M O M S M O N E Y I D
Bugar

Ini Ciri Paling Umum Terkena Diabetes di Usia Muda

Ini Ciri Paling Umum Terkena Diabetes di Usia Muda
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Ternyata, ini dia ciri paling umum terkena diabetes di usia muda lo. Yuk, cek ada apa saja.

Banyak orang masih menganggap diabetes sebagai penyakit yang hanya menyerang usia lanjut. Padahal, kenyataannya tidak seperti itu.

Menurut penjelasan Dr. Andi Khomeini Takdir Haruni, Sp.PD di laman Kompas.com, risiko diabetes bukan hanya dialami oleh kelompok usia lanjut, tetapi juga bisa muncul pada generasi muda.

Pola hidup yang kurang sehat serta adanya faktor keturunan merupakan dua aspek utama yang berperan dalam meningkatnya kemungkinan terkena diabetes di usia muda

Hal ini menegaskan, diabetes bukan lagi penyakit orang tua, melainkan ancaman nyata bagi siapa saja, termasuk remaja hingga dewasa muda.

Baca Juga: Ini Buah yang Dilarang untuk Dikonsumsi Penderita Diabetes secara Berlebihan

Bersumber dari Hello Sehat, berikut ciri paling umum terkena diabetes di usia muda:

1. Cepat Lapar Meski Baru Makan

Penderita diabetes sering merasa lapar terus-menerus, bahkan setelah makan. Ini karena tubuh tidak bisa menggunakan glukosa secara efektif sebagai sumber energi.

Akibatnya, tubuh merasa seperti belum mendapat cukup bahan bakar. Kondisi ini disebut polifagia atau nafsu makan yang berlebihan.

2. Berat Badan Turun Tanpa Sebab Jelas

Jika berat badan Anda turun drastis padahal tidak sedang diet atau berolahraga intens, ini bisa menjadi tanda diabetes.

Saat tubuh tidak bisa memanfaatkan gula sebagai energi, ia mulai membakar lemak dan otot sebagai gantinya, yang menyebabkan penurunan berat badan secara cepat.

3. Kulit Kering dan Mudah Gatal

Diabetes dapat menyebabkan kulit menjadi kering, kasar, dan terasa gatal. Hal ini terjadi karena tubuh kehilangan cairan dalam jumlah besar, sehingga kulit jadi kekurangan kelembapan. Masalah sirkulasi dan saraf akibat diabetes juga bisa memperparah kondisi kulit.

4. Luka Lama Sembuh

Luka yang sembuh sangat lama atau mudah terinfeksi bisa jadi tanda kadar gula darah tinggi. Gula yang menumpuk dalam darah mengganggu aliran darah dan kemampuan tubuh untuk menyembuhkan luka, sekaligus melemahkan daya tahan tubuh terhadap infeksi.

Baca Juga: 11 Tanda Diabetes pada Kulit yang Tidak Banyak Diketahui, Apa Saja?

5. Sering Buang Air Kecil

Salah satu gejala klasik diabetes adalah sering buang air kecil, terutama pada malam hari. Ini terjadi karena ginjal tidak mampu menyerap semua gula darah, sehingga gula dibuang melalui urine dan menarik cairan dari tubuh dalam prosesnya.

6. Sering Merasa Haus Berlebihan

Akibat sering buang air kecil, tubuh kehilangan banyak cairan dan menjadi dehidrasi. Ini memicu rasa haus yang berlebihan, yang dikenal sebagai polidipsia. Anda mungkin merasa terus-menerus ingin minum meskipun sudah cukup minum sebelumnya.

7. Penglihatan Terganggu

Gula darah tinggi bisa memengaruhi lensa mata dan merusak pembuluh darah kecil di dalam mata. Akibatnya, penglihatan menjadi kabur atau tidak fokus. Jika tidak ditangani, kondisi ini bisa berkembang menjadi gangguan mata permanen.

8. Kesemutan atau Mati Rasa di Tangan dan Kaki

Rasa seperti ditusuk-tusuk, kebas, atau mati rasa di ujung jari dan kaki bisa menjadi tanda kerusakan saraf akibat diabetes, yang dikenal sebagai neuropati diabetik. Gejala ini biasanya muncul secara bertahap dan makin parah jika gula darah tidak terkontrol.

