CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Susu Kedelai Bebas Laktosa, Aman dan Menyehatkan Anjing Peliharaan

Susu Kedelai Bebas Laktosa, Aman dan Menyehatkan Anjing Peliharaan
Reporter: Anggi Miftasha  |  Editor: Anggi Miftasha


MOMSMONEY.ID - Sebagian pemilik hewan peliharaan tak ragu memberikan susu untuk hewan peliharaannya, terutama anjing. Hanya saja, tak semua anjing cocok mengonsumsi susu karena intoleran dengan kandungan laktosa.

Intoleran laktosa pada anjing menyebabkan gangguan penyerapan nutrisi pada sistem pencernaannya. Sehingga, beberapa pemilik anjing memberikan susu kedelai sebagai gantinya.

Susu kedelai berasal dari sumber nabati (tumbuhan), sehingga memiliki kandungan lemak jenuk lebih rendah, bebas kolestrol, dan memiliki kandungan serat yang tinggi. Susu kedelai juga tidak mengandung laktosa yang berisiko bagi kesehatan anjing.

Baca Juga: 6 Merek Vitamin yang Direkomendasikan untuk Kucing Peliharaan

Dilansir dari ASPCA, alternatif susu sering berasal dari kacang-kacangan (almond, mete, kedelai), oatmeal, dan biji-bijian. Ini aman dikonsumsi anjing dengan porsi tertentu. Tak hanya aman, kedelai yang memiliki sumber protein dapat menyehatkan tubuh anjing.

Kedelai juga sangat bermanfaat bagi anjing yang memiliki masalah pencernaan, karena protein kedelai terhidrolisis lebih mudah dicerna anjing. Di samping itu, kedelai  tinggi kandungan serat yang dapat membantu manajemen berat badan bagi anjing, apalagi yang memiliki masalah berat badan. Susu kedelai sama manfaatnya bila dikonsumsi oleh anak anjing.

Baca Juga: Mengenal 5 Hal Ini Tentang Ras Kucing Siam

Namun, susu kedelai tinggi kalori. Maka, Anda tak perlu memberikan gula tambahan untuk mencegah kerusakan gigi dan obesitas pada anjing. Susu kedelai harusnya berfungsi untuk menjaga berat badan anjing.

Beberapa anjing dimungkinkan mengalami alergi akibat kedelai. Alergi ini dapat menimbulkan gejala seperti gatal-gatal, masalah perut, kerontokan, infeksi di beberapa bagian tubuh, hingga anafilaksis.

Jika ragu memberikannya pada anjing Anda, bisa mulai mencoba dalam porsi kecil. Ada baiknya juga mengonsultasikannya kepada dokter hewan, terutama untuk pemberian susu kedelai bagi anak anjing.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Pasar Kripto sedang Extreme Fear, Ini Saran Bagi Investor Kripto

 Tidak semua fase extreme fear akan langsung berujung pada pembalikan harga dalam waktu dekat.       

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Kamis 20 November 2025: Waktunya Bersinar

Berikut ramalan zodiak besok, Kamis 20 November 2025, di mana energi kolaborasi mendominasi dalam urusan karier dan keuangan seluruh bintang. 

7 Dampak Minum Soda Terlalu Banyak Bagi Tubuh

Punya rasa yang nikmat dan segar, apa saja dampak minum soda terlalu banyak bagi tubuh, ya? Cari tahu di sini!

16 Menu Diet Cepat Kurus yang Sehat dan Enak, Coba Konsumsi yuk!

Ini beberapa menu diet cepat kurus yang sehat dan enak. Pejuang diet wajib catat, ya!               

Daftar Menu Sarapan Pagi Pembakar Lemak untuk Turunkan Berat Badan

Inilah daftar menu sarapan pagi pembakar lemak untuk turunkan berat badan. Ada apa saja, ya?         

18 Cara Mengecilkan Perut Buncit yang Efektif, Layak Dicoba!

Bagaimana cara mengecilkan perut buncit yang efektif, ya? Yuk, intip pembahasan lengkapnya di sini! 

Klinik Lokal Ini Jadi Pilihan Banyak Figur Publik, Ini Alasannya

​Beberapa figur publik mengungkap alasan mereka memilih perawatan JAC karena hasil natural hingga kenyamanan selama bertahun-tahun.

Promo Alfamart Home Care 16-30 November 2025, Downy-Mama Lemon Diskon hingga 40%

Manfaatkan promo Alfamart Home Care periode 16-30 November 2025 untuk belanja hemat kebutuhan rumah tangga.

Apakah Kacang Tanah Mengandung Kolesterol? Ini Jawabannya

Banyak ditanyakan, apakah kacang tanah mengandung kolesterol atau tidak? Cari tahu jawabannya di sini, yuk!

Promo Alfamart Serba Gratis 16-30 November 2025, Beli 1 Gratis 1 dan Beli 2 Gratis 1

Manfaatkan Promo Alfamart Serba Gratis Periode 16-30 November 2025 untuk belanja lebih hemat. Ada Beli 1 Gratis 1 hingga Beli 3 Gratis 1.