MOMSMONEY.ID - Moms pingin bikin sarapan untuk anak yang simpel dan tidak ribet? Bikin Nasi Goreng Teri aja, yuk! Dijamin simpel banget!
Nasi Goreng Teri tergolong masakan yang sangat praktis karena hanya mengandalkan bumbu nasi goreng instan supaya rasa nasi goreng jadi gurih tak tertandingi.
Baca Juga: Resep Sedapnya Cumi Asin Bumbu Kalasan untuk Sarapan Pagimu
Untuk menambah istimewa sajian yang satu ini, MomsMoney akan menambahkan menu teri medan ke dalam sajian nasi goreng ini. Jadilah Nasi Goreng Teri yang bisa dibuat dalam waktu hanya 25 menit saja.
Tak lupa, gurihnya teri bisa menambah kenikmatan dan cita rasa dari Nasi Goreng Teri. Jadi, menu nasi goreng yang Moms bisa buat di rumah tak hanya itu-itu saja, bukan?
Melansir dari Dapur Kobe, bagi Moms yang penasaran resep Nasi Goreng Teri, simak selengkapnya!
Baca Juga: 4 Tips Memasak Daging yang Matang, Lezat, dan Empuk Ala Restoran Bintang Lima
Bahan:
- 3 sdm minya goreng
- 1 butir telur ayam
- 400 gram nasi putih
- 1 bungkus bumbu nasi goreng pedas
- 1 cup sayuran hijau
- 50 gram teri medan yang sudah digoreng
Baca Juga: Resep Nugget Ayam Sayuran, Sajian Lezat untuk Anak yang Susah Makan Sayur
Cara Memasak Nasi Goreng Teri:
- Panaskan minyak, tumis telur hingga matang.
- Masukkan nasi putih. Aduk rata.
- Tambahkan bumbu nasi goreng pedas. Aduk hingga rata.
- Masukkan sayuran dan teri medan. Aduk hingga rata dan matang.
- Angkat Nasi Goreng Teri dan sajikannya selagi hangat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News