M O M S M O N E Y I D
Keluarga

4 Alasan Perlu Pakai Sunscreen di Dalam Ruangan, Salah Satunya Mencegah Kanker Kulit

4 Alasan Perlu Pakai Sunscreen di Dalam Ruangan, Salah Satunya Mencegah Kanker Kulit
Reporter: Ana Risma  |  Editor: Ana Risma


MOMSMONEY.ID - Ada 4 alasan perlu pakai sunscreen di dalam ruangan. Cari tahu di sini.

Memakai sunscreen di dalam ruangan mungkin tampak seperti hal yang tidak biasa. Faktanya, memakai sunscreen di dalam ruangan memiliki banyak manfaat bagi kesehatan kulit untuk jangka pendek maupun panjang.

Sama halnya dengan penggunaan sunscreen di luar ruangan, memakai sunscreen di dalam ruangan juga dapat membantu melindungi kulit dari kanker hingga memperlambat proses penuaan kulit.

Lebih lengkap, berikut 4 alasan perlu pakai sunscreen di dalam ruangan, dilansir dari SunDoctors Skin Cancer Clinics:

Baca Juga: 3 Rekomendasi Skincare Skintific untuk Membersihkan Makeup, Viral Semua!

1. Mencegah penuaan dini

Alasan perlu pakai sunscreen di dalam ruangan yang pertama, mencegah penuaan dini.

Matahari menghasilkan dua jenis sinar ultraviolet yang dapat merusak kulit yaitu sinar UVA dan UVB. Paparan sinar UVA secara terus menerus bisa mengakibatkan penuaan dini pada kulit, seperti kerutan.

Untuk membantu mencegahnya, seorang dermatologist bersertifikat bernama Dr. Robyn Gmyrek menyarankan untuk memakai sunscreen di dalam ruangan sepanjang tahun.

Meskipun tidak ada tanda-tanda penyamakan atau terbakar pada kulit, kita tetap tidak tahu seberapa banyak paparan sinar UVA yang menyentuh kulit. Oleh sebab itu, pastikan untuk tetap mengaplikasikan sunscreen khususnya yang berspektrum luas termasuk di dalam ruangan ya.

2. Melindungi kulit dari kanker

Alasan perlu pakai sunscreen di dalam ruangan yang kedua, melindungi kulit dari kanker.

Banyak yang berasumsi bahwa sinar matahari tidak akan membahayakan saat mereka beraktivitas di dalam ruangan.

Faktanya, sinar UVB yang berkontribusi pada respons peradangan dan kulit terbakar tetap dapat menembus ke celah-celah ruangan.

Ketika kulit tersengat sinar matahari dan dibiarkan mengelupas, sel-sel yang tersisa rentan mengalami kerusakan lebih lanjut dari waktu ke waktu. Adapun kondisi ini bisa meningkatkan risiko terkena kanker kulit.

Baca Juga: House of Sephora Tawarkan Tren Kecantikan Musim Semi dan Panas

3. Memblokir blue light yang dipancarkan layar gadget

Alasan perlu pakai sunscreen di dalam ruangan yang ketiga, memblokir blue light yang dipancarkan layar gadget.

Manfaat sunscreen lebih dari sekadar menyaring sinar matahari. Sunscreen mineral, khususnya, dapat memberikan penghalang antara kulit dan polutan lingkungan seperti paparan blue light.

Kendati blue light tidak dapat menyebabkan kulit terbakar, namun ini bisa menyebabkan bintik-bintik penuaan akibat peningkatan melanin serta kulit kendur akibat penurunan kolagen.

Nah, untuk meminimalkan efek blue light pada kulit Anda, pemakaian sunscreen di dalam ruangan dapat sangat membantu.

4. Meningkatkan hasil penggunaan skincare

Alasan perlu pakai sunscreen di dalam ruangan yang keempat, meningkatkan hasil penggunaan skincare.

Melewatkan pemakaian sunscreen termasuk di dalam ruangan akan membuat hasil penggunaan skincare menjadi kurang efektif sekaligus meningkatkan risiko kulit terpapar sinar matahari.

Dari banyaknya kandungan skincare yang ada, beberapa di antaranya rentan meningkatkan sensitivitas kulit, seperti retinol.

Menurut Healthline, penggunaan retinol bisa membuat kulit lebih mudah terbakar sinar matahari. Produk skincare yang mengandung retinol dapat menipiskan lapisan luar kulit dan meningkatkan kepekaan terhadap sinar Matahari.

Dengan tetap mengoleskan sunscreen di dalam ruangan setelah menggunakan cleanser, toner, serum, dan moisturizer, itu akan memaksimalkan hasil dari setiap produk dan mencegah permasalahan kulit yang tidak diinginkan akibat paparan sinar matahari.

Demikian 4 alasan perlu pakai sunscreen di dalam ruangan. Setelah tahu, jangan sampai melewatkan penggunaan sunscreen lagi walaupun Anda sedang tidak pergi ke mana-mana, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

PBSI Rilis Harga Tiket Daihatsu Indonesia Masters 2026 Presale & Normal, Cek Di Sini!

Harga tiket Daihatsu Indonesia Masters 2026 akhirnya dirilis oleh PBSI. Tiket terbagi 2 kategori, yakni tiket presale dan normal.

BMKG Masih Deteksi Ex-Siklon Tropis Senyar, Hujan Sangat Lebat di Provinsi Ini

BMKG masih mendeteksi Ex-Siklon Tropis Senyar berada di sebelah timur Sumatra Utara, hujan sangat lebat di provinsi ini.

Hari Terakhir Promo Kimukatsu Crazy Payday, Semua Katsu Set Diskon 50%

Rayakan momen gajian dengan menikmati promo Crazy Payday di Kimukatsu. Ada 6 pilihan Katsu Berlapis dengan diskon 50% sampai 28 November saja.

Paket Aroma Chicken Hemat dengan Promo A&W Weekend Deals Cuma 28-30 November

A&W kembali hadirkan promo Weekend Deals mulai 28-30 November 2025. Nikmati paket Aroma Chicken yang lebih hemat dan dapatkan gratis Mozza Burger.

7 Daftar HP Samsung Termurah & Punya Spesifikasi Terbaik,Cek Detail Informasinya

HP Samsung termurah tak patut diremehkan, mereka punya spesifikasi yang canggih dan mampu bersaing di kelasnya. 

Turun Harga, Simak Harga Emas Antam Hari Ini Jumat 28 November 2025

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.383.000 Jumat pagi (28/11/2025), turun Rp 4.000 dibanding Kamis pagi (27/11/2025).

Yuk, Tonton 6 Film Anak Adaptasi Dongeng Ini saat Peringatan Hari Dongeng Nasional

Untuk memperingati Hari Dongeng Nasional tanggal 28 November, ada rekomendasi film anak-anak adaptasi dongeng populer yang bisa ditonton.​

Penyakit Langka Hipertensi Paru: Gejala, Diagnosis, dan Harapan Hidup

Hipertensi paru: kondisi serius yang sering salah diagnosis. Kenali gejalanya dan tantangan akses obat spesifik bagi pasien di Indonesia.

Lazada Siapkan 12.12: Penawaran Brand, Didukung Teknologi AI

CEO Lazada Indonesia ungkap strategi 12.12: utamakan brand, optimasi AI, dan layanan pengiriman. Belanja lebih hemat dengan Lazada Membership.

Jadwal Syed Modi India International 2025, 3 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Syed Modi India International 2025 Babak Perempat Final, Jumat (27/11), tiga wakil Indonesia berburu tiket semifinal.