M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Resep Nutella Thumbprint Cookies yang Enak, 1 Resep Jadi 3 Toples Bulat 500 Gram

Resep Nutella Thumbprint Cookies yang Enak, 1 Resep Jadi 3 Toples Bulat 500 Gram
Reporter: Widya Oktaviana  |  Editor: Widya Oktaviana


MOMSMONEY.ID - Resep thumbprint nutella cookies bisa menjadi pilihan Moms untuk menyajikan camilan manis dan gurih lezat di hari lebaran nanti. Kue kering yang satu ini akan menjadi suguhan favorit para tamu, terutama anak-anak.

Setiap gigitannya yang renyah dengan perpaduan rasa gurih dan manis, serta lumernya nutella benar-benar sempurna di mulut. Moms juga bisa menjadikan nutella thumbprint sebagai stok camilan di rumah yang ditemani dengan secangkir kopi atau teh.

Baca Juga: Resep Butter Cookies Minim Bahan tapi Hasilnya Maksimal, Renyah dan Lumer di Mulut

Tak hanya lezat, dalam satu resep nutella thumbprint cookies, Moms bisa menghasilkan 3 toples bulat berukuran 500 gram lo. Lumayan banget kan?

Berikut ini resep nutella thumbprint cookies, yang dikutip dari channel YouTube Lis Achmady, yang bisa Anda simak.

Baca Juga: Resep Nastar Sehat Rendah Kalori Tanpa Terigu dan Margarin, Tetap Enak Banget

Resep nutella thumbprint cookies

Bahan:

  • 200 gram butter
  • 140 gram margarin
  • 200 gram gula halus
  • 2 kuning telur
  • 50 gram maizena
  • 40 gram susu bubuk
  • 500 gram terigu protein rendah

Bahan celupan:

  • 100 gram putih telur
  • 285 gram keju cheddar parut
  • 150 gram nutella

Baca Juga: Resep Kue Garpu Gurih dan Renyah, Cukup 1 Telur Bisa Menuhin Toples Lebaran

Cara membuat:

  1. Siapkan wadah, masukkan butter, margarin, dan gula halus yang diayak. Mixer selama 2 menit dengan kecepatan tinggi.
  2. Tambahkan kuning telur. Aduk kembali dengan mixer menggunakan kecepatan rendah sampai merata.
  3. Masukkan maizena dan susu bubuk yang diayak. Aduk sampai rata dengan spatula.
  4. Masukkan tepung terigu protein rendah sedikit demi sedikit sambil diaduk.
  5. Uleni dengan tangan sampai adonan tidak lengket.
  6. Timbang adonan 8-9 gram.
  7. Bentuk adonan mejadi bulatan dan celupkan ke putih telur, balur dengan keju cheddar parut, letakkan di atas loyang yang sudah diolesi margarin.
  8. Buat cekungan di tengah adonan dan isi dengan nutella yang dimasukkan ke plastik segitiga.
  9. Oven dengan suhu 150 derajat celcius dengan api atas-bawah dan letakkan loyang di bawah.
  10. Setelah 30 menit, pindahkan loyang ke atas. Bagian bawah bisa diisi dengan loyang lainnya.
  11. Panggang sampai matang.
  12. Nutella thumbprint cookies siap dinikmati.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Holland Bakery Diskon Spesial 20% untuk Menu Baru

Promo Holland Bakery menawarkan diskon spesial sebesar 20% untuk dua menu baru, Snow White Milk Bund dan Korean Salt Bread.

Daftar 6 Film China Paling Sedih dengan Cerita Mengharukan

Jika suka film-film melodrama dengan cerita sedih dan menyentuh, maka film asal China bisa dipilih sebagai alternatifnya.

8 Promo Minuman dan Makanan Hari Ini 7 Januari 2026, Starbucks sampai McD Lebih Hemat

Sederet promo minuman dan makanan favorit hadir dengan penawaran spesial pada 7 Januari 2026. Dari Starbucks hingga McD berikan harga lebih hemat.

Promo Alfamart Noodle Fair Periode 1-15 Januari 2026, Paldo Bibimmen Beli 1 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Noodle Fair periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja kebutuhan mi instan lebih untung.

Promo Indomaret Harga Spesial 1-12 Januari 2026, Mama Lemon-Autan Diskon hingga 55%

Promo Indomaret Harga Spesial Periode 30 Desember 2025-12 Januari 2026. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat.

7 Aktor Korea Ini Bintangi Film Dewasa dan Beradegan Panas dengan Lawan Main

Ini dia daftar nama aktor Korea yang dengan berani membintangi film dewasa dan beradegan panas dengan lawan main.

Bikin Pengen Jalan-Jalan, Ini 7 Rekomendasi Film Tentang Travelling Penuh Petualangan

Dijamin jadi auto pengen jalan-jalan, simak beberapa rekomendasi film yang bertema travelling berikut ini.

Sinopsis People We Meet on Vacation, Film Romantis Adaptasi Novel Tayang di Netflix

Simak dulu sinopsis lalu jadwal tayang dan daftar pemain film People We Meet on Vacation sebelum tayang di Netflix. 

Promo CFC Paket Rame Lewat Ojol, Makan Berdua sampai Berempat Mulai Rp 33.000-an

CFC hadirkan promo Paket Rame melalui ojol kesayangan. Tersedia paket makan berdua hingga berempat mulai Rp 33.000-an saja.

Angka Pasien Kanker Serviks Masih Tinggi, Radioterapi Jadi Satu Pilar Utama Terapi

Kasus kanker serviks di Indonesia masih tinggi. Salah satu metode pengobatan utama adalah radioterapi.