M O M S M O N E Y I D
Bugar

3 Cara Memenuhi Kebutuhan Vitamin Setiap Hari dengan Mudah

3 Cara Memenuhi Kebutuhan Vitamin Setiap Hari dengan Mudah
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Ini dia beberapa cara memenuhi kebutuhan vitamin setiap hari dengan mudah. Praktikkan, yuk!

Tubuh manusia membutuhkan vitamin setiap hari agar tetap sehat, bugar, dan mampu berfungsi secara optimal. Sayangnya, di tengah rutinitas yang padat, banyak orang sering mengabaikan kebutuhan ini.

Padahal, kekurangan vitamin dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan. Memenuhi kebutuhan vitamin harian sebenarnya tidak sulit. Anda tidak harus selalu bergantung pada suplemen atau makanan mahal.

Baca Juga: 8 Manfaat Minum Jus Wortel Setiap Hari untuk Kesehatan Tubuh

Dengan pola makan seimbang dan kebiasaan sederhana, tubuh bisa mendapatkan semua vitamin penting yang dibutuhkan. Melansir dari laman Verywell Health, berikut ini beberapa cara memenuhi kebutuhan vitamin setiap hari dengan mudah:

1. Mengonsumsi Beragam Makanan

Mengonsumsi berbagai jenis makanan adalah cara alami untuk mendapatkan sebagian besar vitamin yang dibutuhkan tubuh. Menurut Dietary Guidelines for Americans 2020–2025, pola makan bergizi seimbang berarti sebagian besar kebutuhan nutrisi Anda dipenuhi dari sekitar 85% kalori yang dikonsumsi setiap hari.

Untuk mencapai hal itu, penting untuk mengonsumsi makanan dari berbagai kelompok, antara lain:

  • Sayuran
  • Buah-buahan
  • Biji-bijian
  • Sumber protein
  • Susu dan produk turunannya
  • Minyak sehat

Salah satu trik mudah untuk memastikan tubuh mendapatkan berbagai vitamin adalah dengan mengonsumsi makanan berwarna-warni. Misalnya, buah dan sayuran merah, oranye, kuning, hijau, atau ungu.

Warna alami tersebut menunjukkan kandungan nutrisi tertentu. Semakin beragam warnanya, semakin banyak jenis vitamin dan antioksidan yang Anda konsumsi.

2. Fokus pada Makanan Kaya Vitamin Sesuai Kebutuhan

Beberapa makanan secara alami mengandung berbagai jenis vitamin dan mineral penting. Mengonsumsi bahan makanan ini membantu tubuh mendapatkan nutrisi maksimal tanpa menambah terlalu banyak kalori. Berikut beberapa contohnya:

  • Brokoli: kaya akan vitamin C, K, dan A, serta mengandung kalium, kalsium, dan zat besi.
  • Asparagus: mengandung vitamin A, C, E, dan hampir semua vitamin B, juga sumber kalium, tembaga, dan selenium.
  • Ayam: mengandung vitamin B3, B6, B12, dan D yang membantu metabolisme energi serta kesehatan otot.
  • Telur: sumber lengkap vitamin A, D, E, K, dan berbagai vitamin B, serta kolin yang penting untuk fungsi otak.
  • Sayuran silangan seperti kubis, kangkung, dan lobak mengandung vitamin C, E, K, dan B9, juga mineral seperti kalium dan kalsium.
  • Buah beri: kaya vitamin C, K, dan E, serta berfungsi sebagai antioksidan alami.
  • Susu: mengandung vitamin B3, B5, B12, serta diperkaya vitamin A dan D, juga tinggi kalsium dan yodium.
  • Buah jeruk: mengandung vitamin C, B1, B6, dan B9, serta mineral penting seperti kalium dan magnesium.

Dengan memilih makanan-makanan di atas, Anda tidak hanya memenuhi kebutuhan vitamin harian, tapi juga memperkuat daya tahan tubuh, menjaga metabolisme tetap optimal, dan mendukung kesehatan organ penting.

Baca Juga: 5 Beras Paling Sehat yang Bagus untuk Kesehatan, Konsumsi yuk!

