M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Resep Bihun Goreng Gurih Manis Pakai Bumbu Rahasia ala Chef Rudy Choirudin

Resep Bihun Goreng Gurih Manis Pakai Bumbu Rahasia ala Chef Rudy Choirudin
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Coba bikin bihun goreng yang gurih dan praktis dengan menggunakan resep yang satu ini, yuk.

Jika Moms sedang mencari resep masakan yang simpel untuk dimasak hari ini, Moms bisa coba membuat bihun goreng.

Bihun goreng ini punya rasa gurih dengan harum yang sedap. Ini karena bihun goreng menggunakan 4 bumbu sekaligus, mulai dari saus tiram, kecap asin, kecap ikan, hingga kecap inggris.

Baca Juga: 2 Resep Kue Lapis Pelangi, Jajanan Pasar Berwarna-warni yang Bertabur Kelapa Parut

Khusus untuk kecap ikan, Moms bisa menggantinya dengan kecap asin dengan menggunakan takaran yang sama. Sementara untuk kecap inggris, bumbu ini boleh diskip jika Moms tak punya.

Bihun goreng ini juga terasa lebih spesial karena dikombinasikan bersama daging ayam, udang, baso ikan, dan sawi, sehingga rasanya lebih variatif di lidah.

Supaya masakan bihun goreng ini lebih sempurna, Moms bisa coba menambahkan acar timun dan kerupuk sebagai pelengkap hidangan yang satu ini.

Melansir dari kanal YouTube Rudy Simple TV, intip cara masak dan resep bihun goreng praktis ini, yuk.

Baca Juga: Resep Dakkochi si Sate Pedas Bersaus Merah yang Biasa Dijajakan Kaki Lima di Korea

Bihun Goreng Praktis
Bihun Goreng Praktis

Bahan 1:

  • 500 gram bihun beras, seduh dan tiriskan
  • 4 sdm kecap manis
  • 1 sdm saus tiram

Bahan 2:

  • 5 sdm minyak goreng
  • 4 siung bawang putih, digeprek
  • 2 batang daun bawang, potong serasi
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdm kecap ikan
  • 2 sdm kecap inggris
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 sdt bubuk merica

Baca Juga: 2 Resep Dessert Box Cokelat dan Tiramisu untuk Suguhan Hampers Orang Tersayang

Bahan 3:

  • 100 gram daging ayam, potong dadu
  • 100 gram udang, kupas dan belah 2 baguan
  • 5 buah baso ikan, potong 4 bagian
  • 100 gram kol, dirajang
  • 100 gram sawi hijau, potong serasi

Bahan 4:

  • Acar timun dan cabe rawit
  • Kerupuk gado-gado secukupnya

Baca Juga: Resep Mango Sticky Rice, Takjil Menggoda yang Manis dan Kenyal Khas Thailand

bihun goreng
bihun goreng

Cara membuat bihun goreng:

  1. Campur rata semua bahan 1 ke dalam wadah lalu sisihkan
  2. Panaskan minyak goreng dengan api besar, tumis bawang putih hingga kekuningan
  3. Masukkan daun bawang, udang, daging ayam, dan bakso ikan. Masak sampai berubah warna
  4. Campur dalam wadah kecap asin, kecap inggris, kecap ikan, bubuk merica, dan garam. Aduk sampai garam larut
  5. Tuang larutan saus ke dalam tumisan dan gula pasir, tumis masak sampai harum
  6. Masukkan kol dan sawi hijau, aduk rata dan masak sampai cukup layu
  7. Masukkan bihun yang sudah dicampur rata dengan kecap manis dan saus tiram, tumis hingga tercium aroma bihun goreng yang sedap, lalu matikan api.
  8. Sajikan bihun goreng selagi masih panas dengan acar mentimun & cabe rawit, serta kerupuk.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Indomaret Harga Spesial 21-26 Januari 2026, Snack-Body Care Diskon hingga 40%

Promo Indomaret Harga Spesial Periode 13-26 Januari 2026. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat, Moms.

Promo Alfamart Home Care 16-31 Januari 2026, So Klin-Stella Diskon hingga 35%

Manfaatkan promo Alfamart Home Care periode 16-31 Januari 2026 untuk belanja hemat kebutuhan rumah tangga.

Promo Alfamart Personal Care Fair 16-31 Januari 2026, Skincare Diskon hingga 45%

Ingin tampil menawan tanpa boros? Alfamart tawarkan diskon hingga 45% untuk produk personal care.   

Belum Bosan Cetak Rekor Tertinggi, Harga Emas Hari Ini Tembus US$ 4.800

Harga emas hari ini di pasar global melompat 2,6% mencapai rekor tertinggi baru. Ini penyebabnya!        

SilverQueen Mulai Rp 8.900 Saja, Cek Promo Alfamart Chocolate Fair 16-31 Januari 2026

Alfamart gelar promo Chocolate Fair hingga 31 Januari 2026. Berbagai merek cokelat favorit bisa didapatkan dengan harga jauh lebih murah.

Promo J.CO Hemat Maksimal, Paket Minuman Favorit Berdua hingga Berlima Mulai 55 Ribu

Mau traktir teman di J.CO? Paket promo J.CO bundling minuman hemat ini bikin momen kumpul makin seru. Cek pilihannya di sini.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Hari Ini (21/1): Awas Hujan Ekstrem di Jakarta Sekitarnya!

Peringatan dini BMKG cuaca hari ini Rabu (21/1) di Jabodetabek dengan status Awas hujan sangat lebat hingga ekstrem di wilayah berikut ini.

Psikis Terguncang, Kenali 4 Bahaya Ghosting untuk Kesehatan Mental

Menyalahkan diri sendiri setelah di-ghosting? Bukan salah Anda! Pahami efek psikologis ghosting dan langkah untuk pulih.  

Hemat Awal Tahun, Shihlin Tawarkan Promo New Year New Favorite Cuma Rp 30.000/Menu

Awal tahun, Shihlin tawarkan promo New Year New Favorite! Nikmati snack pilihan mulai Rp 30.000/menu. Cek syarat lengkapnya agar tak ketinggalan!

Waspada Tingkat Tinggi! Hujan dan Cuaca Ekstrem di Provinsi Ini Jelang Akhir Januari

BMKG memperkirakan, sebagian wilayah Indonesia mengalami peningkatan intensitas hujan dan cuaca ekstrem menjelang akhir Januari 2026.