak Tanpa Stres, Banyak Orang yang Belum Tahu

Cek dokumen pajak dan e-Statement secara digital untuk SPT Tahunan, simak panduan praktis dan solusi rapi tanpa ribet berikut ini.

Simak Rahasia Keuangan yang Aman Ternyata Bukan Gaji Besar, Tapi Cara Mengelolanya

Simak panduan mengelola keuangan pribadi yang cocok tahun 2026 agar tetap aman, terarah, dan siap menghadapi tantangan masa depan.

Promo Berhadiah Indomaret 22 Januari-4 Februari 2026, Kilau Nipis Beli 1 Gratis 1

Cek Promo Berhadiah Indomaret periode 22 Januari-4 Februari 2026 di sini, ada Beli 1 Gratis 1 dan Beli 2 Gratis 1.

Tabungan Emas Digital: Solusi Jaga Uang dari Inflasi, Apakah Pasti Untung?

Simak yuk, tabungan emas digital jadi solusi aman menjaga nilai uang di tengah inflasi dan gaya hidup serba online. Catat ulasan penting berikut.

Nasib Piala Dunia 2026: Jerman Ancam Boikot, FIFA Hadapi Ancaman Serius

Isu boikot Piala Dunia 2026 mencuat akibat konflik politik AS dan Greenland, ini dampaknya bagi Jerman dan sepak bola dunia.

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Besok Jumat 23 Januari 2026, Arah Rezeki

Berikut ramalan zodiak keuangan dan karier besok Jumat 23 Januari 2026, simak peluang kerja, kolaborasi, dan arah rezekimu hari ini.

Gaya Hidup Urban Bikin Jasa Bersih-Bersih Lewat Aplikasi Kian Populer

​bTaskee mencatat tren masyarakat Indonesia yang makin mengandalkan aplikasi untuk urusan bersih-bersih rumah.

Katalog Promo Indomaret Super Hemat Periode 22 Januari-4 Februari 2026

Simak Katalog Promo Indomaret Super Hemat Periode 22 Januari-4 Februari 2026 untuk belanja kebutuhan keluarga.

Awas Hujan Ekstrem di Jabodetabek, Cek Peringatan Dini Cuaca Terbaru (22/1) dari BMKG

Peringatan dini BMKG terbaru cuaca hari ini Kamis (22/1) di Jabodetabek dengan status Awas hujan sangat lebat hingga ekstrem.