M O M S M O N E Y I D
Bugar

Manfaat Ubi Jalar untuk Asam Lambung dan Tips Konsumsinya

Manfaat Ubi Jalar untuk Asam Lambung dan Tips Konsumsinya
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Mari mengulik manfaat ubi jalar untuk asam lambung dan tips konsumsinya di sini!

Pernahkah Anda merasa khawatir saat memilih makanan karena takut asam lambung naik? Bagi penderita asam lambung atau GERD, memilih makanan yang aman bisa menjadi tantangan tersendiri.

Makanan yang dianggap sehat sekalipun kadang bisa memicu gejala tidak nyaman seperti perut kembung, mual, atau sensasi terbakar di dada. Namun, ada satu makanan yang justru menjadi sahabat bagi lambung Anda, yakni ubi jalar.

Ubi jalar bukan hanya mengenyangkan dan lezat, tapi juga ramah untuk lambung. MomsMoney akan mengulas tentang manfaat ubi jalar untuk asam lambung dan tips konsumsinya di sini. Simak, yuk!

Baca Juga: Begini Cara Efektif Mengatasi Asam Lambung Naik pada Malam Hari

Kandungan ubi jalar

Melansir dari Healthline, ubi jalar merupakan pilihan makanan yang kaya serat, vitamin, dan mineral penting. Contohnya, 200 gram ubi jalar panggang dengan kulit mengandung:

  • Kalori: 180
  • Karbohidrat: 41 gram
  • Protein: 4 gram
  • Lemak: 0,3 gram
  • Serat: 6,6 gram
  • Vitamin A: 213% dari kebutuhan harian
  • Vitamin C: 44% dari kebutuhan harian
  • Mangan: 43% dari kebutuhan harian
  • Tembaga: 36% dari kebutuhan harian
  • Asam Pantotenat: 35% dari kebutuhan harian
  • Vitamin B6: 34% dari kebutuhan harian
  • Kalium: 20% dari kebutuhan harian
  • Niacin: 19% dari kebutuhan harian

Baca Juga: 13 Makanan yang Tidak Boleh Dimakan Berlebihan oleh Penderita Asam Lambung

Manfaat ubi jalar untuk asam lambung

Refluks asam terjadi saat asam lambung naik kembali ke kerongkongan, menimbulkan rasa terbakar dan tidak nyaman. Makanan pedas, berlemak, atau asam sering menjadi pemicunya.

Berkaitan dengan manfaat ubi jalar untuk asam lambung, dikutip dari laman Nutriflakes, kadar asam ubi jalar yang rendah membuatnya cocok untuk Anda yang memiliki masalah asam lambung.

Ubi jalar juga kaya serat yang penting untuk menjaga kesehatan pencernaan. Serat ini membantu melancarkan pergerakan usus dan mencegah sembelit. Selain itu, serat dalam ubi jalar mampu menyerap kelebihan asam lambung sehingga mengurangi gejala refluks.

Baca Juga: 10 Buah yang Aman Dikonsumsi Penderita Asam Lambung

Tips konsumsi ubi jalar untuk asam lambung

Meskipun begitu, konsumsi ubi jalar tetap harus bijak agar tidak memicu gejala asam lambung. Berikut beberapa tips yang bisa Anda terapkan:

  • Hindari menggoreng ubi jalar dengan banyak minyak atau menambahkan bumbu pedas dan asam. Memanggang, merebus, atau mengukus adalah cara memasak yang lebih aman untuk lambung.
  • Jangan tambahkan mentega, keju, krim asam, atau saus pedas karena bisa memperburuk gejala.
  • Konsumsi ubi jalar dalam porsi wajar, karena porsi besar bisa menekan otot sfingter esofagus bawah dan memicu refluks.
  • Jangan makan makanan berat, termasuk ubi jalar, beberapa jam sebelum tidur agar risiko asam lambung naik saat berbaring berkurang.
  • Jika Anda sering mengalami gejala asam lambung atau perlu menyesuaikan diet, konsultasikan dengan dokter atau ahli gizi.

Dengan mengikuti tips ini, ubi jalar bisa menjadi tambahan makanan yang sehat dan bermanfaat bagi Anda yang memiliki masalah asam lambung.

Baca Juga: Manfaat Konsumsi Labu Siam untuk Asam Lambung yang Jarang Diketahui

Ubi jalar baik untuk penderita asam lambung karena kadar asamnya rendah dan kaya serat yang membantu melancarkan pencernaan serta menyerap kelebihan asam lambung. Konsumsi ubi jalar dapat mengurangi gejala refluks dan menjaga kesehatan saluran cerna.

Demikianlah ulasan tentang manfaat ubi jalar untuk asam lambung dan tips konsumsinya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

14 Inspirasi Warna Cat Dapur yang Bikin Mood Naik dan Ruangan Terlihat Lebih Cerah

Temukan inspirasi warna cat rumah yang bikin suasana makin hangat, cerah, dan modern agar hunian terasa lebih hidup dan nyaman setiap hari.

14 Warna Rumah yang Bikin Hunian Terasa Lebih Fungsional dan Modern

Simak cara sederhana menghindari dekorasi yang membuat rumah tampak kurang rapi agar hunian terasa lebih modern dan nyaman.

7 Alasan Mengapa Kartu Kredit Wajib Dibawa Saat Liburan ke Luar Negeri Tahun Ini

Berikut keuntungan pakai kartu kredit saat liburan luar negeri di 2025 agar lebih aman dan praktis di tengah kebutuhan zaman modern saat ini.

Prediksi Laga Jerman vs Slovakia (18/11), Adu Taktik Penentu Tiket Piala Dunia 2026

Simak prediksi pertandingan Jerman vs Slovakia di Red Bull Arena Leipzig, 18 November 2025 pukul 02.45 WIB di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Cara Mengatur Keuangan untuk Orang Tua Baru agar Tetap Aman

Berikut cara santai tapi efektif mengatur keuangan untuk orang tua baru agar lebih siap untuk menghadapi kebutuhan saat ini. Catat ulasannya, ya.

Buat Para Pekerja, Mengelola dan Mengembangkan Uang Tidak Harus Rumit lo

Para pekerja perlu memahami bahwa mengelola dan mengembangkan uang tidak harus rumit.                 

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Selasa 18 November 2025: Sangat Produktif!

Berikut ramalan zodiak besok Selasa 18 November 2025, dinamika pekerjaan dan kondisi keuangan setiap zodiak bergerak cukup dinamis. 

Panorama Jalur Jakarta-Bandung jadi Daya Tarik, Pelanggan KA Parahyangan Naik 41,75%

PT Kereta Api Indonesia (Persero) mencatat, sepanjang Januari-Oktober 2025 total pelanggan KA Parahyangan mencapai 728.949 orang.

BI Rate Diproyeksi Turun, Intip Rekomendasi Saham Pekan Ini dari IPOT

Investor pekan ini diperkirakan akan memburu sektor-sektor yang sensitif terhadap suku bunga.        

Pasar Karbon Kian Serius, Ini Proyek Unggulan Indonesia

​APP Group memperkenalkan dua proyek yaitu Riau Wetlands Heritage dan SEPaC Reserve di COP30 Belem, Brazil.