CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
Santai

Kenali 2 Jenis Rasa Lapar dan Cirinya yang Paling Umum Dirasakan

Kenali 2 Jenis Rasa Lapar dan Cirinya yang Paling Umum Dirasakan
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Tak usah bingung, berikut ada penjelasan singkat tentang perbedaan physical dan emotional hunger, dua jenis rasa lapar yang umum dirasakan.

Ternyata, rasa lapar dibedakan menjadi dua jenis lapar, lo. Apa saja, sih?

Rasa lapar yang kerap dirasakan ternyata dipengaruhi oleh beberapa hal. Antara lain karena tubuh yang merasa lapar dan juga emosi.

Secara umum, ada dua macam rasa lapar yang banyak diungkap oleh para ahli. Yakni, physical dan emotional hunger.

Walau secara teori terlihat sangat mudah dibedakan, dua jenis lapar ini sulit dibedakan ketika sedang dialami seseorang.

Agar semakin tahu, simak yuk apa saja perbedaan antara physical dan emotional hunger di sini.

Baca Juga: Tips Untuk Menahan Lapar Saat Diet dengan Sehat, Salah Satunya Makan Protein

Physical hunger

Rasa lapar ini ditimbulkan secara berkala oleh tubuh untuk mengisyaratkan bahwa tubuh membutuhkan makanan. Jenis lapar ini dapat dengan mudah di puas kan setelah seseorang makan dengan kenyang.

Mengutip dari laman Pink Villa, ciri khas yang dapat diperhatikan dari physical hunger adalah perut berbunyi, merasa lemas, gula darah rendah, dan pusing ringan adalah hal-hal yang biasa dirasakan ketika lapar.

physical hunger memberikan rasa kenyang dan puas pada tubuh, bukan perasaan. Walaupun hanya makan dengan porsi sedikit, seseorang bisa tetap merasakan kenyang ketika merasakan physical hunger.

Baca Juga: 5 Manfaat Minum Teh Hijau untuk Diet, Ampuh Bakar Lemak Lebih Cepat!

Emotional hunger

Rasa lapar ini bisa datang secara tiba-tiba. Biasanya muncul dari dalam pikiran bukan dari tubuh. Makanan yang dikonsumsi pun hanya digunakan untuk memuaskan rasa ingin sesaat. Sehingga, sering menimbulkan rasa penyesalan setelahnya.

Melansir dari Feel Good Eating, rasa sedih, frustrasi, bosan, marah, dan bahkan rasa bahagia dapat menjadi trigger emotional hunger. Aktivitas makan pada emotional hunger hanya akan mengurangi rasa lapar secara sementara.

Ketika perut sudah kenyang pun seseorang masih bisa merasa tidak puas dengan makanan yang dikonsumsinya. Jenis makanan lain pun masih mungkin diinginkan hingga perasaan terpuaskan.

Yang menjadi ciri khas dari emotional hunger biasanya adalah menginginkan makanan yang spesifik. Bisa jadi makanan manis, minuman yang memiliki rasa, cokelat, pizza, dan makanan lainnya yang ada dalam pikiran.

Dengan mengenali beda physical dan emotional hunger, jadi makin mudah untuk mengontrol makan, kan?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Australian Open 2025: 6 Wakil Indonesia ke Partai Puncak , 2 Gelar di Tangan

Hasil Australian Open 2025 Babak Semifinal Sabtu (22/11), enam wakil Indonesia menembus partai puncak dan memastikan dua gelar di tangan.

Hasil Australian Open 2025: Ke Final, 2 Wakil Indonesia Ini Lolos World Tour Finals

Hasil Australian Open 2025 Babak Semifinal Sabtu (22/11), dua wakil Indonesia berikut ini tembus final dan lolos ke BWF World Tour Finals 2025.

Bikin Mikir, 6 Tontonan Misteri Investigasi Netflix Ini Penuh Teka-Teki Semua

Dengan cerita penuh teka-teki, ini rekomendasi tontonan misteri di Netflix yang dijamin bikin penonton mikir.​  

Tonton 6 Tayangan Thriller Politik Penuh Aksi Seru Ini di Netflix

Ini dia beberapa tontonan rekomendasi dengan genre thriller politik yang bisa ditonton di Netflix.  

7 Rekomendasi Lagu Romantis Beragam Genre dari Pop sampai RnB

Bagi penggemar lagu romantis, berikut ini ada beberapa rekomendasi lagu romantis yang wajib masuk dalam daftar putar, ya.​

Hasil Semifinal Australian Open 2025: Indonesia Segel Juara Ganda Putra dan Putri

Hasil Australian Open 2025 Babak Semifinal Sabtu (22/11), Indonesia menyegel gelar juara ganda putra dan ganda putri.

Rekomendasi 6 Film Romantis Tapi Realistis Seperti Kisah Cinta Asli

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi film-film romantis yang memiliki cerita relatable dan realistis dengan dunia nyata.​  

7 Cara Efektif Atasi Batuk dan Pilek yang Layak Dicoba

Adakah cara efektif atasi batuk dan pilek yang layak dicoba? Yuk, intip pembahasan lengkapnya di sini!

Hasil Semifinal Australian Open 2025: Indonesia Pastikan Gelar Juara Ganda Putra

Hasil Australian Open 2025 Babak Semifinal Sabtu (22/11), Indonesia memastikan gelar juara ganda putra setelah terjadi all Indonesian final.

5 Zodiak Ini Paling Cepat Jatuh Cinta pada Lawan Jenis, Jangan Dibikin Baper Deh

Sudah tahu belum jika ada beberapa daftar zodiak yang mudah jatuh cinta dengan cepat? Ini daftarnya.