M O M S M O N E Y I D
Santai

Mau Tahu Seluk Beluk Makanan Korea? Tonton 5 Drama Korea Kuliner Ini Saja

Mau Tahu Seluk Beluk Makanan Korea? Tonton 5 Drama Korea Kuliner Ini Saja
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Penasaran dengan kuliner Korea yang selalu bikin pengen cobain rasanya? Langsung tonton rekomendasi drama Korea bertema kuliner ini saja, yuk.

Kuliner Korea sudah mulai banyak ditemukan di berbagai rumah makan Korea. Namun, tak banyak orang yang punya kesempatan untuk mencobanya.

Tenang saja, ada loh beberapa daftar drama Korea bertema kuliner yang bisa dicoba untuk lebih mengenali kuliner khas Korea.

Dijamin bakal bikin ngiler dan pengen makan makanan Korea, berikut ini adalah beberapa rekomendasi drama Korea kuliner.

Baca Juga: Tonton 7 Drama Korea Detektif Populer Ini jika Suka Cerita Kriminal Misteri

Dae Jang Geum Is Watching

Melalui drama ini, fans Yu Ri SNSD bisa menyaksikan tingkah Yu Ri yang kocak. Dae Jang Geum Is Watching menceritakan tentang kisah tiga cucu dari Dae Jang Geum, ahli masakan dari zaman dinasti Korea.

Ketiganya menampilkan kehidupan para cucu Dae Jang Geum yang mewarisi keahlian sang nenek. Menariknya, ketiga cucu Jang Geum memiliki keahlian masak yang berbeda namun saling melengkapi.

Oh My Ghost

Drama ini bergenre komedi, horor, dan romantis. Dibintangi oleh Park Bo Young dan Jo Jung Suk. Menceritakan tentang seorang asisten koki perempuan yang pemalu namun memiliki kekuatan untuk melihat hantu.

Hingga suatu hari koki tersebut dirasuki oleh arwah hantu centil yang menyukai atasannya. Hantu tersebut mengubah kepribadian koki tersebut menjadi lebih centil, ceria, dan berani.

Namun ternyata gelombang tubuh mereka sama yang menyebabkan hantu tersebut terperangkap lama di tubuh koki tersebut.

Baca Juga: 5 Drama Korea Lee Je Hoon, Pemeran Detektif di Chief Detective 1958

Recipe for Farewell

Rilis pada Desember 2022, drama Korea ini dibintangi oleh Han Suk Kyu dan Kim Seo Hyung. Seorang mantan suami yang bekerja sebagai penerjemah harus kembali berhubungan dengan sang mantan istrinya.

Sebab sang mantan istri divonis menderita kanker usus dan memiliki kesulitan untuk mencerna makanan. Walaupun tak memiliki kemampuan memasak yang mumpuni, sang mantan suami tetap berusaha memasak dengan sepenuh hati.

Let’s Eat

Serial drama Korea yang memiliki beberapa musim ini juga tak boleh dilewatkan bagi pecinta kuliner Korea. Seorang pria yang bekerja sebagai pegawai asuransi memiliki sisi lain yaitu sebagai seorang food blogger yang populer.

Ia mulai mencoba banyak rumah makan yang menyajikan banyak makanan enak asal Korea. Hingga ia pun juga berhasil memberi pengaruh pada pengikutnya untuk mencoba memasak sendiri masakan yang simple terutama bagi para pekerja.

Wok of Love

Drakor bertema kuliner lainnya adalah drakor yang dibintangi oleh Junho 2PM ini. Ceritanya mengikuti kehidupan seorang chef spesialis masakan China di Korea.

Ia memiliki bisnis masakan China yang populer namun karena sesuatu hal, ia harus kehilangan restorannya tersebut. Ia pun kemudian bekerja sebagai seorang chef di lingkungan kecil yang berbeda dengan restorannya dulu.

Awas jadi makin ngiler, itulah rekomendasi drama Korea kuliner yang wajib ditonton penggemar kuliner Korea.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Kiat Orangtua Menyesuaikan Konten YouTube Yang Baik untuk Anak Remaja

Inilah kiat bagi para orangtua untuk menyesuaikan konten YouTube bagi anak remaja.                  

Promo Es Krim Alfamart 16-31 Januari 2026, Cornetto dan Hula-Hula Beli 2 Gratis 1

Cek promo es krim Alfamart Carnaval Ice Cream periode 16-31 Januari 2026 untuk borong es krim favorit.

Marak Penipuan Berkedok Pengiriman, Ini Imbauan dari J&T Cargo

​J&T Cargo mengedukasi pelanggan agar selalu melakukan verifikasi sebelum menanggapi pesan pengiriman.

Hindari Peretasan, Amankan WhatsApp dengan Fitur Rahasia Ini

Nomor HP terhubung ke rekening bank? Pastikan WhatsApp Anda aman dari peretas, ini cara melindungi semua aset digital Anda.

Rekor Tertinggi Baru, Harga Emas Hari Ini Tembus US$ 4.700 per troi ons

Kekhawatiran potensi perang dagang antara AS dan Eropa, mendorong harga emas hari ini memperbarui rekor tertinggi sepanjang.

Ingin Rambut Lembap Saat Musim Hujan, Ellips Hadirkan Hair Mask 1 Menit

​Ellips memperluas pilihan perawatan rambut dengan menghadirkan hair mask dalam kemasan jar 200 gram dirancang bekerja hanya dalam satu menit

HP Infinix Rp 4 Jutaan Pilih yang Mana? Cek Performa Gaming & Kamera

Pilih HP Infinix paling kencang untuk gaming dan multitasking. Prosesor gahar, RAM besar, cek spesifikasi lengkapnya di sini!

Fitur iOS 26: AI Saring Spam, Ponsel Lama Makin Canggih

Lupakan cara lama menggunakan iPhone. iOS 26 memperkenalkan fitur revolusioner yang wajib Anda coba.  

Promo Hypermart Weekday Periode 20-22 Januari 2026, Fiesta Crispy Bubble Diskon Besar

Cek dan manfaatkan katalog promo Hypermart Weekday periode 20-22 Januari 2026 untuk belanja hemat di hari kerja.

HP Murah Rp 2 Jutaan: Kamera Zoom 10x Rekam 4K, Konten Auto Cuan

Mencari HP murah dengan kamera zoom canggih? Poco M7 hingga Galaxy A15 tawarkan zoom 10x dan rekam 4K.