Bugar

Apakah Tahu Bagus untuk Diet Menurunkan Berat Badan? Ini Jawabannya!

Apakah Tahu Bagus untuk Diet Menurunkan Berat Badan? Ini Jawabannya!

MOMSMONEY.ID - Banyak ditanyakan, apakah tahu bagus untuk diet menurunkan berat badan? 

Tahu adalah salah satu bahan makanan yang terkenal di berbagai negara, khususnya di Asia. Dibuat dari endapan sari kacang kedelai, tahu merupakan sumber protein nabati yang sangat baik.

Selain itu, tahu memiliki kandungan lemak dan kalori yang rendah, sehingga sering dianggap sebagai makanan yang baik untuk menurunkan berat badan.

Namun, apakah tahu bagus untuk diet menurunkan berat badan? Bersumber dari laman Only My Health, inilah beberapa alasan tahu bagus untuk diet Anda:

1. Rendah Kalori, Tinggi Protein

Tahu memiliki kandungan protein tinggi dengan kalori yang rendah dibandingkan sumber protein hewani lainnya.

Berdasarkan data dari Departemen Pertanian Amerika Serikat (USDA), tahu mentah hanya mengandung sekitar 76 kalori, jauh lebih rendah dari batas kalori harian yang disarankan (2.000 kalori).

Diet tinggi protein membantu membuat Anda merasa kenyang lebih lama dan mengurangi asupan kalori harian.

Baca Juga: Menurut Penelitian, Inilah 15 Manfaat Kesehatan Daun Kelor untuk Tubuh

2. Serat Membuat Kenyang Lebih Lama

Tahu mengandung serat nabati yang baik untuk kesehatan pencernaan sekaligus memberikan rasa kenyang yang bertahan lama.

Dengan merasa kenyang lebih lama, keinginan untuk makan berlebihan atau ngemil berkurang, yang mendukung keberhasilan dalam program penurunan berat badan.

3. Meningkatkan Metabolisme

Protein dalam tahu memiliki efek termogenik lebih tinggi dibandingkan dengan lemak dan karbohidrat. Artinya, tubuh Anda akan membakar lebih banyak kalori saat mencerna protein daripada lemak atau karbohidrat.

Sebuah studi yang dipublikasikan dalam Journal of Obesity and Metabolic Syndrome menyebutkan bahwa mengonsumsi makanan tinggi protein, seperti tahu, dapat membantu mempercepat metabolisme.

Baca Juga: 12 Manfaat Jamur Kuping untuk Kesehatan, Mari Intip Daftarnya!

4. Lemak Sehat Membuat Kenyang Lebih Lama

Tahu mengandung lemak tak jenuh yang bermanfaat untuk kesehatan jantung dan membantu memberikan rasa kenyang setelah makan.

Lemak sehat ini juga membantu mengurangi keinginan ngemil yang tidak perlu, sekaligus mendukung pola makan yang lebih seimbang dan terkontrol.

5. Fleksibel untuk Beragam Resep Rendah Kalori

Salah satu kelebihan tahu adalah dapat diolah menjadi berbagai jenis masakan. Anda bisa mengganti protein tinggi kalori dalam masakan favorit dengan tahu untuk menurunkan kalori.

Baca Juga: 8 Makanan Sehat yang Berbahaya jika Dikonsumsi Berlebihan

6. Nutrisi Seimbang

Menurut USDA, tahu tidak hanya mengandung protein, tetapi juga zat besi, kalsium, dan magnesium yang penting untuk tubuh.

Nutrisi ini sangat penting untuk menjaga kesehatan selama menjalani program diet agar tubuh tetap bertenaga dan sehat.

Nah, itulah pembahasan terkait apakah tahu bagus untuk diet menurunkan berat badan atau tidak. Tahu adalah salah satu pilihan makanan yang bagus untuk diet Anda.

Penelitian yang dimuat dalam International Journal of Medical Sciences (IJMS) menemukan bahwa protein kedelai, seperti yang ada pada tahu, sangat bermanfaat bagi orang yang mengalami obesitas.

Hal ini karena protein kedelai membantu meningkatkan rasa kenyang, mengurangi lemak berlebih, dan memperbaiki sensitivitas insulin.

Menurut Healthline, semua jenis protein, baik kedelai, ayam, maupun protein lainnya, bermanfaat bagi siapa pun yang mencoba menurunkan berat badan. Pilihan antara protein kedelai atau protein hewani sepenuhnya tergantung pada preferensi diet individu.

Semoga informasi ini bermanfaat.

 

Selanjutnya: Garuda Maintenance Facility (GMFI) Kejar Konsumen Eropa dan Asia Tahun Depan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News