MOMSMONEY.ID - Mun tahu atau yang lebih dikenal sebagai Mun Tofu merupakan sajian masakan khas Tionghoa yang seringkali disajikan saat Imlek tiba.
Mun tahu sendiri di dalam kepercayaan Tiongkok dipercaya sebagai perlambang kehidupan yang sejahtera.
Sajian lezat Mun Tahu kali ini tak hanya hadirkan tahu Jepang putih saja, tapi ada juga jamur shitake dan lentil di dalamya.
Baca Juga: Resep Imlek Wonton Chili Oil, Camilan Pedas Layak Jual yang Bikin Ngiler
Mun Tahu ini terasa gurih dan sedap karena menggunakan kaldu jamur & sayuran sebagai bahan kuahnya.
Hidangan Mun Tahu sangat cocok dikonsumsi saat pagi hari, terutama saat cuaca terasa dingin seperti saat ini.
Simak dan ikuti resep Mun Tahu super lembut yang dilansir dari Unilever Food Solutions, selengkapnya!
Baca Juga: Resep Dimsum Kuotie Ayam, Jadi Favorit Jelang Perayaan Imlek
Bahan:
- 15 gram kaldu rasa jamur dan sayuran
- 250 gram tahu jepang putih
- 60 gram lentil
- 25 gram jamur shitake kering (cincang kasar dan rebus sampai lembut)
- 25 gram cabai merah
- 30 gram bawang putih
- 30 ml minyak
- 50 gram kecap manis
- 200 ml air
- 30 gram tepung maizena
Cara Masak Mun Tahu:
- Panaskan minyak lalu masukkan bawang putih.
- Masukkan kecap manis dan shitake yang telah direbus.
- Tambahkan air, lalu masukkan tahu Jepang putih dan lentil yang telah direbus.
- Masukkan kaldu rasa jamur dan sayuran dan cabai merah yang dicincang kasar.
- Tambahkan campuran air dan tepung maizena. Didihkan Mun Tahu sampai mengental.
- Angkat dan sajikan Mun Tahu di dalam mangkuk besar.
- Mun Tahu kaldu jamur siap disantap.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News