M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Resep Butter Cookies Minim Bahan tapi Hasilnya Maksimal, Renyah dan Lumer di Mulut

Resep Butter Cookies Minim Bahan tapi Hasilnya Maksimal, Renyah dan Lumer di Mulut
Reporter: Widya Oktaviana  |  Editor: Widya Oktaviana


MOMSMONEY.ID - Lebaran identik dengan berbagai kue kering yang mengisi setiap toples untuk diletakkan di meja tamu. Jika Moms masih bingung ingin mengisi toples dengan camilan apa, resep butter cookies bisa menjadi pilihan tepat.

Kue kering yang satu ini tidak membutuhkan bahan yang banyak dan proses pembuatannya juga cukup mudah. Tapi, hasilnya bisa memenuhi toples Moms dan pastinya dijamin enak.

Baca Juga: Resep Nastar Sehat Rendah Kalori Tanpa Terigu dan Margarin, Tetap Enak Banget

Teksturnya yang renyah dan langsung lumer di mulut, benar-benar menjadikan butter cookies sebagai camilan favorit. Cocok sekali dipadukan dengan secangkir teh hangat atau kopi.

Berikut ini resep butter cookies yang renyah dan lumer di mulut, yang dikutip dari channel YouTube Luvita Ho, yang bisa Anda simak.

Baca Juga: Resep Kue Garpu Gurih dan Renyah, Cukup 1 Telur Bisa Menuhin Toples Lebaran

Resep butter cookies

Bahan:

  • 100 gram mentega tawar
  • 55 gram gula halus
  • 1 kuning telur besar
  • 1/2 sdt vanilla extract
  • 125 gram tepung serba guna
  • 15 gram maizena
  • 2 jumput garam

Baca Juga: Resep Akar Kelapa yang Renyah dan Tidak Keras, Isi Toples Lebaran yang Bikin Nagih

Cara membuat:

  1. Siapkan wadah, masukkan mentega tawar, gula halus, dan garam. Mixer sampai putih, pucat, dan mengembang.
  2. Masukkan kuning telur dan vanilla extract. Mixer sampai tercampur rata.
  3. Masukkan tepung serba guna dan maizena. Mixer dengan kecepatan rendah.
  4. Aduk kembali dengan spatula sampai tercampur rata.
  5. Masukkan adonan ke plastik segitiga dengan memberikan spuit di bagian ujungnya.
  6. Tekan adonan dan bentuk dengan gerakan melingkar. Susun di atas teflon yang dialasi dengan baking paper.
  7. Oven dengan suhu 160 derajat celcius selama 15-20 menit atau sampai berwarna keemasan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Libur Panjang Isra Mikraj, 564.272 Tiket Kereta Telah Terjual

KAI mencatat, hingga Jumat, 16 Januari 2026 pukul 10.00 WIB,  564.272 tiket kereta telah terjual di periode libur panjang Isra Mikraj.

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 16-23 Januari 2026, Sensodyne Diskon Rp 15.600

Manfaatkan promo Alfamart Paling Murah Sejagat periode 16-23 Januari 2026 untuk belanja lebih untung.

Promo PSM Alfamart Periode 16-23 Januari 2026, Frisian Flag Isi 6 Jadi Rp 14.500

Manfaatkan promo PSM Alfamart periode 16-23 Januari 2026 untuk belanja lebih untung. Cek promonya di sini.

Hasil India Open 2026: Jonatan Tembus Babak 4 Besar, Semifinal Beruntun

Hasil India Open 2026 Babak Perempat Final Jumat (16/1), tunggal putra Indonesia Jonatan Christie tembus semifinal.

5 Manfaat Konsumsi Kubis secara Rutin bagi Kesehatan Tubuh

Yuk, ketahui beberapa manfaat konsumsi kubis secara rutin bagi kesehatan tubuh di sini! Kira-kira apa saja, ya?

7 Manfaat Minum Kombucha Setiap Hari bagi Kesehatan Tubuh

Apa saja manfaat minum kombucha setiap hari bagi kesehatan tubuh? Cek pembahasan lengkapnya di sini, yuk.

7 Makanan Tinggi Protein untuk Menurunkan Kolesterol Tinggi

Intip beberapa rekomendasi makanan tinggi protein untuk menurunkan kolesterol tinggi berikut ini, yuk.

Gebyar Diskon Tahun Baru Indomaret 15-21 Januari 2026, Sirup-Biskuit Kaleng Murah!

Promo Indomaret Gebyar Diskon Tahun Baru Periode 15-21 Januari 2026. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat.

7 Manfaat Minum Jus Bit dan Chia Seeds bagi Kesehatan Tubuh

Mari intip beberapa manfaat minum jus bit dan chia seeds bagi kesehatan tubuh berikut ini. Ada apa saja?​

7 Tips Memilih Selai Kacang yang Paling Sehat, Apa Saja?

Ini, lo, beberapa tips memilih selai kacang yang paling sehat. Penasaran? Yuk, cek selengkapnya di sini.