M O M S M O N E Y I D
Bugar

Penderita Penyakit Asam Urat Tidak Boleh Makan Apa? Ini Daftarnya

Penderita Penyakit Asam Urat Tidak Boleh Makan Apa? Ini Daftarnya
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Penderita penyakit asam urat tidak boleh makan apa sebenarnya? Yuk, cek daftarnya di sini!

Asam urat sering kali muncul tiba-tiba dengan rasa nyeri tajam di persendian, bengkak, hingga sulit bergerak. Banyak yang menganggapnya sebagai keluhan biasa, padahal asam urat adalah jenis radang sendi yang bisa menjadi kronis jika tak ditangani dengan baik. Salah satu pemicu terbesarnya? Makanan.

Apa yang Anda makan sehari-hari bisa berdampak langsung terhadap kadar asam urat dalam tubuh. Beberapa jenis makanan mengandung zat purin tinggi, yang saat dipecah oleh tubuh akan berubah menjadi asam urat. Jika jumlahnya terlalu banyak, ginjal tidak mampu membuang semuanya, dan akhirnya kristal asam urat menumpuk di sendi.

Baca Juga: 9 Cara Mengobati Penyakit Asam Urat Tanpa Perlu Obat, Cek di Sini

Itulah sebabnya, bagi penderita asam urat, menjaga pola makan bukan sekadar pilihan, tapi keharusan. Lantas, penderita penyakit asam urat tidak boleh makan apa? Dirangkum dari laman Healthline dan Very Well Health, inilah daftarnya:

1. Daging Merah dan Jeroan

Daging seperti sapi, kambing, dan domba serta bagian dalam hewan seperti hati, ginjal, dan jantung mengandung purin tinggi yang bisa meningkatkan kadar asam urat. Lebih baik membatasi konsumsinya atau menghindarinya sama sekali.

2. Beberapa Jenis Makanan Laut

Seafood seperti udang, kerang, dan ikan sarden juga tinggi purin dan bisa memicu gejala asam urat. Jika Anda rentan mengalami serangan, sebaiknya hindari jenis makanan laut ini.

3. Minuman Beralkohol

Bir dan minuman beralkohol lainnya bisa meningkatkan produksi asam urat dan menghambat pembuangannya dari tubuh. Membatasi atau menghindari alkohol sangat disarankan bagi penderita asam urat.

4. Minuman dan Produk dengan Fruktosa Tinggi

Minuman manis seperti soda atau jus kemasan, serta makanan yang mengandung sirup jagung tinggi fruktosa, bisa memicu lonjakan asam urat. Kurangi konsumsi minuman dan makanan manis untuk menjaga kadar asam urat tetap normal.

Baca Juga: Pilihan Lauk Pauk Sehat untuk Penderita Asam Urat dan Kolesterol Konsumsi

5. Makanan Tinggi Lemak Jenuh dan Trans

Makanan berminyak, gorengan, serta olahan dengan lemak jenuh dapat memicu peradangan dan memperburuk gejala asam urat. Gantilah dengan lemak sehat dari alpukat, minyak zaitun, dan kacang-kacangan.

6. Produk Susu Tinggi Lemak

Susu full cream, keju berlemak, dan krim sebaiknya dihindari karena dapat meningkatkan risiko serangan. Sebaiknya pilih produk susu rendah atau tanpa lemak.

7. Makanan Olahan dan Mengandung Pengawet

Makanan kaleng, beku, dan cepat saji biasanya mengandung purin dan zat aditif yang dapat memperburuk asam urat. Usahakan memilih makanan segar dan minim proses.

8. Durian

Meski nikmat dan banyak digemari, durian mengandung purin cukup tinggi. Konsumsinya bisa memperparah asam urat, sehingga lebih baik dihindari bagi penderita.

