Bugar

5 Rekomendasi Jus Sehat yang Cocok Diminum saat Berbuka Puasa

5 Rekomendasi Jus Sehat yang Cocok Diminum saat Berbuka Puasa

MOMSMONEY.ID - Ini lo, beberapa rekomendasi jus sehat yang cocok diminum saat berbuka puasa. Mau coba?

Saat berbuka, tubuh kita membutuhkan asupan yang dapat mengembalikan energi sekaligus menjaga kesehatan, salah satunya melalui minuman sehat.

Salah satu minuman yang sangat populer untuk berbuka puasa adalah jus. Jus segar bukan hanya dapat menghidrasi tubuh setelah berjam-jam berpuasa, tetapi juga memberikan nutrisi yang penting untuk tubuh.

Namun, apa saja rekomendasi jus sehat yang cocok diminum saat berbuka puasa? Berikut ini daftarnya:

1. Jus Kurma dan Pisang

Kurma merupakan buah yang sangat baik untuk berbuka puasa karena mengandung banyak serat serta berbagai vitamin dan mineral. Menambahkan pisang ke dalam jus ini menambah kandungan potasium dan magnesium yang makin meningkatkan nilai gizinya.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Makanan Sahur agar Tetap Berenergi dan Tidak Haus saat Puasa

Anda bisa membuat jus ini dengan mencampurkan kurma tanpa biji dan pisang ke dalam blender, lalu tambahkan air atau susu almond untuk versi yang lebih sehat.

Jus ini tidak hanya menyegarkan dahaga, tetapi juga memberikan energi cepat setelah seharian berpuasa.

2. Jus Semangka, Stroberi, dan Mint

Semangka dan stroberi kaya akan air dan vitamin, sehingga sangat baik untuk menghidrasi tubuh setelah berpuasa. Daun mint yang ditambahkan memberi kesegaran sekaligus mendukung sistem pencernaan.

Jus ini sangat cocok untuk mengatasi dahaga, menyegarkan tubuh, dan memberikan antioksidan yang penting bagi kesehatan tubuh.

Baca Juga: 7 Makanan Sehat untuk Berbuka Puasa selama Ramadhan, Ada Kurma

3. Jus Mangga dan Jeruk

Mengutip dari laman Healthline, mangga mengandung banyak vitamin C, serat, dan antioksidan, sementara jeruk juga kaya vitamin C dan memberikan sensasi kesegaran.

Kombinasi keduanya menghasilkan jus yang tidak hanya menghidrasi tubuh, tetapi juga memperkuat sistem imun. Jus ini sangat cocok untuk berbuka puasa karena memberi energi dan membantu tubuh melawan infeksi.

4. Jus Apel, Wortel, dan Jahe

Jus yang terbuat dari apel, wortel, dan jahe ini kaya akan beta-karoten, serat, serta memiliki sifat anti-inflamasi. Jus ini baik untuk kesehatan mata, pencernaan, dan sebagai pencegah penyakit.

Jahe memberikan rasa yang unik dan sedikit pedas, sekaligus membantu menghangatkan tubuh saat buka puasa.

Baca Juga: 3 Tips Tetap Sehat selama Berpuasa di Bulan Ramadan, Terapkan yuk!

5. Jus Alpukat dan Bayam

Jus alpukat dan bayam menawarkan kombinasi lemak sehat, vitamin K, dan zat besi. Alpukat memberikan tekstur krimi dan rasa yang mengenyangkan, sementara bayam menambah kandungan vitamin dan mineral.

Minuman ini sangat baik untuk menambah energi, menjaga kesehatan kulit, dan mendukung pencernaan yang sehat.

Itulah rekomendasi jus sehat yang cocok diminum saat berbuka puasa. Jus-jus ini tidak hanya menghidrasi tubuh, tetapi juga memberikan energi, memperkuat sistem imun, dan mendukung kesehatan secara keseluruhan.

Namun, meskipun jus buah sangat bermanfaat, penting untuk tetap menjaga konsumsi air putih agar tubuh tetap terhidrasi dengan baik.

Selanjutnya: Promo Diskon 50%, Ini Cara Menambah Daya Listrik Rumah dengan PLN Mobile

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News