M O M S M O N E Y I D
AturUang

Keuntungan dan Cara Menjadi Nasabah Prioritas di Bank. Simak Disini Yuk!

Keuntungan dan Cara Menjadi Nasabah Prioritas di Bank. Simak Disini Yuk!
Reporter: Nina Dwiantika  |  Editor: Nina Dwiantika


MOMSMONEY.ID – Siapa yang tidak mau jadi nasabah prioritas? Soalnya dengan ,enjadi nasabah prioritas di bank bisa menikmati layanan ekslusif dari perbankan.

Nasabah prioritas adalah layanan istimewa yang diberikan suatu bank kepada nasabah pilihannya. Seorang nasabah dengan gelar “prioritas” akan mendapatkan pelayanan khusus dari bank, promo, dan informasi produk lebih dulu dibanding nasabah biasa.

Selain itu, nasabah yang diprioritaskan juga akan mendapat fitur lebih baik, misalnya bunga lebih rendah, kemudahan transaksi antar negara, dan konsultasi dengan tim khusus. Nah, tapi tidak semua bisa menjadi nasabah prioritas di bank. Nah, Bank OCBC NISP memberikan detail dan syarat untuk menjadi nasabah prioritas di bank. 

Cara menjadi nasabah prioritas yang paling utama adalah memenuhi syarat di bawah ini :

1.           Tidak Terdaftar dalam Blacklist Bank Manapun

Syarat menjadi nasabah prioritas yang pertama, nama Anda harus bersih dari daftar blacklist bank, yaitu daftar yang berisi nama-nama nasabah dengan rekam jejak tidak baik dan merugikan.

Contoh kasus nasabah blacklist misalnya seperti tidak membayar hutang, angsuran macet, penarikan cek kosong, mempersulit bank, dan sejenisnya.

Agar tidak dimasukkan blacklist, pastikan Anda tidak melakukan hal-hal semacam itu. Gunakan produk keuangan sesuai kemampuan dan profil risiko Anda saja sehingga hubungan Anda dengan bank tidak tercemar.

Baca Juga: Berikut Layanan dan Fasilitas Bagi Nasabah Prioritas di Bank Mandiri

2.           Memiliki Identitas & Sumber Pendapatan Sesuai KYC (Know Your Customer)

Umumnya bank melakukan standar Know Your Customer (KYC) kepada nasabahnya, terutama nasabah pengaju pinjaman. Dalam proses ini, bank akan mengecek identitas dan sumber pendapatan Anda, guna memastikan integritas identitas Anda.

Jika Anda mendaftar jadi nasabah program prioritas, bank Anda akan melakukan penilaian KYC ini sekali lagi. Saat ini dilakukan, pastikan Anda menyiapkan identitas sejujur mungkin, termasuk sumber pendapatan Anda.

3.           Mempunyai Portofolio Keuangan dengan Jumlah Tertentu

Anda harus memiliki portofolio keuangan dengan minimum jumlah tertentu agar bisa menjadi nasabah yang diprioritaskan oleh bank. Portofolio dapat berupa produk tabungan, investasi, atau asuransi di bank tempat Anda mendaftar program prioritas.

Minimum nominalnya akan berbeda-beda setiap bank, tapi umumnya saldo minimum dalam portofolio nasabah program prioritas senilai 500 juta hingga 1 triliun rupiah.

4.           Mendaftar Nasabah Bukan Karena Kredit, Tapi Debit

Jika ingin masuk program prioritas, hubungan Anda dan bank harus terjalin sebagai nasabah debit, bukan nasabah kredit. Seseorang yang datang ke suatu bank dengan jumlah tabungan sekian tentunya lebih dilirik daripada seseorang datang untuk meminjam dana.

Jika sudah rajin menabung, baru aman jika Anda melakukan pinjaman. Itu pun Anda harus menjaga agar pinjaman dibayar dengan rutin, bahkan lebih cepat dari seharusnya.

Baca Juga: Berikut Fasilitas dan Layanan Nasabah Prioritas Dari KB Bank

Jika Anda sudah sudah menjadi memberi nasabah prioritas, Anda tinggal memenuhi nilai plafon simpanan untuk dapat disimpan di bank yang menjadi tempat Anda untuk menempatkan dana. Biasanya bank mematok plafon minimum untuk menjadi nasabah prioritas adalah Rp 500 juta sampai Rp 1 miliar.

