M O M S M O N E Y I D
AturUang

Dukung Perempuan, Stanchart Luncurkan program Women in Entrepreneurship

Dukung Perempuan, Stanchart Luncurkan program Women in Entrepreneurship
Reporter: Nina Dwiantika  |  Editor: Nina Dwiantika


MOMSMONEY.ID – Perempuan masih menjadi perhatian banyak orang termasuk perbankan. Salah satunya, Standard Chartered Bank Indonesia yang meluncurkan program Women in Entrepreneurship (WiE) dalam rangka memperingati International Women's Day (IWD) 2024.

Nah, program WiE ini bertujuan untuk memberdayakan perempuan dalam dunia kewirausahaan dengan fokus pada peningkatan kapasitas pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Melalui WiE, Standard Chartered berkomitmen untuk memberikan dukungan yang diperlukan agar perempuan dapat berhasil dan berkontribusi secara signifikan terhadap perekonomian lokal maupun nasional.

Adapun, program WiE akan menyediakan berbagai fasilitas, termasuk pelatihan, mentoring, dan akses ke sumber daya yang diperlukan bagi perempuan yang ingin memulai atau mengembangkan bisnis mereka.

Baca Juga: Mengapa Saat Suhu Udara Dingin Jadi Sering Buang Air Kecil? Ini Kata Ilmuwan!

Melalui program ini, Standard Chartered berharap dapat meningkatkan jumlah dan kualitas perempuan yang terlibat dalam dunia kewirausahaan, menciptakan lingkungan yang lebih inklusif dan beragam dalam sektor UMKM.

Head Corporate Affairs and Brand & Marketing Indonesia and ASEAN (AU,BN,PH), Standard Chartered, Diana Mudadalam menyampaikan bahwa WiE merupakan bagian dari inisiatif program Futuremakers, yang merupakan program komunitas Standard Chartered dalam mendukung pelaku UMKM perempuan dalam meningkatkan kapasitas usahanya.

Proyek WiE ini merupakan kerja sama Standard Chartered Indonesia dengan Yayasan Benih Baik, yang akan diimplementasikan sepanjang tahun 2024, dengan menargetkan 3.000 pelaku UMKM agar dapat lebih memanfaatkan perkembangan teknologi, salah satunya adalah artificial inteligence.

“Dalam kurun waktu tersebut, kami juga akan melakukan seleksi 50 peserta terbaik untuk mendapatkan bantuan pendukung bisnis/usahanya,” kata Diana.

Baca Juga: Benarkah Makan Kimchi Bisa Turunkan Berat Badan? Cek Penjelasan dari Studi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ini 5 Prediksi Tren Wallpaper 2026 dari Desainer Interior biar Rumah Tampil Kekinian

Mencari tahu tren wallpaper yang bikin rumah estetik? Cek prediksi desainer terkemuka agar hunianmu tampil segar 2026! Yuk simak selengkapnya.

Panduan Melapor Penipuan Akun DANA Terbaru 2025 untuk Lindungi Finansial Anda

Waspada penipuan digital makin marak! Yuk amankan dompet digitalmu dari modus jahat. Ini panduan lengkap cara lapor penipuan DANA ya.

Waspada! Modus Penipuan Kloning Suara AI Mengintai, Begini Cara Melindunginya

Maraknya penipuan digital membuat kita harus ekstra waspada, terutama dengan modus kloning suara AI. Cek bahaya dan solusinya, yuk! 

Hujan Lebat Angin Kencang, Simak Peringatan Dini Cuaca Besok (7/11) di Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (7/11) dan Sabtu (8/11) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat dan angin kencang.

Belanja Bulanan vs Harian, Mana yang Lebih Hemat? Ini Jawaban Ahli dan Tipsnya

Masih bingung pilih belanja bulanan atau harian? Yuk, simak penjelasan lengkap dan tips biar pengeluaran kamu nggak jebol tiap bulan!

Film Suka Duka Tawa Rilis Official Teaser Trailer, Luka Hidup dalam Tawa

Film Suka Duka Tawa garapan rumah produksi BION Studios dan Spasi Moving Image merilis official teaser trailer.

Manfaat Retinol untuk Jerawat dan Cara Menggunakannya dengan Tepat

Cari tahu manfaat retinol untuk jerawat dan cara menggunakan retinol untuk jerawat selengkapnya di sini.

Hasil Persib Bandung Comeback Tumbangkan Selangor FC 3-2 dan Puncaki Klasemen ACL 2

Cek comeback keren Persib Bandung yang sukses kalahkan Selangor FC 3-2 di Stadion Petaling Jaya, Malaysia pada Kamis (6/11/2025) malam.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (7/11), Hujan Amat Lebat di Provinsi Berikut

BMKG memberikan peringatan dini cuaca besok Jumat 7 November 2025 dan Sabtu 8 November dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Prediksi Pertandingan Indonesia U17 vs Brasil U17: Garuda Muda Siap Bikin Kejutan!

Simak prediksi Indonesia U17 vs Brasil U17 di Piala Dunia U17 2025 pada Jumat 7 November pukul 22.45 WIB di Aspire Pitch 7, Doha, Qatar.