M O M S M O N E Y I D
BisnisYuk

Sundown Markette Jadi Destinasi Kuliner Kekinian, Hanya Hadir Saat Ramadhan lo

Sundown Markette Jadi Destinasi Kuliner Kekinian, Hanya Hadir Saat Ramadhan lo
Reporter: Francisca Bertha Vistika  |  Editor: Francisca bertha


MOMSMONEY.ID - Acara Sundown Markette yang digelar di kawasan Taman Softball, GBK, selama bulan Ramadhan berhasil menarik perhatian ribuan pengunjung dan memberikan dampak positif bagi pelaku UMKM kuliner lokal.

Acara ini menjadi wadah bagi puluhan tenant UMKM untuk mempromosikan produk mereka dan meningkatkan omzet penjualan. 

Tina Astari Maman, Ketua Bidang Kemitraan Dewan Kerajinan Nasioanal, mengunjungi satu per satu dari 40 tenant yang hadir. Ia memberikan respons positif terhadap konsep Sundown Markette yang mengajak banyak pengusaha UMKM bidang kuliner untuk bergabung.

"Tempatnya seru banget. Semua makanan menarik. Konsepnya sudah bagus," tutur istri Wakil Menteri UMKM ini dalam siaran pers, Senin (10/3). 

Seluruh tenant di Sundown Markette menampilkan beragam inovasi dan kreativitas yang memikat pengunjung. Beberapa tenant yang sudah dikenal masyarakat, seperti martabak kubang, pempek, jamu, nasi kapau, nasi kerau, dan pecel juga turut hadir.  

"Akurasi makanannya bagus, penyajiannya bersih, penempatannya juga bagus," kata Tina. 

Baca Juga: Sundown Markette Ingin Jadi Destinasi Ngabuburit Baru di Jakarta

Menurut Tina, Sundown Markette adalah tempat yang sangat bagus untuk menikmati buka puasa di ruang terbuka. Selain nyaman, luas, dan Instagramable, acara ini cocok untuk semua kalangan.

Tina berharap Sundown Markette terus berlanjut dan menjadi momen yang selalu ditunggu para pengusaha UMKM dan pemburu kuliner.

Pengelola Sundown Markette Dian Puspita Sari mengatakan, acara ini melibatkan Asosiasi Pengusaha Jasa Boga Indonesia (APJI) untuk menjamin kualitas dan kebersihan makanan.

Selain menyuguhkan ruang makan, Sundown Markette juga akan menggelar culture week bersama salah satu kedutaan di Indonesia.

Sundown Markette juga bekerjasama dengan salah satu media swasta untuk menjadi official partner acara nonton bareng pertandingan Tim Nasional.

"Kami akan menjadi official partner menggelar nobar, nonton bareng Timnas Indonesia pada tanggal 20 dan 25 Maret," kata Dian yang menambahkan,  Sundown Markette mampu menampung hingga 1.500 penonton.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Penyimpanan Penuh? Ini Trik Memindahkan Video Besar ke Google Drive

Punya video besar yang memberatkan laptop? Memindahkan file ke Google Drive ternyata semudah drag-and-drop. Pelajari dua metode tercepat di sini.

Promo Superindo Weekday 19-22 Januari 2026, Kiwi Green-Anggur Red Globe Diskon 40%

Cek promo Superindo Weekday hari ini periode 19-22 Januari 2026 untuk belanja hemat di Superindo terdekat awal pekan ini.

Promo Starbucks Hari Ini 19 Januari, Nikmati 2 Kopi Favorit Hanya Rp 55 Ribu

Promo Starbucks khusus 19 Januari 2026, tawarkan bundling kopi hemat hanya Rp 55.000. Pastikan Anda tidak melewatkan kesempatan ini!

7 Kisah Ibu Tunggal yang Bikin Haru dan Menginspirasi dari Dalam dan Luar Negeri

Dari Mamma Mia! hingga Bila Esok Ibu Tiada, ini film yang wajib ditonton untuk memahami kompleksitas kehidupan ibu tunggal.

Waspada Baterai Boros, Cek Rekomendasi HP 2 Jutaan dengan Daya 6000 mAh

Pengguna aktif dan gamer wajib tahu! Ini 5 rekomendasi HP 6000 mAh yang didukung chipset kencang seperti Helio G92 Max. 

Jangan Kaget! Spek HP Tecno Spark Go 3 Bikin Flagship Minggir

Ingin smartphone andal tanpa menguras dompet? Tecno Spark Go 3 tawarkan layar HD+ 6,74 inci dan baterai 5000 mAh. Temukan detail fitur lengkapnya!

Dua Kamera 200MP? Vivo X300 Ultra Siap Guncang Industri Smartphone

Vivo X300 Ultra dikabarkan bawa dua kamera 200MP dan zoom optik kontinu yang melampaui Xiaomi. Fitur revolusioner ini mengubah cara Anda memotret!

IHSG Berpotensi Menguat, Ini Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Senin (19/1)

IHSG diperkirakan menguat terbatas pada perdagangan Senin (19/1/2026).​ Simak rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Terbang Tinggi, Harga Emas Antam Hari Ini Senin 19 Januari 2026 Ukir Rekor Tertinggi

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.703.000 Senin (19/1/2026), naik Rp 40.000 dibanding harga hari sebelumnya.

Jadi Atlet di No Tail To Tell, Ini 7 Drakor Park Solomon yang Wajib Ditonton

Bintang Park Solomon comeback! Jangan sampai Anda melewatkan dramanya yang punya kisah beragam termasuk drakor No Tail To Tell.