M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Tips Merawat Pisau Agar Tetap Tajam dan Mudah Digunakan Sehari-hari

Tips Merawat Pisau Agar Tetap Tajam dan Mudah Digunakan Sehari-hari
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Pisau adalah salah satu alat dapur yang hampir setiap hari digunakan. Saking seringnya pisau digunakan, maka berpotensi membuat pisau jadi mudah tumpul dan berkarat.

Namun jika tak ingin ini terjadi, Moms bisa mencoba beberapa tips merawat pisau agar tetap tajam dan mudah digunakan. Mari simak yang berikut ini.

Baca Juga: 6 Tips Bersihkan Wastafel Pakai Bahan yang Mudah Didapat dan Aman di Tangan

1. Pilih batu asah yang tepat

Tidak semua pisau harus diasah dari batu paling kasar. Sebaliknya, justru pisau tumpul tidak biasa diasah hanya dengan batu kasar sekalipun.

Selalu perhatikan jenis pisau apa yang anda miliki telah tumpul & bilahnya tergores, maka gunakan batu asah yang paling kasar. Batu jenis ini akan menghilangkan material dengan cepat sehingga pisau kembali halus.

Sementara jika pisaumu tak terlalu tumpul, maka gunakan batu asah berukuran sedang yang permukaannya cukup halus.

Karat pada pisau
Karat pada pisau

Baca Juga: Jadi Kinclong, Tiru 3 Cara Hilangkan Noda Air pada Sendok dan Gelas Kaca

2. Pilih sudut asah yang tepat

Pilih sudut asah yang tepat. Terlepas dari metode asahnya menggunakan alat apapun, sudut asah ini penting diketahui agar ujung pisau bisa jadi sangat tajam.

Para produsen pisau dalam Sharpening Supplies merekomendasikan sudut 20 derajat agar ujung pisau jadi super tajam.

3. Oleskan air/minyak ke batu

Beberapa batu asah membutuhkan air, sementara batu asah lainnya membutuhkan minyak untuk mengapungkan serpihan logam kecil yang dihasilkan saat diasah.

Caranya, cukup oleskan beberapa tetes minyak atau air langsung ke batu asah, kemudian langsung asah pisau ke atas batu asah hingga tajam.

Baca Juga: 6 Cara Cerdik Menyimpan Daun Bawang Supaya Tak Menguning

Do’s And Don’ts Mengasah Pisau

Berikut do’s and don’ts mengasah pisau agar tajam sekaligus tips perawatan pisau secara benar.

Do’s mengasah pisau, dilansir dari Town Cutler:

  • Pastikan pisau yang akan diasah harus dalam keadaan bersih dan kering.
  • Lihatlah tepi pisau dengan melihatnya tepat di bawah cahaya terang
  • Pertajam pisau pada batu asah. Menggunakan batu asah Jepang untuk mengasah pisau adalah cara terbaik untuk mendapatkan ujung pisau dengan hasil yang super tajam.
  • Jaga konsistensi sudut saat mengasah agar ujung pisau benar-benar runcing merata.
  • Selesaikan tahapan pengasahan dengan batu berbutir halus (seperti batu kersik) yang akan memoles tepian pisau supaya semakin tajam.
  • Selesaikan prosesnya dengan mengasah pisau pada leather strop untuk membantu mendapatkan ujung pisau paling tajam.
  • Poles dan kupas pisau sesering mungkin untuk pertahankan ketajaman pisau

Baca Juga: 6 Tips Meninggalkan Rumah dengan Aman saat Mudik Lebaran

Don’ts mengasah pisau:

  • Mengasah pisau menggunakan perangkat khusus membuat ujung pisau jadi tidak rata. Selain itu akan menggores permukaan mata pisau.
  • Jangan mengasah pisau menggunakan belt grinder sebab akan memanaskan mata pisau dan mengubah struktur molekul baja.
  • Memanaskan pisau akan melunakkan baja, dan pisau tidak akan pernah benar mencapai ketajaman maksimalnya.
  • Jika mengasah pisau pada batang baja, jangan banting pisau dengan keras ke batang tersebut
  • Potonglah makanan dengan pisau yang telah tajam di atas permukaan talenan kayu agar ketajaman pisau tetap terjaga.

Itu dia berbagai do’s and don’ts mengasah pisau agar tajam sekaligus tips perawatan pisau secara benar. Semoga bermanfaat!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Peringatan Dini Cuaca Besok (30/1), Hujan Amat Deras Guyur Provinsi Ini

BMKG memberikan peringatan dini cuaca besok Jumat 30 Januari 2026 dengan status Siaga hujan sangat lebat di provinsi berikut ini.

Hujan Sangat Lebat di Daerah Ini, Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (30/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (30/1) dan Sabtu (31/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat di wilayah berikut ini.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Jumat 30 Januari 2026, Waktunya Bergerak

Berikut ramalan 12 zodiak keuangan dan karier besok Jumat 30 Januari 2026 mulai dari peluang kerja, strategi tim, dan arah karier terbaru.

6 Risiko Konsumsi Minuman Elektrolit Terlalu Banyak, Bikin Tekanan Darah Tinggi!

Ada beberapa risiko konsumsi minuman elektrolit terlalu banyak, lo. Apa sajakah itu? Cek di sini, yuk!

Hasil Thailand Masters 2026, 3 Ganda Putri Indonesia Tembus Babak 8 Besar

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (29/1), tiga ganda putri Indonesia susul tiga tunggal putra ke perempatfinal.

Promo Es Krim Indomaret sampai 4 Februari 2026, Haku Almond Beli 2 Hemat Banyak!

Promo Ice Cream Fair Indomaret cuma sampai 4 Februari 2026. Berbagai merek es krim diskon besar. Jangan lewatkan kesempatan ini!

Naik Fantastis, Harga Emas Hari Ini Rekor Tertinggi di atas US$ 5.500

Harga emas memperpanjang reli sembilan hari, yang dipicu pelemahan dollar dan pelarian investor dari obligasi pemerintah dan mata uang.

Kebutuhan Ramadan Aman! Indomaret Banjir Diskon Sirup dan Biskuit sampai 4 Februari

Promo Indomaret Sambut Ramadan tawarkan biskuit dan sirup diskon besar. Jangan lewatkan kesempatan belanja hemat hingga 4 Februari 2026!

Hasil Thailand Masters 2026, 3 Tunggal Putra Indonesia Melaju ke Perempatfinal

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (29/1), 3 tunggal putra Indonesia melaju ke perempatfinal. 

Promo Indomaret Super Hemat Terbaru: Detergen Diskon 30% dan Beli 1 Gratis 1

Simak Katalog Promo Indomaret Super Hemat Periode 22 Januari-4 Februari 2026 untuk belanja kebutuhan keluarga.