Keluarga

Resep Daging Bumbu Bali Super Pedas, Masaknya Pakai Rice Cooker

Resep Daging Bumbu Bali Super Pedas, Masaknya Pakai Rice Cooker

MOMSMONEY.ID - Bikin makanan mewah sekelas buatan restoran seperti menu Daging Bumbu Bali ini bisa dimasak dengan bahan-bahan dan peralatan sederhana sehingga lebih mudah ditiru di rumah.

Daging Bumbu Bali kali ini bisa dimasak dalam rice cooker. Resep ini dapat menyajikan 4 porsi Daging Bumbu Bali sekaligus.

Simak dan ikuti resep Daging Bumbu Bali Rice Cooker yang dilansir dari buku “Simple Coking” (2019) karya Heni Maria yang diterbitkan oleh Wahyumedia, selengkapnya.

Baca Juga: Resep Ikan Gurame Sambal Bangkok, Sajian Kaya Rasa untuk Sarapan di Pagi Hari

Bahan:

  • Minyak goreng secukupnya
  • 100 ml air
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 sdm kecap manis
  • 250 gram has dalam, iris tipis
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 ruas lengkuas digeprek
  • 1 sdt merica

Baca Juga: Resep Tumis Ayam Aroma Kemangi Super Empuk dan Harum

Bumbu halus:

  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 5 buah cabai merah
  • 4 buah cabai rawit
  • 1 cm jahe
  • 1 buah tomat

Baca Juga: Resep Asam Padeh Ikan Mas ala Minangkabau, Kuah Asam Pedasnya Bikin Mata Melek!

Cara pembuatan:

  • Blender halus semua bahan bumbu halus.
  • Siapkan rice cooker, beri minyak goreng sedikit, panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum di rice cooker. Tambahkan air, garam, gula pasir, dan kecap manis, lalu aduk rata.
  • Masukkan daging has dalam, aduk rata dan tekan tombol cook lalu masak selama 30 menit. Tekan tombol cook selama beberapa kali hingga daging benar-benar matang.
  • Setelah matang, angkat daging bumbu bali lalu pindahkan ke atas piring saji.
  • Daging Bumbu Bali Rice Cooker siap disantap panas-panas!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News