M O M S M O N E Y I D
Santai

HUT Ke-13, tiket.com: Perjalanan Mendorong Kemajuan Pariwisata Nasional Masih Panjang

HUT Ke-13, tiket.com: Perjalanan Mendorong Kemajuan Pariwisata Nasional Masih Panjang
Reporter: Lidya Yuniartha  |  Editor: Lidya Yuniartha


MOMSMONEY.ID - Online Travel Agent (OTA), tiket.com, tengah merayakan ulang tahun ke-13 bulan ini. Meski sudah menghadirkan inventori yang besar di Indonesia, mencakup transportasi darat, udara, laut, akomodasi dan berbagai aktivitas wisata serta menghadirkan beragam promo, tetapi tiket.com memandang perjalanan mereka mendorong pariwisata nasional masih panjang.

“Memasuki tahun ke-13 adalah pencapaian yang membanggakan, namun perjalanan tiket.com masih panjang untuk terus mendorong kemajuan sektor pariwisata nasional. Kami berkomitmen menjadi sahabat perjalanan masyarakat dengan menyediakan solusi yang lengkap dan inovatif. Revolusi digital dalam industri pariwisata telah memberikan kemudahan akses yang luar biasa. Kami yakin ini akan membawa dampak positif berkelanjutan,” ujar CEO tiket.com, George Hendrata dalam keterangan tertulis, Rabu (7/8).

Adapun, George mengatakan pihaknya sudah memanfaatkan teknologi canggih seperti AI dan machine learning untuk menciptakan pengalaman perjalanan yang lebih personal bagi pengguna. Ini melihat personalisasi telah menjadi aspek utama dalam pengalaman erjalanan.

"Kemampuan platform kami untuk merekomendasikan penerbangan, akomodasi, dan aktivitas yang sesuai preferensi individu adalah bukti komitmen kami untuk berkembang seiring kebutuhan pelanggan selama 13 tahun terakhir,” ujar George.

Baca Juga: Danone Berkomitmen Menyediakan Produk Bernutrisi dan Pelestarian Lingkungan

Bukan hanya dari sisi teknologi, mitra tiket.com pun terus berkembang. Per kuartal kedua 2024, tiket.com sudah bermitra dengan 116 maskapai penerbangan yang terbang ke 225 destinasi. Jumlah maskapai penerbangan ini meningkat 8,4% bila dibandingkan tahun sebelunya.

Sementara, untuk transportasi darat, saat ini telah tersedia lebih dari 255 operator bus dan lebih dari 330 mitra rental mobil dan airport transfer.

Jumlah akomodasi yang tersedia di tiket.com saat ini mencapai lebih dari 3,6 juta di seluruh dunia, dengan 2,2 juta di antaranya merupakan akomodasi vila dan apartemen.

Sementara itu, jumlah atraksi wisata ada lebih dari 77.000, 20% lebih banyak dibandingkan tahun sebelumnya. Tiket.com juga sudah menjual tiket event lebih dari 3.800, meningkat 31% dibandingkan tahun sebelumnya.

“Capaian ini semakin mengukuhkan tiket.com sebagai salah satu OTA dengan inventori terbanyak di Indonesia. Kami sangat senang dapat memberikan pengalaman pemesanan perjalanan yang lebih baik dan penawaran yang menarik bagi sobat tiket," kata Co-Founder & Chief Marketing Officer, Gaery Undarsa.

Dalam merayakan ulang tahun ke-13 ini, tiket.com menghadirkan promo Anniversary yang berlangsung dari 5 Agustus sampai 12 Agustus 2024. Promo ini menawarkan diskon hingga 55%, ditambah ekstra diskon sampai Rp 575.000 untuk berbagai produk tiket.com, mulai dari transportasi, akomodasi, hingga atraksi wisata.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Paket Gokana Hebat Mulai Rp 99 Ribu, Makan Bertiga Jadi Lebih Hemat

Makan bertiga di Gokana mulai Rp 99.000 saja. Paket Hebat 1 dan 2 menawarkan Ramen, Bento, hingga Teppan. Cek syarat berlaku sebelum kehabisan.

Rindu Dengan Luffy dan Topi Jeraminya? One Piece Season 2 Siap Tayang di Netflix

Sudah penasaran akan serial animasi One Piece selanjutnya? One Piece Season 2 akan berlayar di Netflix mulai Maret 2026.

Siaga Hujan Amat Deras di Jawa Bali, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Hari Ini (12/1)

Peringatan dini BMKG cuaca hari ini Senin (12/1) dengan status Siaga hujan sangat deras di Jawa dan Bali juga Nusa Tenggara.

Promo PHD Senin Hemat Paket 2 Pizza Free Coca-Cola dan Menu Baru Domino's Pizza Jumbo

Promo PHD berikan Double Box + Coca-Cola 1 liter gratis cuma Rp 130.000. Sedang Domino's Pizza hadirkan Pizza jumbo.

Promo Diskon Katsu 30% di Kimukatsu Cek Angka 2 atau 6 di Tanggal Lahir Anda

Promo Kimukatsu Beef Katsu Cheese Set hanya dengan Rp 58.000. Cek tanggal lahir Anda, diskon 30% menanti jika ada angka 2 atau 6.

IHSG Diproyeksi Menguat, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Senin (12/1)

IHSG punya peluang menguat terbatas pada perdagangan Senin (12/1/2026).​ Simak rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Meroket, Harga Emas Antam Hari Ini Senin 12 Januari 2026 Cetak Rekor Baru

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.631.000 Senin (12/1/2026), melonjak Rp 29.000 dibanding hari sebelumnya.

IHSG Berpotensi Lanjut Menguat, Ini Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Senin (12/1)

IHSG berpotensi melanjutkan penguatan pada perdagangan Senin (12/1/2026). Berikut daftar saham pilihan BNI Sekuritas ​untuk hari ini.

Rahasia Hidup Tenang, 6 Tontonan Netflix Ini Ubah Pola Pikir Anda

Dari tata krama di meja makan hingga berbenah, rekomendasi tontonan ini akan meningkatkan kesadaran diri dan etiket Anda.

Promo Mako Bakery Semua Whole Cake & Menu Baru Korean Salt Bread Serba Hemat Sekarang

Promo Mako Bakery Whole Cake diskon besar-besaran, Black Forest dan Chantilly turun harga. Ada juga menu baru Korean Sald Bread.