M O M S M O N E Y I D
Bugar

Makan Yogurt untuk Diet Bagus atau Tidak? Cari Tahu Jawabannya di sini!

Makan Yogurt untuk Diet Bagus atau Tidak? Cari Tahu Jawabannya di sini!
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Sebenarnya makan yogurt untuk diet bagus atau tidak? Ini dia jawaban yang Anda cari!

Yogurt sering disebut sebagai salah satu makanan sehat yang cocok dikonsumsi saat diet. Teksturnya lembut, rasanya segar, dan mudah dipadukan dengan berbagai menu harian.

Namun, tidak sedikit orang yang masih ragu, apakah makan yogurt benar-benar bagus untuk diet atau justru bisa membuat berat badan sulit turun. MomsMoney akan membahasnya di sini. Simak, yuk!

Baca Juga: 12 Menu Ayam untuk Diet agar Berat Badan Turun, Mau Coba?

Makan Yogurt untuk Diet Bagus atau Tidak?

Yogurt dikenal sebagai makanan bergizi karena mengandung protein, probiotik, kalsium, dan berbagai nutrisi lainnya. Selain menyehatkan, banyak penelitian juga menunjukkan bahwa yogurt dapat membantu mendukung proses penurunan berat badan.

Meski begitu, penting dipahami bahwa tidak ada satu makanan yang bisa langsung membuat berat badan turun seketika. Namun, yogurt memiliki beberapa cara kerja yang dapat membantu mengontrol berat badan.

Melansir dari laman GoodRx, di bawah ini beberapa alasan yogurt bagus untuk diet turun berat badan:

1. Protein dalam Yogurt Membantu Menahan Lapar

Yogurt merupakan sumber protein yang baik. Nutrisi ini dapat membuat Anda merasa kenyang lebih lama sehingga mengurangi keinginan untuk makan berlebihan.

Protein juga dapat menurunkan hormon ghrelin yang memicu rasa lapar, menjaga gula darah tetap stabil, serta membantu metabolisme bekerja lebih efektif. Menariknya, yogurt berbeda-beda kandungan proteinnya. Misalnya:

  • Yogurt biasa: sekitar 13 g protein
  • Greek yogurt: sekitar 22 g protein
  • Yogurt Islandia (Skyr): sekitar 27 g protein

Jika Anda ingin hasil maksimal untuk diet, Greek yogurt dan Skyr bisa menjadi pilihan karena proteinnya lebih tinggi.

2. Mengandung Probiotik untuk Kesehatan Usus

Sebagian yogurt mengandung probiotik yaitu bakteri baik yang membantu menjaga keseimbangan mikrobiota usus. Probiotik tidak hanya bermanfaat untuk pencernaan tetapi juga mendukung kesehatan secara keseluruhan, mulai dari meningkatkan imun tubuh, membantu menurunkan kolesterol, hingga mengurangi peradangan.

Dalam hal diet, probiotik dapat membuat Anda merasa kenyang lebih lama dan memengaruhi bagaimana tubuh menyerap lemak serta kalori. Penelitian pun menunjukkan konsumsi yogurt probiotik dapat menurunkan lemak tubuh.

Namun, tidak semua yogurt otomatis mengandung probiotik. Agar lebih yakin, periksa label kemasan dan pastikan ada tulisan "live and active culture" atau tertera jenis bakteri yang digunakan.

Baca Juga: 28 Camilan Sehat untuk Diet agar Berat Badan Turun, Konsumsi yuk!

3. Yogurt Cenderung Rendah Kalori dan Mengenyangkan

Yogurt termasuk camilan rendah kalori yang tetap kaya nutrisi sehingga cocok masuk menu diet. Anda bisa memilih yogurt rendah lemak atau tanpa lemak jika sedang menjaga asupan kalori. Meski begitu, yogurt full-fat juga punya keunggulan, seperti membuat kenyang lebih lama dan lebih stabil terhadap gula darah.

Perlu diperhatikan juga bagian kandungan gula. Bahkan yogurt rendah lemak bisa saja mengandung gula tambahan yang tinggi. Selain itu, sebaiknya hindari yogurt dengan pemanis buatan karena beberapa penelitian menyebutkan pemanis buatan dapat memicu peningkatan berat badan dan mengganggu kesehatan usus.

Kategori lemak yogurt secara umum:

  • Fat-free: 0 gram lemak
  • Low-fat: hingga 3 gram lemak
  • Full-fat: 5 gram lemak atau lebih

Pilihlah sesuai kebutuhan diet dan selera Anda.

4. Membantu Mengontrol Porsi Makan

Yogurt banyak dijual dalam kemasan satu porsi sehingga memudahkan Anda mengatur jumlah yang dimakan. Ini sangat membantu bagi Anda yang sedang menghitung kalori harian. Cek label ukuran saji pada kemasan untuk memastikan kalori yang masuk sesuai target diet.

