M O M S M O N E Y I D
AturUang

Rayakan Hari Pelanggan, BIONS by BNI Sekuritas Hadirkan Promo Cuan Power Up

Rayakan Hari Pelanggan, BIONS by BNI Sekuritas Hadirkan Promo Cuan Power Up
Reporter: Nina Dwiantika  |  Editor: Nina Dwiantika


MOMSMONEY.ID - Dalam rangka merayakan Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas) pada 4 September 2024 ini, PT BNI Sekuritas (BNI Sekuritas) turut menyemarakkan hari istimewa ini dengan meluncurkan program menarik untuk para nasabah setianya yang menggunakan platform BIONS (BNI Sekuritas Innovative Online Trading System).

Neniwati Kutiawan, SVP Retail Markets BNI Sekuritas mengatakan, perusahaan sangat antusias menyambut Hari Pelanggan Nasional. Ini adalah kesempatan yang tepat bagi BNI Sekuritas untuk mempererat hubungan dengan nasabah melalui penawaran promo menarik sebagai bentuk apresiasi atas kesetiaan mereka terhadap BIONS.

BIONS by BNI Sekuritas mempersembahkan program Cuan Power Up sebagai promo tambahan bagi kompetisi trading berhadiah 2 miliar, BIONS Cuanpionship 3 yang telah berjalan sejak Maret 2024. Promo tambahan ini memberikan kesempatan bagi Nasabah yang mendaftar dan berpartisipasi pada BIONS Cuanpionship 3 untuk mendapatkan bonus tambahan berdasarkan kategori transaksi yang mereka pilih.

Untuk kategori Legendary, bonus tambahan berupa saldo RDN sebesar Rp 1 juta, untuk kategori Victory, bonus tambahan sebesar saldo RDN Rp 500.000, dan untuk kategori Fantasy, bonus tambahan sebesar saldo RDN Rp 300.000. Nah, periode promo tambahan ini berlaku sejak 2 hingga 13 September 2024 dan pemenang akan diumumkan paling lambat tanggal 1 Oktober 2024.

Baca Juga: Hempas Kulit Belang, Begini Cara Meratakan Warna Kulit Wajah yang Efektif

“BIONS Cuanpionship 3 bertujuan memberikan wadah bagi nasabah untuk meningkatkan keterampilan dalam bertransaksi di pasar modal serta mendorong pertumbuhan aset mereka," kata Neni. Dengan inovasi dalam program ini, BNI Sekuritas berharap setiap Nasabah BNI Sekuritas memiliki kesempatan untuk tidak hanya meraih kemenangan dalam kompetisi, tetapi juga mencapai kemerdekaan finansial di masa depan.

Sebagai informasi, BIONS Cuanpionship 3 tersedia dalam tiga kategori kompetisi berdasarkan aset yang dimiliki oleh nasabah, yaitu Legendary Class untuk nasabah dengan total aset di atas Rp 500 juta, Victory Class untuk Nasabah dengan total aset Rp 100 juta sampai dengan Rp 500 juta, dan Fantasy Class untuk Nasabah dengan total aset di bawah Rp100 juta.

Pada Harpelnas kali ini, BIONS by BNI Sekuritas menghadirkan promo menarik yang diharapkan dapat memberikan manfaat tambahan bagi nasabah, terutama di tengah lonjakan jumlah investor yang signifikan. Data dari PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menunjukkan bahwa jumlah investor pasar modal Indonesia telah melampaui 13 juta Single Investor Identification (SID), dengan pertumbuhan lebih dari 863 ribu SID baru sepanjang tahun 2024. Sementara itu, jumlah investor saham Indonesia mencapai 5,7 juta SID.

Dengan adanya peningkatan jumlah investor, diperlukan dorongan dan stimulasi dari pelaku pasar modal agar nasabah lebih bersemangat dalam berinvestasi dan bertransaksi. Oleh karena itu, BNI Sekuritas percaya bahwa momen spesial seperti Hari Pelanggan Nasional adalah waktu yang tepat untuk menawarkan promo menarik sehingga dapat mendorong nasabah aktif bertransaksi.

Baca Juga: Pilihan Menu Diet Tanpa Nasi untuk Menurunkan Berat Badan, Mau Coba?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Oppo Find X8 Pro Membawa Dolby Vision dan Kecerahan Mencapai 4500 nit, Cek di sini

Oppo Find X8 Pro dan iPhone 16 Pro bawa beberapa kelebihan. Ukuran Oppo Find X8 Pro lebih besar dari iPhone 16 Pro dengan modul kamera yang khas.

Promo Guardian 1-12 November 2025, Tambah Rp 1.000 Dapat 2 Overnight Body Serum

Promo Guardian Super Hemat periode 1-12 November 2025 berlaku di Guardian seluruh Indonesia. Cek promonya sebelum belanja.

7 Drakor Ini Ungkap Seluk Beluk Profesi Unik, Dari Penjaga Gunung hingga BMKG

Intip daftar drakor populer yang karakter utamanya punya pekerjaan aneh dan jarang terekspos publik.  

Infinix Smart 10 Plus Punya Dynamic Bar dan One Tap Infinix AI, Ini Ulasannya!

Infinix Smart 10 Plus punya fitur dynamic bar yang mirip iPhone. Infinix bekali Smart 10 Plus dengan teknologi berbasis AI yaitu one tap AI.

Hasil Korea Masters 2025, Tiga Wakil Indonesia Melangkah ke Babak Perempat Final

Hasil Korea Masters 2025 Babak 16 Besar pada Kamis (6/11), tiga wakil Indonesia merebut tiket perempat final turnamen BWF Super 300 ini. 

Promo Alfamart Serba Gratis 1-15 November 2025, Lifebuoy Cuci Piring Beli 2 Gratis 1

Selama 1-15 November 2025, ada Promo Serba Gratis dari Alfamart yang menawarkan kesempatan Beli 1 Gratis 1 dan Beli 2 Gratis 1.

5 Alasan Samsung A54 Masih Dicari hingga Saat Ini, Cek Penjelasannya!

Ada beberapa alasan Samsung A54 masih banyak dicari para pengguna. Samsung A54 bahkan bisa bersaing dengan model yang lebih baru yakni Samsung A56

Bisnis Sampingan Menguras Dompet? Cek 5 Penyebab Utama Ini!

Jangan sampai usaha sampingan justru menguras dompet! Artikel ini mengungkap 5 alasan utama dan solusi praktis untuk keuangan Anda.

Sah! Jamaah Haji DIY Bisa Berangkat dari YIA Mulai 2026

Melalui keputusan Menteri Haji dan Umrah, akhirnya DIY resmi memiliki embarkasi haji. Mulai 2026, jamaah haji DIY bisa berangkat dari YIA lo.

Ini Cara Hasilkan Uang dari TikTok

Pelajari 7 cara menghasilkan uang dari TikTok, mulai dari koin hingga sponsor. Panduan lengkap dari Bank OCBC NISP untuk menambah penghasilan.