3. Konsumsi Suplemen Bila Asupan Makanan Kurang

Meskipun sumber terbaik vitamin berasal dari makanan, ada kalanya tubuh membutuhkan tambahan dari suplemen. Suplemen biasanya tersedia dalam bentuk tablet, kapsul, bubuk, atau permen kunyah, dan dapat mengandung vitamin, mineral, serta zat gizi lainnya.

Suplemen dapat membantu mengatasi kekurangan nutrisi jika Anda tidak mendapatkannya dari makanan sehari-hari. Selain itu, beberapa orang dengan kondisi tertentu, seperti ibu hamil, lansia, atau vegetarian, mungkin memerlukan asupan tambahan untuk menjaga kesehatan.

Namun, penting untuk mengonsumsi suplemen sesuai anjuran. Sebelum membeli, pastikan produk telah terdaftar di BPOM dan konsultasikan dengan dokter bila Anda memiliki kondisi medis tertentu.

Beberapa vitamin dan mineral yang sering kali kurang terpenuhi dalam pola makan antara lain:

  • Vitamin A
  • Vitamin C
  • Vitamin D
  • Vitamin E
  • Seng (Zinc)
  • Zat besi (terutama pada wanita usia subur)

Baca Juga: Ini Dia Manfaat Jagung Rebus untuk Diet Turunkan Berat Badan

Itulah beberapa cara memenuhi kebutuhan vitamin setiap hari dengan mudah. Memenuhi kebutuhan vitamin harian bukan hal yang sulit jika dilakukan dengan cara yang tepat. Anda bisa mulai dengan makan beragam makanan alami, memilih bahan yang kaya vitamin dan mineral, serta mengonsumsi suplemen bila diperlukan.

Dengan pola makan seimbang dan gaya hidup sehat, tubuh akan mendapatkan semua nutrisi penting yang dibutuhkan untuk tetap kuat, aktif, dan terhindar dari berbagai penyakit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Teh Alami yang Ampuh Turunkan Kolesterol Tinggi Anda, Mau Coba?

Ada beberapa teh alami yang ampuh turunkan kolesterol tinggi, lo. Intip daftarnya di sini, yuk.     

13 Rekomendasi Makanan Tinggi Serat untuk Mencukupi Kebutuhan Serat Harian

Intip rekomendasi makanan tinggi serat untuk mencukupi kebutuhan serat harian berikut ini, yuk. Ada apa saja?

Pocari Sweat Run 2026 Siap Digelar, Lombok Jadi Pembuka

​Pocari Sweat kembali menggelar ajang lari tahunannya Pocari Sweat Run di dua kota pada 2026 untuk mendorong sport tourism nasional.

7 Manfaat Konsumsi Cokelat Hitam bagi Kesehatan Tubuh yang Luar Biasa

Apa saja manfaat konsumsi cokelat hitam bagi kesehatan tubuh, ya? Cek selangkapnya di sini, yuk.       

9 Tips Memilih Cokelat Hitam yang Paling Sehat

Ini dia beberapa tips memilih cokelat hitam yang paling sehat yang bisa Anda coba terapkan.                  

Berapa Banyak Protein Harian yang Dibutuhkan untuk Membangun Otot ya?

Banyak ditanyakan, berapa banyak protein harian yang dibutuhkan untuk membangun otot sebenarnya? Intip pembahasannya di sini.

7 Minuman untuk Meningkatkan Kesehatan Otak secara Alami

Tahukah bahwa ada sejumlah minuman untuk meningkatkan kesehatan otak secara alami, lo. Apa sajakah itu?

Katalog Promo Hypermart Dua Mingguan sampai 28 Januari 2026, Aneka Telur Diskon 10%

Cermati promo Hypermart Dua Mingguan periode 15-28 Januari 2026 untuk belanja dua minggu ke depan. Cek di sini.

E-Statement: Kunci Lapor Pajak Tanpa Stres, Banyak Orang yang Belum Tahu

Cek dokumen pajak dan e-Statement secara digital untuk SPT Tahunan, simak panduan praktis dan solusi rapi tanpa ribet berikut ini.

Simak Rahasia Keuangan yang Aman Ternyata Bukan Gaji Besar, Tapi Cara Mengelolanya

Simak panduan mengelola keuangan pribadi yang cocok tahun 2026 agar tetap aman, terarah, dan siap menghadapi tantangan masa depan.