Baca Juga: 16 Menu Makan Sehari-hari yang Sehat untuk Penderita Diabetes lo, Cek di Sini

9. Sering Lemas dan Sakit Kepala

Fluktuasi kadar gula dalam darah bisa membuat tubuh cepat lelah dan mudah mengalami sakit kepala. Ini bisa terjadi saat gula darah terlalu tinggi atau justru terlalu rendah. Jika sering merasa lemas tanpa alasan, sebaiknya waspadai kemungkinan ini.

10. Infeksi Jamur atau Bakteri Berulang

Gula darah yang tinggi menciptakan kondisi ideal bagi pertumbuhan jamur dan bakteri. Oleh karena itu, penderita diabetes lebih rentan mengalami infeksi kulit atau infeksi pada area genital yang sering kambuh.

11. Masalah Gusi

Gusi yang sering bengkak, berdarah, atau terasa nyeri juga bisa dikaitkan dengan diabetes. Kadar gula yang tinggi bisa melemahkan sistem kekebalan tubuh, sehingga bakteri lebih mudah berkembang di area mulut.

12. Gejala Polycystic Ovary Syndrome (PCOS) pada Wanita

Wanita muda penderita diabetes atau pradiabetes kadang juga mengalami gejala PCOS, seperti menstruasi tidak teratur, muncul jerawat berlebihan, atau kenaikan berat badan. PCOS berkaitan erat dengan resistensi insulin, yang juga menjadi faktor pemicu diabetes.

Baca Juga: 11 Rekomendasi Camilan untuk Dikonsumsi Penderita Diabetes yang Menyehatkan

Nah, itulah ciri paling umum terkena diabetes di usia muda. Jika Anda mengalami beberapa dari gejala di atas secara bersamaan dan terus-menerus, sebaiknya segera lakukan pemeriksaan kadar gula darah.

Mendeteksi diabetes sejak dini memungkinkan penanganan lebih cepat dan mencegah komplikasi jangka panjang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Jadwal KRL Solo–Jogja untuk 3-4 Januari 2026, Ini Akhir Jam Tambahannya

Berikut jadwal KRL Solo Jogja yang berangkat dari Stasiun Palur menuju Yogyakarta untuk 3-4 Januari 2026. Cek akhir jam tambahannya.

Agak Laen: Menyala Pantiku! di Puncak, Ini 10 Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa

Tembus 10,25 juta penonton, film Agak Laen: Menyala Pantiku! menjadi film Indonesia terlaris sepanjang masa.

Awali Tahun Dengan Membangun Kebiasaan Sehat ala Planet Sports

Planet Sports memberikan kiat untuk membangun kebiasaan sehat di 2026 yang bisa Anda lakukan.       

Hujan Sangat Deras di Provinsi Ini, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (3/1)

BMKG memberikkan peringatan dini cuaca besok Sabtu 3 Januari 2026 dan dan Minggu 4 Januari 2026 hujan sangat lebat dan lebat di provinsi ini.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (3/1) Jabodetabek, Hujan Lebat di Sini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Sabtu (3/1) dan Minggu (4/1) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat di wilayah berikut ini.

Tiga Gim Roblox yang Wajib Dicoba di POCO Pad M1

Rekomendasi tiga gim di Roblox dengan berbagai genre yang wajib dicoba di POCO Pad M1, ini detilnya   

Melanggar Aturan Dekorasi Rumah Justru Bikin Hunian Lebih Nyaman, Ini Alasannya

Simak cara cerdas mendekorasi rumah dengan melanggar aturan lama agar hunian Anda terasa lebih nyaman, personal, dan relevan ke depan.

Inspirasi Menata Garasi Rumah biar Lebih Rapi, Fungsional dan Mudah Dirawat

Cek yuk, beberapa ide menata garasi agar rapi dan fungsional. Solusi penyimpanan modern ini bikin rumah lebih nyaman dan mudah dirawat.

Tren Ruang Tamu 2026 Terbaru yang Lebih Personal, Nyaman dan Cocok untuk Hunian

Simak tren ruang tamu 2026 yang mengutamakan kenyamanan, warna alami, furnitur lembut, dan dekor bermakna untuk rumah kamu.

Promo Superindo Hari Ini 2-4 Januari 2026, Ada Diskon 45% dan Beli 1 Gratis 1

Cek promo Superindo hari ini periode 2-4 Januari 2026 untuk belanja hemat selama weekend di gerai Superindo terdekat.