MOMSMONEY.ID - Moms bisa memasak hidangan udang yang renyah dengan aneka rempah menyegarkan tenggorokan, apa lagi kalau bukan menu Chinese food, yaitu Udang Cabai Garam
Udang Cabai Garam merupakan jenis menu yang paling dicari di setiap restoran Chinese Food. Pasalnya, menu Udang Cabai Garam ini punya cita rasa yang bersahabat dengan lidah siapapun.
Tekstur Udang Cabai Garam ini lembut di dalam dengan sedikit krispy di bagian luar. Ini karena kulit udang sengaja tidak dikupas agar menambah tekstur renyah. Tapi tak perlu khawatir, kulit udangnya diolah sedemikian rupa sehingga udang tidak sulit ditelan.
Baca Juga: Resep Susu Goreng, Hidangan Tradisional Kanton yang Mirip Leche Frita
Resep Udang Cabai Garam kali ini cukup untuk menyajikan 4-5 porsi. Coba simak resep Udang Cabai Garam berikut ini yang dilansir dari kanal Youtube Devina Hermawan, selengkapnya!
Bahan:
- 500 gram udang utuh dengan kulit
- 6 sdm tepung maizena
- 2 sdt cuka
- 1-2 sdm putih telur
- ½ sdt bubuk ngohiong, opsional
- 1 sdt baking powder
- ¾ sdt garam
- ¼ sdt merica
- Minyak untuk menggoreng
Bahan cabai garam:
- ½ sdm saus tiram
- 3 buah cabai keriting merah, iris
- 4 buah cabai merah, iris
- 1/3 sdt garam
- 10-12 siung bawang putih cincang
- 2-4 siung bawang merah, iris
- 1 batang daun bawang, iris
- ½ sdt kaldu bubuk/penyedap
- ½ sdt gula
- Minyak untuk menumis
Baca Juga: Resep Tahu Tempe Mete Bumbu Kungpao, Masakan Komplet untuk Sarapan Keluarga
Cara Masak Udang Cabai Garam:
- Gunting bagian depan kepala udang, kaki, dan keluarkan kotoran udang
- Marinasi udang dengan putih telur, baking powder, cuka, garam, merica, tepung maizena, dan bubuk ngohiong. Aduk rata dan diamkan 15 menit.
- Panaskan minyak goreng udang di api besar selama 1 menit. Tiriskan beberapa saat lalu goreng kembali beberapa detik. Tiriskan kembali.
- Panaskan sedikit minyak lalu goreng bawang putih hingga kekuningan, tiriskan.
- Tumis bawang merah, daun bawang, cabai rawit, cabai merah, garam, merica, gula, dan saus tiram. aduk lalu masukkan udang yang telah digoreng, aduk rata.
- Taburkan bawang putih goreng
- Udang cabai garam siap disantap!
Itu dia resep Udang Cabai Garam yang nikmat dan praktis dimasak. Janagn lupa masak Udang Cabai Garam ini di rumah, ya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News