M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Resep Nasi Bakar Ayam Kemangi Super Pulen, Dimasak Pakai Oven

Resep Nasi Bakar Ayam Kemangi Super Pulen, Dimasak Pakai Oven
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Nasi Bakar Ayam Kemangi merupakan masakan Sunda yang penyajiannya dibungkus dalam daun pisang dan dibakar sehingga rasa nasinya jadi lebih harum.

Memasak Nasi Bakar Ayam Kemangi bisa dilakukan dengan memasaknya di atas bara api panas. Apabila tak ada alatnya, Anda bisa memakai oven hingga daun pisang mengering dan menandakan Nasi Bakar Ayam Kemangi telah matang.

Dengan menggunakan resep yang satu ini, Moms bisa menyuguhkan 4-5 porsi Nasi Bakar Ayam Kemangi yang super harum.

Langsung saja intip resep Nasi Bakar Ayam Kemangi yang dilansir dari kanal youtube Devina Hermawan, selengkapnya!

Baca Juga: Resep Makanan Khas Bali Sate Plecing yang Pedas Menggigit, Pakai Daging Ayam dan Sapi

Bahan nasi gurih:

  • 375 gram beras
  • 50 gram kemangi
  • 500 ml air
  • 2 sdt kaldu ayam bubuk
  • 1 batang serai, geprek & potong
  • 1 jempol lengkuas, geprek
  • 5 siung bawang merah, digeprek
  • 2 lembar daun salam
  • 2 buah cabai merah, belah dua
  • 2 sdm margarin

Bahan marinasi:

  • ¼ sdt garam
  • ¼ sdt merica
  • 350 gram paha ayam fillet
  • 1 buah jeruk nipis ukuran kecil

Baca Juga: Resep Sate Pusut Khas Lombok, Bumbu Rempahnya Meresap Sempurna

Nasi Bakar Ayam
Nasi Bakar Ayam

Bahan tumis ayam:

  • 12 buah cabai rawit hijau
  • 2 buah cabai merah
  • 2 buah cabai hijau
  • 6 siung bawang putih
  • 10 siung bawang merah
  • 8 buah cabai rawit merah
  • 1 buah tomat merah ukuran kecil
  • 2 batang daun bawang
  • 50 gram kemangi
  • 2 sdt gula pasir
  • ¼ sdt garam
  • 1 sdt kaldu bubuk/penyedap
  • 50 ml minyak goreng

Baca Juga: Resep Nasi Langgi Komplit, Masakan Khas Nusantara yang Wangi dan Pulen

Cara memasak Nasi Bakar Ayam Kemangi:

  1. Cuci beras, lalu masukkan ke dalam wadah rice cooker.
  2. Masukkan air, bawang merah, serai, lengkuas, cabai merah, kaldu ayam bubuk, dan margarin. Masak hingga matang
  3. Setelah matang, masukkan kemangi dan aduk rata.
  4. Marinasi ayam dengan perasan jeruk nipis, garam, dan merica. Diamkan selama beberapa saat.
  5. Panaskan sedikit minyak goreng lalu masukkan ayam, goreng sampai kecoklatan secara merata.
  6. Setelah matang, potong ayam dan sisihkan.
  7. Haluskan bawang putih, bawang merah, cabai rawit merah, cabai rawit hijau, dan minyak goreng. Tumis seluruhnya hingga matang di dalam api kecil.
  8. Masukkan ayam, aduk rata, lalu masukkan daun bawang, tomat, cabai merah, dan cabai hijau yang telah dipotong, masak sesaat.
  9. Tambahkan garam, kaldu bubuk, dan gula pasir, aduk rata. Matikan api lalu tambahkan daun kemangi, aduk rata.
  10. Potong lebar daun pisang, lalu bakar di atas api hingga layu.
  11. Tuang tumisan ayam di atas daun pisang, lalu masukkan nasi yang telah di cetak.
  12. Gulung kemudian ratakan dengan sendok di kedua sisi, sematkan tusuk gigi.
  13. Panaskan panggangan, bakar nasi hingga wangi dan kecoklatan.
  14. Nasi bakar ayam kemangi siap disajikan.

Demikian resep nasi bakar ayam kemangi yang harumnya bikin cepat-cepat ingin menyantapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 8-15 Januari 2026, Sambal Indofood Beli 2 Hemat

Manfaatkan promo Alfamart Paling Murah Sejagat periode 8-15 Januari 2026 untuk belanja lebih untung.

Memilih Hunian Nyaman, Ini Tips Praktis Sebelum Membeli Rumah dari Park Serpong

Park Serpong membagikan tips memilihi hunian yang nyaman. Simak, yuk, sebelum membeli rumah idaman. 

Hasil Malaysia Open 2026: Jojo Menang, Ana/Trias Gebuk Unggulan 2

Hasil Malaysia Open 2026 Babak 16 Besar Kamis (8/1), dua wakil Indonesia melenggang ke perempat final.

Promo PSM Alfamart Periode 8-15 Januari 2026, Detergent Attack Mulai Rp 13.900

Manfaatkan promo PSM Alfamart periode 8-15 Januari 2026 untuk belanja lebih untung. Cek promonya di sini.

Katalog Promo Indomaret Super Hemat Periode 8-21 Januari 2026, Hemat Awal Tahun!

Promo Indomaret Super Hemat terbagi menjadi dua kategori, yakni Food & Beverages dan Personal & Home Care. Cek di sini.

Tak Perlu Charger: Vivo Y50s 5G Bawa Baterai 6.000mAh

Kebutuhan daya besar kini terpenuhi dengan Vivo Y50s 5G dan Y50e. Perangkat ini dirancang untuk mendukung aktivitas padat seharian penuh.

Ragam Promo Roti'O Periode Januari 2026, Bundling 2 Roti & 2 Minuman Cuma Rp 39.000

Selama Januari 2026, Roti'O hadirkan beragam promo menarik. Dari bundling Roti'O, paket berdua, hingga Special Deals yang tawarkan harga hemat.

Lupakan S25 Ultra! RedMagic 11 Pro Bawa Baterai Jumbo 7500 mAh

RedMagic 11 Pro membuat Samsung S25 Ultra terlihat biasa, berkat daya 7500 mAh & pendingin canggihnya. Inilah yang perlu gamer tahu sebelum beli.

Realme 16 Pro Guncang Pasar: Baterai 7000 mAh Bikin Kaget

Ingin tahu kelebihan Realme 16 Pro di segmen premium? Layar AMOLED super terang & software lebih baik dari Realme 15 Pro jadi daya tarik utama.

4 Alasan Dubai Wajib Masuk Bucket List Liburan Tahun Ini

Dubai selalu berhasil memikat wisatawan dari seluruh dunia, termasuk Indonesia. Ini empat alasan​ mengapa kamu wajib mengunjungi Dubai