CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Mau Kulit Bersih Bebas Jerawat? Yuk, Rutin Konsumsi 5 Minuman Ini!

Mau Kulit Bersih Bebas Jerawat? Yuk, Rutin Konsumsi 5 Minuman Ini!
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Jerawat merupakan salah satu permasalahan kulit yang cukup mengganggu bagi sebagian besar orang. Jerawat bisa disebabkan oleh berbagai faktor antara lain produksi sebum berlebih, penyumbatan folikel rambut, bakteri, genetik, hormon, penggunaan kosmetik, dan stres.

Selain bisa diatasi dari luar dengan menggunakan produk skincare atau melakukan perawatan di klinik kecantikan, permasalahan jerawat juga bisa Anda atasi dari dalam dengan mengonsumsi makanan dan minuman sehat.

Berbicara tentang minuman, ada beberapa minuman yang ternyata bermanfaat untuk menciptakan kulit yang bersih dan bebas jerawat lho Moms. Menyadur Skinkraft Laboratories, inilah 5 rekomendasinya.

Baca Juga: Ketahui 5 Penyebab Rambut Menipis di Usia Muda

1. Teh spearmint

Teh spearmint
Teh spearmint

Spearmint tidak hanya memiliki sifat anti-inflamasi dan antibakteri, tetapi juga dapat membantu memperbaiki ketidakseimbangan hormon. Penelitian telah menunjukkan bahwa mengonsumsi teh spearmint secara teratur dapat mengurangi masalah jerawat sebanyak 25-50%.

Anda bisa minum 1-2 cangkir teh spearmint setiap pagi atau sore hari untuk mendapatkan hidrasi sekaligus antioksidan yang akan membuat kulit Anda menjadi bersih dan bercahaya.

2. Latte kunyit

Latte kunyit
Latte kunyit

Kunyit memiliki banyak manfaat yang bagus untuk kulit. Telah digunakan sebagai perawatan kulit tradisional sejak zaman dahulu, kunyit mengandung bahan aktif bernama kurkumin yang memiliki sifat antimikroba dan anti-inflamasi untuk membantu mencegah jerawat.

Tambahkan 1 sendok teh bubuk kunyit ke dalam secangkir air hangat atau susu. Supaya manis, tambahkan bahan pemanis favorit Anda secukupnya. Untuk memastikan penyerapan kurkumin secara maksimal, Anda bisa menambahkan sejumput lada ke dalam latte kunyit.

Apabila Anda ingin cita rasa yang lebih, bumbui sedikit latte kunyit Anda dengan jahe atau bubuk kayu manis. Dan, latte kunyit pun siap dinikmati selagi hangat pada pagi hari.

3. Matcha

Matcha
Matcha

Kebanyakan teh hijau mengandung antioksidan yang tinggi, namun matcha memiliki dosis antioksidan yang paling besar. Selain bersifat anti-inflamasi, matcha juga mengandung epigallocatechin gallate yang memiliki sifat antibakteri dan anti-aging. Jadi, konsumsi matcha secara rutin patut untuk Anda pertimbangkan apabila menginginkan wajah yang terbebas dari jerawat dan awet muda.

Campurkan 1 sendok teh bubuk matcha ke dalam secangkir air hangat. Tambahkan pula secangkir susu hangat dan sirup maple untuk menciptakan rasa manis. Untuk menambah rasa, masukkan sedikit ekstrak vanila atau kayu manis bubuk, dan matcha yang nikmat pun siap untuk disajikan.

4. Kefir

Kefir
Kefir

Kefir merupakan minuman fermentasi yang kaya akan probiotik. Probiotik sendiri adalah bakteri ramah yang dapat membantu mencegah patogen. Selain probiotik, kefir juga mengandung antibiotik yang bermanfaat untuk membantu mengisi kembali flora usus yang sehat dan mengatasi jerawat.

Dalam kefir, terdapat laktoferin yang bisa membantu melawan kuman dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Anda dapat memilih berbagai kefir yang mengandung laktosa atau kefir nabati yang tersedia di pasaran.

Dengan mengonsumsi segelas kefir setiap hari, itu dapat mengurangi jerawat pada wajah Anda hampir sebanyak 35% dalam jangka waktu 3 bulan.

5. Teh dandelion

Teh dandelion
Teh dandelion

Akar dandelion kaya akan vitamin, zinc, zat besi, dan kalium. Sebuah penelitian di University of Maryland Amerika Serikat menyimpulkan bahwa akar dandelion mampu membantu proses detoksifikasi hati dan ginjal yang pada gilirannya akan memperbaiki ketidakseimbangan hormon akibat kerusakan adrenal. Alhasil, peradangan yang dapat memicu jerawat pun akan berkurang.

Seduh satu sendok bubuk teh dandelion dalam secangkir air panas. Biarkan selama 10-15 menit dan nikmatilah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Begini Manfaat Ganda Vaksinasi RSV Saat Kehamilan

Bayi merupakan populasi yang rentan terinfeksi RSV lantaran kekebalannya belum berkembang.           

Ramalan Karier Zodiak Tahun 2026, Sagitarius dan Capricorn Harus Tetap Fokus!

Bagaimana karier Anda di tahun 2026 berdasarkan zodiak? Berikut MomsMoney bagikan ramalan karier zodiak tahun 2026.  

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (19/11), Hujan Sangat Lebat Guyur Provinsi Ini

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Rabu 19 November 2025 dan Kamis 20 November 2025 hujan sangat lebat di provinsi berikut ini.

Ramalan Karier Shio Tahun 2026, Promosi dan Kenaikan Gaji Menanti Shio Ini!

Setelah ramalan cinta dan keuangan, kali ini MomsMoney akan membagikan ramalan karier shio tahun 2026.  

Ini Cara Bank Sampah dan Wings Dorong Pilah Sampah di Masyarakat

Yayasan Wings Peduli dan bank sampah dari berbagai daerah mendorong minat pilah sampah di masyarakat.

Transaksi di LazMall Melonjak Saat Lazada 11.11, Ini Kategori dengan Performa Kuat

Lazada Indonesia mencatat ada lonjakan sebesar 23 kali lipat saat Lazada 11.11 dibandingkan dengan hari biasa.​

Pengiriman Cepat dan Transparan Jadi Tuntutan 2026, UMKM Wajib Tahu

​Survei Lalamove menunjukkan, konsumen Indonesia semakin menuntut pengiriman cepat dan transparan.  

Hasil Australian Open 2025, 4 Ganda Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar

Hasil Australian Open 2025 Babak 32 Besar hari pertama Selasa (18/11), empat ganda Indonesia lolos ke babak selanjutnya.

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 16-23 November 2025, Sarden ABC Rp 9.700

Manfaatkan promo Alfamart Paling Murah Sejagat periode 16-23 November 2025 untuk belanja lebih hemat.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Rabu 19 November 2025: Momentum Bangkit

Berikut ramalan zodiak besk Rabu, 19 November 2025 dinamika profesional tampak bergerak lebih intens dalam hal karier dan keuangan Anda.