Ada sederet keuntungan bagi nasabah yang menjadi nasabah prioritas. Bank OCBC NISP menuturkan ada lima keuntungan menjadi nasabah prioritas, apa saja ya? Yuk simak di bawah ini :

1.           Memperoleh Ruangan Khusus Saat Bertransaksi

Biasanya saat melakukan transaksi offline di bank, Anda harus mengantri. Sebagai nasabah yang diprioritaskan, Anda tak perlu mengantri dan menunggu lama. Sebab akan disediakan ruangan khusus untuk melayani Anda, dengan tim konsultan khusus.

2.           Memperoleh Banyak Diskon

Selain tabungan, bank punya produk-produk lain misalnya reksadana, giro, asuransi, dan sebagainya. Nasabah yang prioritas akan mendapat diskon khusus saat menggunakan produk lain bank.

3.           Mendapat Pendampingan dari Financial Advisor

Keuntungan menjadi nasabah prioritas lainnya adalah mendapat pendampingan financial advisor, dan ini tidak terbatas pada produk bank saja. Jika punya masalah dalam mengelola keuangan, investasi, dana pensiun, dan sebagainya, Anda bisa berdiskusi dengan financial advisor yang diberikan bank untuk Anda.

4.           Mendapatkan Hadiah

Bukan rahasia lagi, nasabah yang prioritas lebih sering mendapat hadiah, terutama saat ada gebyar perayaan bank. Pernahkah Anda melihat acara bagi-bagi hadiah dari bank? Sebagian besar pemenangnya adalah nasabah yang bergelar prioritas.

5.           Promo suku bunga

Jika Anda seorang nasabah dengan gelar prioritas dan ingin mengajukan pinjaman, suku bunga yang diberikan cenderung lebih rendah dibandingkan nasabah lainnya. Selain itu berkaitan dengan pinjaman, proses pengajuan Anda juga akan lebih mudah daripada nasabah biasa.

Baca Juga: Rupiah Kian Berotot Mendekati Rp 16.000 per dollar, Katalis dari Dua Sisi

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Jadwal Korea Masters 2025, Tiga Wakil Indonesia Debut Menuju Partai Semifinal

Jadwal Korea Masters 2025 Babak Perempat Final pada Jumat (7/11), tiga wakil Indonesia berlaga menuju semifinal dan jadi debut buat mereka.

15 Tren Desain Rumah yang Wajib Dibuang di 2026, Menurut Pakar Desain Interior

Berikut 15 tren desain rumah yang akan ditinggalkan di 2026! Jauhi gaya basi ini. Anda bisa temukan solusinya. Simak ulasannya!

Ini 5 Prediksi Tren Wallpaper 2026 dari Desainer Interior biar Rumah Tampil Kekinian

Mencari tahu tren wallpaper yang bikin rumah estetik? Cek prediksi desainer terkemuka agar hunianmu tampil segar 2026! Yuk simak selengkapnya.

Panduan Melapor Penipuan Akun DANA Terbaru 2025 untuk Lindungi Finansial Anda

Waspada penipuan digital makin marak! Yuk amankan dompet digitalmu dari modus jahat. Ini panduan lengkap cara lapor penipuan DANA ya.

Waspada! Modus Penipuan Kloning Suara AI Mengintai, Begini Cara Melindunginya

Maraknya penipuan digital membuat kita harus ekstra waspada, terutama dengan modus kloning suara AI. Cek bahaya dan solusinya, yuk! 

Hujan Lebat Angin Kencang, Simak Peringatan Dini Cuaca Besok (7/11) di Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (7/11) dan Sabtu (8/11) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat dan angin kencang.

Belanja Bulanan vs Harian, Mana yang Lebih Hemat? Ini Jawaban Ahli dan Tipsnya

Masih bingung pilih belanja bulanan atau harian? Yuk, simak penjelasan lengkap dan tips biar pengeluaran kamu nggak jebol tiap bulan!

Film Suka Duka Tawa Rilis Official Teaser Trailer, Luka Hidup dalam Tawa

Film Suka Duka Tawa garapan rumah produksi BION Studios dan Spasi Moving Image merilis official teaser trailer.

Manfaat Retinol untuk Jerawat dan Cara Menggunakannya dengan Tepat

Cari tahu manfaat retinol untuk jerawat dan cara menggunakan retinol untuk jerawat selengkapnya di sini.

Hasil Persib Bandung Comeback Tumbangkan Selangor FC 3-2 dan Puncaki Klasemen ACL 2

Cek comeback keren Persib Bandung yang sukses kalahkan Selangor FC 3-2 di Stadion Petaling Jaya, Malaysia pada Kamis (6/11/2025) malam.