M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Hindari Paparan Sinar Matahari, Bahaya Sinar UV Hari Ini Capai Level Ekstrem

Hindari Paparan Sinar Matahari, Bahaya Sinar UV Hari Ini Capai Level Ekstrem
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) prediksi akan ada paparan sinar UV berbahaya hari ini, Selasa, 28 November 2023.

BMKG memprediksi paparan sinar UV berbahaya tinggi akan mulai dirasakan di Papua pada pukul 07.00 WIB atau 09.00 WIT. Sinar UV berbahaya ini akan datang dari arah tenggara. 

Lalu seluruh Papua akan mengalami paparan sinar UV berbahaya sangat tinggi pada pukul 08.00 WIB atau 10.00 WIT. Di saat yang sama sebagian Maluku juga akan alami sinar UV berbahaya sangat tinggi. 

Baca Juga: 5 Cara Mendapatkan Rambut Berkilau Alami, Cobain Ya!

Sehingga ini jadwal puncak paparan sinar UV berbahaya dengan level risiko sangat tinggi hingga sangat ekstrem di Indonesia pada Rabu, 29 November 2023.

  • 09.00 WIB, 10.00 WITA, 11.00 WIT: Sinar UV berbahaya ekstrem akan meliputi wilayah Papua dan perairan selatan Nusa Tenggara Barat. Sedangkan sinar UV bahaya sangat tinggi akan meliputi Maluku, Sulawesi, Bali dan Nusa Tenggara.  
  • 10.00 WIB, 11.00 WITA, 12.00 WIT: Sinar UV bahaya ekstrem meliputi perairan selatan Nusa Tenggara Barat, perairan utara Papua, seluruh Maluku, perairan antara Sulawesi, Maluku dan Papua. Sementara itu Kalimantan, sebagian Sulawesi, Jawa alami sinar UV bahaya sangat tinggi. 
  • 11.00 WIB, 12.00 WITA, 13.00 WIT: Sinar UV berbahaya ekstrem meliputi wilayah Maluku, perairan selatan Jawa, Bali dan Nusa Tenggara, perairan barat Sumatra, perairan sekitar Kalimantan, Sulawesi dan Maluku. Seluruh Indonesia alami  alami sinar UV berbahaya sangat tinggi dan Papua alami sinar UV berbahaya sedang. 
  • 12.00 WIB, 13.00 WITA, 14.00 WIT: Sinar UV dengan bahaya ekstrem akan meliputi perairan barat Sumatera dan selatan Jawa. Sebagian besar Sumatera dan Kalimantan alami sinar UV bahaya sangat tinggi. Jawa, sebagian Sulawesi, Bali, Nusa Tenggara dan Papua alami sinar UV bahaya sedang. 

Pada pukul 13.00 WIB atau 15.00 WIT sinar UV bahaya sangat tinggi hanya kn meliputi wilayah Kalimantan Barat, Sumatra Barat, Riau dan Kepulauan Riau. Sedangkan perairan di antara Kalimantan, Sulawesi, Jawa dan Nusa Tenggara alami sinar UV bahaya tinggi. 

Wilayah Indonesia akan aman dari paparan sinar UV berbahaya mulai pukul 15.00 WIB. Sehingga ada baiknya keluar rumah tanpa perlindungan pada pukul 16.00 WIB, 17.00 WITA dan 18.00 WIT. 

Baca Juga: Inilah 4 Manfaat Minyak Kelapa untuk Rambut, Rutin Dipakai

Jika Anda harus beraktivitas di luar rumah sejak siang maka gunakan perlindungan yang diperlukan. Saat Anda terpapar sinar UV yang menunjukkan risiko berbahaya sangat tinggi , Anda berisiko mengalami kerusakan kulit dan mata serta dapat terbakar dengan cepat. 

Nah bagi orang yang terpapar sinar UV level ekstrem tanpa pelindung diperlukan semua tindakan pencegahan karena kulit dan mata dapat rusak dan terbakar dalam hitungan menit. 

Sehingga sebaiknya hindari paparan matahari antara pukul 10 pagi hingga 5 sore. Anda juga disarankan tetap berada di tempat teduh pada saat matahari terik siang hari. 

Kenakan pelindung seperti topi lebar dan kacamata hitam anti sinar UV saat berada di luar ruangan. Serta oleskan cairan pelembab tabir surya SPF 30+ setiap 2 jam setelah berenang atau berkeringat. Hindari juga permukaan pasir, air dan salju karena akan meningkatkan paparan UV. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Kaleidoscope Sampai Money Heist, Ini 6 Tontonan Perampokan Paling Seru di Netflix

Money Heist bukan satu-satunya! Ada beberapa tontonan perampokan lain yang tak kalah populer dan penuh aksi di Netflix.

Cushion Wardah Terbaik untuk Lapangan, Tahan Keringat Suhu 35°C

Cushion yang bagus harus non-komedogenik agar tidak jerawatan. Ini cara memilih shade yang tepat untuk tone kulit netral Anda.

7 Fitur Rahasia WhatsApp yang Lindungi Akun dari Pembajakan GhostPairing

Peretasan baru GhostPairing mengintai pengguna WhatsApp. 7 fitur WhatsApp ini bisa jadi benteng pertahanan utama Anda.

Strategi Cuan 13 Januari 2026, Zodiak Scorpio & Leo Wajib Kerja Senyap

Zodiak mana yang paling cuan hari ini? Gemini dan Sagitarius temukan kemitraan baru. Simak ramalan zodiaknya sebelum mengambil keputusan penting.

Dirty Talk hingga Sex Toys, 5 Tips Foreplay Ini Bakar Hormon Seksual Pasangan

Ada beberapa cara jitu meningkatkan hormon seksual pasangan lewat foreplay, termasuk menggunakan sex toys.

Promo Genki Sushi B1G1 Gratis Chicken Curry Bowl, Berlaku 7 Hari Saja

Promo Genki Sushi B1G1 sampai 18 Januari. Jangan sampai melewatkan kesempatan makan 2 menu spesial dengan sekali bayar. Ini 17 lokasi store-nya.

Waspada! Otot Kaku dan Kram Mengintai Jika Pemanasan Terlewat

Tanpa pemanasan, otot bisa mengecil dan kaku. Kenali risiko cedera, kram, dan kerusakan otot yang muncul saat Anda tiba-tiba berolahraga.

Segera Singkirkan! Ini 4 Benda Pembawa Sial di Tahun 2026 Menurut Feng Shui

Ada 4 benda pembawa sial di tahun 2026 menurut Feng Shui. Sebaiknya disingkirkan, berikut daftarnya.

Frugal Chic: Gaya Stylish Tanpa Menguras Kantong, Ini Tips dari Mia McGrath

Apakah Anda salah satu pengguna TikTok yang kerap melihat konten tentang frugal chic? Apa sebenarnya frugal chic itu? Ini jawabannya.

5 Efek Negatif Makanan Tinggi Gula untuk Kulit, Bikin Cepat Tua dan Jerawatan!

Suka makanan manis? Awas, ini 5 efek negatif makanan tinggi gula untuk kulit yang perlu Anda ketahui sekarang juga.