M O M S M O N E Y I D
Santai

Rekomendasi Coffee Shop di Singapura, Punya Ragam Pilihan Biji Kopi!

Rekomendasi Coffee Shop di Singapura, Punya Ragam Pilihan Biji Kopi!
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Ini daftar rekomendasi coffee shop yang wajib Anda kunjungi, mulai dari Baristart Coffee!

Tak dapat dipungkiri budaya ngopi di Indonesia saat ini masih sangat kental. Terlihat dari bagaimana banyaknya kedai kopi yang tidak pernah sepi peminat. 

Nah saat Anda ke Singapura, jangan khawatir. Anda masih bisa menuntaskan hasrat untuk minum kopi. Melansir Tatler, berikut rekomendasi coffee shop di Singapura yang wajib Anda kunjungi!

Baca Juga: Tomoro Coffee Bangun Pabrik Kopi Berkapasitas Sangrai 2.400 Ton Biji Kopi Per Tahun

Baristart Coffee
Coffee shop ini berasal dari Hokkaido Jepang yang menghadirkan kopi artisan seperti latte, cappuccino, espresso dan flat white. Nah yang membuat coffee shop ini spesial adalah mereka hanya menggunakan susu Hokkaido Biei Jersey yang berasal dari sapi coklat Jersey. Susu ini memiliki rasa yang kaya, tekstur yang creamy dan memiliki tingkat kemanisan yang sempurna untuk produk latte mereka. 

Bearded Bella
Bearded Bella menyediakan hindangan brunch yang terinspirasi dari Melbourne dan menyajikan kopi. Seluruh kopi yang digunakam bijinya mereka roasting sendiri. Cobalah house blend antara biji kopi Kolombia dan Burundi untuk kopi yang halus, sedikit manis dan fruitty. 

Glass Roasting
Ini adalah kedai kopi yang khusus menyediakan minuman kopi. Coffee shop ini hanya menggunakan biji kopi dari petani independen di seluruh dunia. Selain classic black dan white coffee, kedai ini juga menyediakan macadamia latte. 

Baca Juga: Rekomendasi Smartwatch Terbaik Tahun 2024 untuk Digunakan Setiap Hari

Kings Cart Coffee Factory
Kedai ini menyediakan minuman kopi yang inovatif seperti flat white, coconut latte dan mocha bloom. Kedai ini juga menggunakan bahan-bahan yang ramah vegan. Jika berkesempatan ke sini, cobalah kopi koktail mereka seperti tropical cold brew highball campuran Singapore Dry Gin, Curacao dan nanas. 

Kurasu Singapore
Kurasu membawa konsep kopi Jepang. Setiap minggunya, biji kopi dirasting di Kyoto sebelum dikirim ke Singapura. Kedai ini terkenal dengan biji kopi yang cenderung dark, dengan rasa citrus dan dark chocolate. Untuk minuman yang lebih ringan, coba house blend mereka yang memiliki rasa mansi seperti permen karamel dengan ada rasa kakao dan dried prune. 

Demikian informasi rekomendasi coffee shop di Singapura. Yuk kunjungi salah satunya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ini Kiat Coffeenatics Mengembangkan Usaha Kopi Lokal hingga Tembus Pasar Global

Coffeenatics membagikan beberapa strategi untuk mempertahankan hingga membesarkan usahanya.         

Bukan Gaji, Ini 5 Rahasia Orang Kaya Kelola Uang Hingga Sukses

Simak yuk, perbedaan orang kaya dan kebanyakan orang bukan soal gaji, tapi cara berpikir dan mengambil keputusan keuangan.

KAI Catat 131 Ribu Tiket KA untuk Angkutan Lebaran Telah Dipesan

Masyarakat sudah dapat melakukan pemesanan tiket KA Lebaran untuk jadwal keberangkatan 11-16 Maret 2026 melalui seluruh kanal resmi KAI.

Hasil Thailand Masters 2026: 10 Wakil Indonesia Tembus 4 Besar, Segel 3 Tiket Final

Hasil Thailand Masters 2026 Babak Perempatfinal Jumat (29/1), 10 wakil Indonesia maju ke semifinal dan menyegel 3 tiket untuk babak final.

Dapur Terasa Lebih Nyaman: Simak Tren Kabinet 2026 yang Prioritaskan Ketenangan

Simak tren kabinet dapur 2026 yang mulai ditinggalkan dan solusi desain praktis agar dapur lebih rapi, hangat, dan nyaman digunakan.

Wallpaper Tempel: Hindari 7 Kesalahan Ini Agar Hasil Pekerjaan Lebih Rapi dan Awet

Wallpaper tempel sering mengelupas? Desainer interior berbagi rahasia teknik pemasangan yang tepat agar hasilnya maksimal dan tahan lama.

6 Warna Cat Sherwin-Williams Ini Bikin Suasana Rumah Lebih Nyaman

Cek 6 warna cat Sherwin-Williams yang direkomendasikan desainer untuk rumah lebih tenang, nyaman, dan cocok dengan gaya hidup kekinian.

Aturan Dana Darurat 3/6/9 Bulan Kini Lebih Fleksibel, Bukan Sekadar Angka Mati lo

Berikut panduan simpel memahami dana darurat yang update, cara menghitung ideal, dan strategi aman menjaga keuangan tanpa kehilangan peluang.

Strategi DCA: Kok Bisa Investor Pemula Tenang Hadapi Gejolak Ekonomi, Simak yuk

Strategi DCA ini bantu investasi Anda tetap konsisten meski pasar fluktuatif, simak cara kerja dan manfaatnya agar keuangan lebih terarah.

Pasar Kripto Rontok, Ini 5 Kripto Penghuni Top Gainers 24 Jam

Di pasar aset kripto yang ambles, hanya segelintir aset kripto yang mampu naik dalam 24 jam terakhir.