Keluarga

4 Rekomendasi Tempat Spa di Bali yang Punya Rating Tinggi, Tertarik Mencoba?

4 Rekomendasi Tempat Spa di Bali yang Punya Rating Tinggi, Tertarik Mencoba?

MOMSMONEY.ID - Inilah 4 rekomendasi tempat spa di Bali yang punya rating tinggi. Yuk, simak!

Di Bali, Anda akan dengan mudah menemukan berbagai tempat spa yang sayang untuk dilewatkan begitu saja.

Selain menawarkan perawatan yang khas, hampir semua tempat spa di Bali juga menyuguhkan suasana yang menenangkan dan sulit dijumpai di daerah lainnya.

Tertarik mencoba spa di Bali tapi bingung menentukan tempat spa mana yang worth it untuk didatangi? Tenang, berikut MomsMoney bagikan 4 rekomendasi tempat spa di Bali yang punya rating tinggi di aplikasi Traveloka:

Baca Juga: 3 Rekomendasi Bedak Tabur yang Efektif untuk Mengunci Makeup, Halus dan Tahan Lama

1. Taman Air Spa

Taman Air Spa

Rekomendasi tempat spa pertama yang bisa Anda coba saat berkunjung ke Bali adalah Taman Air Spa. Taman Air Spa berlokasi di Jalan Sunset Road No. 88, Kuta, Kabupaten Badung, Bali.

Termasuk salah satu tempat spa terbaik di Bali, Taman Air Spa memiliki desain interior yang mewah dan hangat sehingga nyaman untuk melepas penat sejenak.

Di sini, Anda dapat menikmati pijat tradisional Bali atau ultimate body massage yang dilakukan oleh para terapis profesional dan bersertifikat baik sendiri maupun bersama pasangan.

Taman Air Spa buka setiap hari pukul 11.00-22.00 WITA. Selain menggunakan bahasa Indonesia, Taman Air Spa juga melayani dengan bahasa Inggris dan bahasa Mandarin.

Rating di Traveloka: 9.9/10.0

2. LLuvia Spa

LLuvia Spa

Tempat spa di Bali selanjutnya yang bisa Anda jajal adalah LLuvia Spa. LLuvia Spa berlokasi di Jalan Sunset Road No. 28, Seminyak, Kuta, Kabupaten Badung, Bali.

LLuvia Spa menawarkan perawatan dari kepala hingga ujung kaki seperti massage wajah dan pijat refleksi untuk meningkatkan kesehatan kulit serta melancarkan peredaran darah.

Beberapa pilihan perawatan di LLuvia Spa antara lain Foot Reflexology, Swedish Massage, Milky Almond Rejuve Package, dan Traditional Harmony Package.

LLuvia Spa buka setiap hari pukul 10.00-21.00 WITA. Selain menggunakan bahasa Indonesia, LLuvia Spa juga melayani dengan bahasa Inggris dan bahasa Jepang.

Rating di Traveloka: 9.8/10.0

Baca Juga: 5 Manfaat Rumput Laut untuk Kecantikan Kulit, Tidak Main-main!

3. Sanctoo Spa & Wellness

Sanctoo Spa & Wellness

Rekomendasi tempat spa berikutnya adalah Sanctoo Spa & Wellness. Sanctoo Spa & Wellness berlokasi di Jalan Ulun Suwi II, Singapadu, Sukawati, Gianyar, Bali.

Sanctoo Spa & Wellness memiliki teknik perawatan profesional serta pelayanan dari terapis yang ramah dan berpengalaman.

Di Sanctoo Spa & Wellness, Anda bisa menikmati beragam perawatan yang merilekskan tubuh, jiwa, dan pikiran seperti Heavenly Vinotherapy, Pure Harmony, dan Peaceful Escape.

Sanctoo Spa & Wellness buka setiap hari pukul 09.00-18.00 WITA. Selain menggunakan bahasa Indonesia, Sanctoo Spa & Wellness juga melayani dengan bahasa Inggris.

Rating di Traveloka: 9.7/10.0

4. Disini Spa

Disini Spa

Rekomendasi tempat spa terakhir dari MomsMoney yang bisa Anda kunjungi saat berada di Bali adalah Disini Spa. Disini Spa berlokasi di Jalan Mertasari No. 28, Kerobokan Kelod, Kuta, Kabupaten Badung, Bali.

Disini Spa menawarkan berbagai macam perawatan untuk menenangkan tubuh sekaligus pikiran dengan menggunakan minyak esensial, herbal, dan beragam buah-buahan.

Khusus Warga Negara Indonesia, ada perawatan Rose Petal Aroma Beauty Flower Bath, Balinese Jamu Detoxifying Herbal Bath, Reflexology, hingga Acupressure Massage yang dapat Anda coba.

Disini Spa buka setiap hari pukul 10.00-23.00 WITA. Selain menggunakan bahasa Indonesia, Disini Spa juga melayani dengan bahasa Inggris.

Rating di Traveloka: 9.7/10.0

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News