Bugar

Kacang Panjang untuk Asam Lambung, Intip 10 Manfaat Lainnya untuk Kesehatan

Kacang Panjang untuk Asam Lambung, Intip 10 Manfaat Lainnya untuk Kesehatan

MOMSMONEY.ID - Kacang panjang kaya akan nutrisi yang memberikan berbagai manfaat kesehatan, termasuk untuk mereka yang memiliki masalah asam lambung. Namun, tak banyak yang tahu manfaat kacang panjang untuk asam lambung.

MomsMoney akan mengulasnya serta menguraikan beberapa manfaat kacang panjang lainnya untuk kesehatan. Mari simak selengkapnya!

Kacang Panjang untuk Asam Lambung

Kacang panjang sering direkomendasikan untuk orang yang memiliki masalah dengan asam lambung karena merupakan bagian dari kelompok makanan rendah FODMAP.

Menurut Cleveland Clinic, FODMAP adalah sekelompok karbohidrat yang tidak mudah dicerna dan fermentasi oleh bakteri di dalam usus, sehingga menyebabkan berbagai masalah pencernaan seperti kembung, sakit perut, diare, dan sembelit.

Mengonsumsi makanan yang kaya akan FODMAP dapat memperparah kondisi seperti sindrom iritasi usus besar (IBS) dan refluks asam. Sebaliknya, memilih makanan dengan kandungan FODMAP yang rendah, seperti kacang panjang, bisa membantu meredakan gejala tersebut, termasuk masalah asam lambung.

Baca Juga: 12 Tanda Tubuh Kelebihan Gula, Salah Satunya Jadi Gampang Marah!

Manfaat Kacang Panjang untuk Kesehatan Lainnya

Tak hanya untuk asam lambung, rupanya kacang panjang juga punya manfaat kesehatan lainnya. Bersumber dari laman Hello Sehat, berikut adalah beberapa manfaat kacang panjang untuk kesehatan:

1. Menurunkan Berat Badan

Kacang panjang adalah pilihan yang bagus untuk diet karena rendah kalori dan tinggi serat, yang memberikan rasa kenyang lebih lama dan mencegah makan berlebih.

2. Baik untuk Kesehatan Jantung

Seporsi kacang panjang dapat memenuhi 12% kebutuhan serat harian Anda. Serat ini membantu mengurangi kadar kolesterol LDL (jahat) dan mendukung kesehatan jantung dengan mengurangi inflamasi dalam pembuluh darah.

Baca Juga: Bukan Cuma Hamil, Ketahui 11 Penyebab Telat Haid Lainnya di Sini

3. Mencegah Kanker

Kacang panjang mengandung antioksidan seperti flavonoid dan riboflavin (vitamin B2) yang berpotensi menghambat pertumbuhan sel kanker. Tingginya kadar asam folat dalam kacang panjang juga dapat membantu mencegah berbagai jenis kanker.

4. Mengurangi Risiko Asam Urat

Vitamin C dalam kacang panjang membantu mencegah kerusakan akibat radikal bebas dan bisa mengurangi risiko terjadinya peradangan yang bisa berujung pada asam urat.

Baca Juga: Bikin Kulit Awet Muda, Ini 9 Makanan yang Membantu Tubuh Memproduksi Kolagen

5. Membesarkan Payudara

Kacang panjang mengandung fitoestrogen, yang dapat memicu pertumbuhan sel epitel dalam payudara. Meskipun manfaat ini masih memerlukan pengujian klinis lebih lanjut, kandungan ini bisa memberikan potensi perkembangan ukuran payudara.

6. Menurunkan Kadar Glukosa

Penelitian menunjukkan bahwa kacang panjang memiliki sifat antihiperglikemik yang bisa membantu menurunkan sensitivitas tubuh terhadap gula darah. Namun, masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk membuktikan efektivitasnya pada manusia.

Baca Juga: 6 Cara Mengobati Migrain Secara Alami Tanpa Obat, Mau Coba?

7. Meringankan Nyeri Haid

Kacang panjang kaya akan mangan, mineral yang memainkan peran krusial dalam siklus reproduksi wanita. Mangan membantu meringankan nyeri menstruasi dengan mengurangi kram perut. Hal ini juga bisa membantu meningkatkan mood selama periode menstruasi.

8. Menyehatkan Kulit

Kacang panjang adalah sumber vitamin C yang baik. Vitamin ini tidak hanya membantu mengurangi tanda-tanda penuaan seperti keriput dan kulit kering, tapi juga melindungi kulit dari potensi kanker.

Baca Juga: Apa yang Terjadi pada Tubuh Jika Kelebihan Makan Garam?

9. Mencegah Cacat Lahir

Asam folat yang tinggi dalam kacang panjang sangat penting selama masa subur dan kehamilan untuk mencegah cacat lahir seperti spina bifida.

10. Memelihara Kesehatan Tulang

Kacang panjang mengandung kalium dan kalsium yang berperan penting dalam menjaga kepadatan mineral tulang dan mengurangi risiko osteoporosis.

Nah, demikianlah ulasan terkait manfaat kacang panjang untuk asam lambung serta manfaatnya yang lain untuk kesehatan tubuh. Semoga informasi ini bermanfaat, ya.

Selanjutnya: 5 Film Baru Bakal Tayang Perdana di Bioskop Pekan Ini (15-21 Juli)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News