Bugar

Jangan Sampai Kalap, Ini Lo Bahaya Makan Kue Lebaran Berlebihan Bagi Kesehatan

Jangan Sampai Kalap, Ini Lo Bahaya Makan Kue Lebaran Berlebihan Bagi Kesehatan

MOMSMONEY.ID - Punya rasa yang lezat dan bikin nagih, namun ada bahaya makan kue Lebaran berlebihan untuk kesehatan yang mengintai, lo.

Lebaran adalah momen yang ditunggu-tunggu oleh banyak orang. Salah satunya karena tradisi berkumpul bersama keluarga sambil menikmati aneka kue Lebaran. Namun, tanpa disadari, kebiasaan mengonsumsi kue Lebaran secara berlebihan dapat menimbulkan risiko bagi kesehatan.

Momsmoney akan menjabarkan beberapa bahaya makan kue Lebaran berlebihan untuk kesehatan Anda sebagai berikut:

1. Kenaikan berat badan

Kue Lebaran umumnya kaya akan gula, lemak, dan kalori. Mengonsumsi kue secara berlebihan dapat menyebabkan asupan kalori harian melebihi kebutuhan tubuh, yang pada akhirnya dapat menyebabkan kenaikan berat badan.

Baca Juga: Berapa Batas Normal Kolesterol pada Wanita? Cek di Sini!

2. Gangguan pencernaan

Kandungan gula dan lemak yang tinggi dalam kue Lebaran dapat mengganggu pencernaan. Terlalu banyak mengonsumsi kue dapat menyebabkan masalah seperti kembung, sembelit, atau diare.

3. Meningkatkan kolesterol

Lemak jenuh dan trans yang terdapat dalam kue Lebaran dapat meningkatkan kadar kolesterol dalam darah. Hal ini dapat meningkatkan risiko penyakit jantung, terutama jika dikonsumsi secara berlebihan.

Dikutip dari American Heart Association, lemak ini dapat diubah oleh tubuh menjadi kolesterol jahat. Selain itu, asupan gula yang tinggi juga dapat meningkatkan kolesterol jahat dan menurunkan kolesterol baik.

Baca Juga: 6 Buah untuk Menurunkan Kolesterol yang Terbukti Efektif, Ayo Coba

4. Fluktuasi gula darah

Kue Lebaran yang manis dapat menyebabkan lonjakan gula darah yang tiba-tiba, terutama bagi penderita diabetes. Fluktuasi gula darah ini dapat berbahaya dan menyebabkan komplikasi kesehatan.

5. Karies gigi

Gula yang tinggi dalam kue Lebaran juga dapat menyebabkan karies gigi. Bakteri di dalam mulut mengubah gula menjadi asam yang dapat merusak enamel gigi.

Baca Juga: Buah Penurun Darah Tinggi Ini Bisa Anda Coba, Cek yuk Ada Apa Saja

6. Jerawat

Makanan tinggi tepung dan gula dapat meningkatkan kadar gula darah dan menyebabkan peradangan di seluruh tubuh. Kondisi ini dapat memicu munculnya jerawat.

Sebuah studi dalam Journal of the American Academy of Dermatology di tahun 2009 menunjukkan bahwa mengonsumsi makanan dengan indeks glikemik rendah dapat mengurangi jerawat.

Baca Juga: Manfaat Labu Siam untuk Kesehatan, Bantu Kontrol Gula Darah dan Sehatkan Pencernaan

Nah, itulah bahaya makan kue lebaran berlebihan untuk kesehatan. Jika tetap ingin mengonsumsinya, terapkan tips sehatnya berikut ini:

  • Tentukan jumlah maksimal kue yang akan Anda konsumsi setiap hari dan patuhi batasan tersebut.
  • Pilih kue yang lebih rendah gula dan lemak. Hindari kue dengan krim atau isian yang berlebihan.
  • Pastikan Anda juga mengonsumsi buah, sayur, dan makanan bergizi lainnya untuk menyeimbangkan asupan nutrisi.
  • Lakukan olahraga secara teratur untuk membantu membakar kalori ekstra yang Anda konsumsi.

Dengan mengetahui bahaya makan kue Lebaran berlebihan, Anda dapat lebih bijak dalam menikmati hidangan lezat ini. Keseimbangan dan moderasi adalah kunci untuk menjaga kesehatan tubuh selama perayaan Idul Fitri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News