Baca Juga: 15 Rekomendasi Infused Water untuk Diet agar Berat Badan Turun

Yogurt yang Paling Bagus untuk Diet

Agar lebih efektif membantu menurunkan berat badan, pilih yogurt dengan kriteria berikut:

  • Plain atau tanpa rasa
  • Tanpa pemanis tambahan
  • Tinggi protein
  • Rendah gula
  • Mengandung probiotik

Jika ingin rasa manis, tambahkan topping alami seperti potongan buah atau sedikit madu. Namun tetap ingat bahwa madu atau sirup termasuk gula tambahan, jadi gunakan secukupnya.

Rekomendasi kandungan ideal:

  • Protein minimal 8 g per porsi
  • Ada keterangan probiotik di label
  • Tanpa tambahan gula

Baca Juga: 10 Pilihan Tepung yang Paling Sehat untuk Diet Turunkan Berat Badan

Cara Konsumsi Yogurt untuk Diet Turun Berat Badan

Yogurt tidak mengandung serat, sehingga akan lebih optimal jika dikombinasikan dengan makanan berserat. Serat membuat Anda kenyang lebih lama dan menjaga gula darah tetap stabil. Anda bisa menambahkan:

  • Buah segar atau beku
  • Kacang cincang
  • Biji-bijian seperti chia seed atau flaxseed
  • Selai kacang dalam jumlah sedikit

Yogurt cocok dikonsumsi sebagai sarapan, camilan sore, atau hidangan malam ringan.

Bolehkah Yogurt Dimakan Setiap Hari?

Yogurt aman dikonsumsi setiap hari sebagai bagian dari pola makan seimbang. Selain protein dan probiotik, yogurt juga mengandung vitamin D, magnesium, dan kalium yang baik untuk otot, saraf, serta kesehatan jantung.

Dalam panduan gizi, disarankan konsumsi produk susu sebanyak tiga porsi per hari, dan yogurt bisa menjadi salah satu pilihannya.

Baca Juga: 11 Daftar Jus yang Bagus Diminum saat Diet agar Berat Badan Turun

Jadi, makan yogurt untuk diet bagus atau tidak? Yogurt bisa menjadi pilihan makanan yang bagus saat Anda sedang diet karena mengandung protein, probiotik, dan nutrisi yang membantu menahan lapar lebih lama.

Pilih yogurt tanpa gula tambahan dan perhatikan kandungan proteinnya, terutama jika Anda ingin hasil diet yang maksimal. Konsumsi yogurt tetap perlu diimbangi dengan pola makan seimbang agar manfaat penurunan berat badan lebih optimal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Solaria Habis Hari Ini! Jangan Nyesel Tak Cicip Hematnya Bowl Ayam Teriyaki

Cuma hari ini, Bowl Ayam Teriyaki Solaria cuma Rp 12.000 via ShopeeFood. Buruan cek voucher deals sebelum kehabisan!

Dapur Terasa Ketinggalan Kuno? Ini Langkah Awal yang Disarankan Desainer

Simak cara sederhana menyegarkan dapur Anda agar terlihat modern dan relevan di 2026, ini solusi praktis tanpa renovasi mahal.

Ada Aplikasi Kencan Pendeteksi Cinta, 5 Drakor Sci-Fi Ini Bikin Penasaran

Aplikasi kencan pendeteksi cinta hingga robot AI, teknologi ini ada di 5 drakor sci-fi. Temukan mana yang paling bikin penasaran!

Jadwal Thailand Masters 2026: 10 Wakil Indonesia Berlaga Menuju Partai Final

Jadwal Thailand Masters 2026 Babak Semifinal Sabtu (31/1), 10 wakil Indonesia berlaga dan 3 tiket untuk babak final sudah di tangan.

Punya Mental Baja, 6 Zodiak Ini Jarang Terlihat Menangis

Tak mudah menunjukkan kerentanan. Kenali 6 zodiak yang tidak mudah menangis dan selalu terlihat bahagia.

7 Kunci Hidup Sehat Ala Gen Z, Cara Simpel Atasi Stres & Jaga Imun

Dari mental hingga pola makan, Gen Z punya solusi simpel untuk hidup sehat. Pelajari 7 tips praktis ini demi tubuh bugar dan pikiran tenang.

Perayaan Imlek Kian Meriah, Coba 4 Resep Ayam Lezat Ini Sekarang

Ciptakan kehangatan Imlek dengan 4 resep ayam spesial. Resep autentik dan praktis ini siap jadi favorit. Temukan panduannya di sini!

Langkah Preventif untuk Atasi Gejala Asam Urat? Waspadai Penyebab Utamanya

Lakukan langkah preventif untuk mengatasi gejala asam urat tinggi seperti pembengkakan dan nyeri sendi. Cari tahu penyebab yang sering diabaikan.

Promo JSM Alfamidi 29 Januari-1 Februari 2026, Durian Monthong Lokal Lebih Murah

Cek dan manfaatkan promo JSM Alfamidi Spesial Gajian periode 29 Januari-1 Februari 2026 untuk belanja kebutuhan keluarga.

Promo JSM Indomaret sampai 1 Februari 2026, Detergent Diskon hingga 35%

Promo JSM Indomaret tawarkan diskon besar untuk kebutuhan harian Anda. Cek cara dapatkan ekstra diskon dari ShopeePay hingga Binadigital.