CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Rekomendasi Bedak Lokal yang Cocok untuk Kulit Berjerawat

Rekomendasi Bedak Lokal yang Cocok untuk Kulit Berjerawat
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Jerawat bagi banyak orang dianggap sebagai musuh karena tidak hanya terasa nyeri namun juga bisa mengganggu penampilan wajah.

Dilansir dari Wikipedia, jerawat adalah suatu keadaan di mana pori-pori kulit tersumbat sehingga menimbulkan kantung nanah yang meradang. Jerawat dapat muncul ketika kulit mengalami kondisi abnormal akibat gangguan produksi minyak yang berlebihan sehingga menyebabkan penyumbatan pada saluran folikel rambut dan pori-pori kulit.

Memiliki wajah berjerawat bukan berarti tidak boleh dipoleskan makeup. Para pemilik kulit berjerawat juga tetap bisa berdandan sesuka hati. Meski begitu, produk-produk makeup yang dipakai harus lebih diperhatikan lagi.

Baca Juga: Daftar Skincare yang Tidak Aman untuk Digunakan oleh Ibu Hamil

Salah satu produk makeup yang cocok untuk kulit berjerawat adalah bedak tabur yang memiliki formula anti-jerawat. Sebagai referensi, berikut MomsMoney rangkumkan produk-produk bedak tabur yang bisa dicoba untuk kulit Moms yang berjerawat:

1. Marcks Loose Powder

Bedak tabur pertama yang MomsMoney rekomendasikan untuk Moms adalah bedak legendaris bernama Marcks. Sudah ada sejak 50 tahun yang lalu, bedak Marcks mengandung Salicylic Acid yang berfungsi untuk mengatasi jerawat pada kulit wajah.

Selain itu, bedak Marcks juga mengandung Zinc Stearate, Corn Starch, Titanium Dioxide, dan Zinc Oxide yang mampu membuat kulit wajah menjadi lebih sehat dan terlihat cantik.

Bedak Marcks memiliki 5 shade yakni pink, creme, white, invisible, dan natural.

2. Bless Acne Face Powder

Mungkin Bless Acne Face Powder tidak sefenomenal bedak Marcks. Namun, bedak ini memiliki performa yang tidak kalah dengan Marcks dalam mengatasi jerawat.

Tak hanya formula anti-jerawat, bedak Bless juga mengandung tabir surya yang berfungsi untuk melindungi kulit dari bahaya sinar UV. Bedak ini memiliki efek blur yang baik sehingga dapat menyamarkan pori-pori yang besar.

Baca Juga: Jangan Sembarangan, Inilah 4 Cara Aman Mencoba Makeup Tester di Toko

3. Fanbo Acne Solution Loose Powder

Selain Markcs, Fanbo juga termasuk merek yang legendaris dan sudah ada sejak dulu sebelum makeup sepopuler sekarang.

Bedak Fanbo khusus kulit berjerawat ini memiliki formula yang ringan serta terasa lembut di wajah. Kelebihan lain dari bedak ini yakni dapat membantu menyerap minyak berlebihan pada wajah serta tidak menyumbat pori-pori.

4. Erha Acne Care Lab Face Powder

Bedak yang satu ini diproduksi oleh Erha yang juga memiliki klinik kecantikan. Bedak Erha memiliki kandungan Salicylic Acid dan Sebum Absorber yang dapat membantu mengurangi kilau dan minyak berlebih.

Selain formula non-acnegenic, bedak bertekstur ringan ini juga memiliki formula non-comedogenic yang berfungsi untuk mencegah timbulnya komedo.

5. Wardah Acnederm Face Powder

Rekomendasi terakhir datang dari sebuah brand kosmetik yang terbilang besar di Indonesia yaitu Wardah. Bedak Wardah yang satu ini termasuk bedak translucent (tidak berwarna) yang dirancang khusus dengan formula Derma Control Activities with Salicylic Acid+Soybean Extract yang sangat baik untuk kulit berjerawat.

Selain itu, bedak Wardah Acnederm Face Powder juga memiliki formula yang ringan, tekstur yang halus, dan tidak menyumbat pori-pori.

Moms, itulah beberapa merek bedak tabur dengan formula anti-jerawat yang bisa Moms coba. Selain bisa mengatasi jerawat, produk-produk di atas juga merupakan produk lokal yang kualitasnya tidak kalah bersaing dengan produk luar negeri.

Kira-kira, mana yang menjadi pilihan Moms?

Selanjutnya: Ini 5 Rekomendasi Obat Totol Jerawat di Apotek yang Ampuh dan Aman

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Jadwal Australian Open 2025 Semifinal: 7 Wakil Indonesia Berlaga, Segel 1 Tiket Final

Jadwal Australian Open 2025 Semifinal Sabtu (22/11), tujuh wakil Indonesia berlaga menuju partai puncak, sudah segel satu tiket final.

Ekspor UMKM Indonesia ke Eropa Melesat 87%: Ini Kuncinya

UMKM Indonesia makin agresif menembus pasar Eropa, 88% berencana ekspansi. Temukan bagaimana mereka mengatasi tantangan logistik & regulasi.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (22/11), Hujan Ekstrem di Provinsi Ini

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Sabtu 22 November 2025 dan Minggu 23 November 2025 dengan status Awas hujan ekstrem di provinsi ini.

Hujan Lebat Turun Merata, Ini Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (22/11) di Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Sabtu (22/11) dan Minggu (23/11) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat di wilayah berikut ini.

Raditya Dika Umumkan Tur Cerita Anehku ke Enam Kota Tahun Depan, Amankan Tiketnya

​Raditya Dika akan menggelar tur pertunjukan komedi bertajuk Cerita Anehku ke enam kota besar di luar Jakarta mulai Januari hingga April 2026.

15 Makanan Penurun Kolesterol yang Paling Cepat, Terong Salah Satunya

Intip daftar makanan penurun kolesterol yang paling cepat berikut ini, yuk! Ada apa saja, ya?        

12 Tips Diet Sehat dan Cepat Turun Berat Badan, Mau Coba?

Inilah beberapa tips diet sehat dan cepat turun berat badan yang dapat Anda coba. Apa saja?            

Apakah Makan Buah Melon Bagus untuk Diet atau Tidak? Ini Jawabannya

Sebenarnya, apakah makan buah melon bagus untuk diet atau tidak? Cari tahu jawabannya di sini, yuk! 

3 Manfaat Kopi untuk Diet Turunkan Berat Badan

Mari ketahui beberapa manfaat kopi untuk diet turunkan berat badan di sini. Apa saja, ya?           

Apakah Ceker Ayam Mengandung Kolesterol atau Tidak? Cari Tahu di Sini

Banyak ditanyakan, apakah ceker ayam mengandung kolesterol atau tidak, ya? Ini dia jawabannya!