Baca Juga: Ini Cara Menurunkan Asam Urat dalam Darah dengan Perubahan Pola Makan

9. Buah Tinggi Fruktosa

Buah-buahan seperti mangga, anggur, dan pisang mengandung fruktosa alami dalam jumlah tinggi. Walaupun sehat, konsumsi buah-buahan ini sebaiknya dibatasi agar tidak memicu kenaikan kadar asam urat.

10. Rambutan

Rambutan mengandung gula alami yang cukup tinggi dan jika dikonsumsi saat terlalu matang, dapat menghasilkan efek mirip alkohol. Kombinasi ini berisiko bagi penderita asam urat dan sebaiknya dihindari.

11. Nanas

Meskipun kaya vitamin C, nanas mengandung fruktosa yang cukup tinggi. Pada beberapa orang, buah ini bisa memicu gejala asam urat. Batasi konsumsi sesuai reaksi tubuh Anda.

12. Tomat

Meski sehat dan umum dikonsumsi, tomat mengandung purin yang bisa meningkatkan kadar asam urat pada sebagian orang. Jika Anda merasa lebih sering kambuh setelah makan tomat, sebaiknya dikurangi atau dihindari.

Baca Juga: Begini Cara Menurunkan Kadar Asam Urat yang Terbukti Efektif

Nah, itulah ulasan tentang penderita penyakit asam urat tidak boleh makan apa. Dengan memahami makanan dan minuman yang dapat memperparah kondisi, penderita asam urat bisa lebih bijak dalam menyusun pola makan sehari-hari.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Kumpulan Link Twibbon Hari Cinta Puspa Satwa Nasional 2025 Terbaru

Cari twibbon Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional 2025? Temukan desain terbaru dan gratis di sini.   

Terjebak Riba? Ini Langkah Lepas dari Jeratnya dan Kembali ke Keuangan yang Berkah

Sudah terlanjur terjebak riba? Yuk, simak langkah-langkah nyata agar bisa lepas dan mulai atur keuanganmu lebih berkah tanpa bunga.  

5 Strategi Orang Kaya yang Bisa Ditiru untuk Melipatgandakan Kekayaan dari Nol

Simak lima strategi cerdas orang kaya dalam membangun dan melipatgandakan kekayaan dari nol. Yuk, terapkan langkah realistisnya!

Cara Praktis Bayar Biaya Pendidikan Lewat BCA: Cepat, Aman, dan Bebas Ribet!

Berikut cara bayar biaya pendidikan lewat BCA yang kini makin mudah dan cepat, bisa langsung dari myBCA maupun ATM tanpa antre!

8 Warna Cat Penenang Ruang Tamu untuk Ciptakan Suasana Hangat dan Nyaman

Yuk, simak inspirasi warna cat menenangkan pilihan desainer untuk ubah ruang tamu jadi tempat paling hangat dan damai di rumah!

Prediksi Indonesia U-17 vs Zambia U-17 Piala Dunia U-17 2025: Ujian Perdana di Doha

Simak persiapan Timnas Indonesia U-17 jelang laga perdana kontra Zambia di Piala Dunia U-17 2025 Qatar. Berikut prediksi pertandingannya.

5 Cara Mengatasi Jerawat di Bokong, Salah Satunya Kompres Hangat

Muncul jerawat di bokong? Jangan khawatir, berikut MomsMoney bagikan 5 cara mengatasi jerawat di bokong.  

Berkolaborasi, Toko Merchandise Duolingo Hadir Lewat Tokopedia

Duolingo dan Tokopedia melakukan kolaborasi, selain meramaikan media sosial, toko merchandise Duolingo akan hadir di Tokopedia.

Bisa Serang Siapa Saja, Begini Cara Mencegah RSV

Begini cara mencegah RSV yang bisa menyerang siapa saja tapi berisiko tinggi antara lain terhadap bayi prematur dan di bawah usia dua tahun.

Provinsi Ini Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (4/11)

BMKG memberikan peringatan dini cuaca besok Selasa 4 November 2025 dan Rabu 5 November 2025 dengan status Siaga hujan sangat lebat.