M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Tips Mengelola Waktu Screen Time untuk Anak dari Morinaga

Tips Mengelola Waktu Screen Time untuk Anak dari Morinaga
Reporter: Nina Dwiantika  |  Editor: Nina Dwiantika


MOMSMONEY.ID – Di era perkembangan teknologi, anak usia dini sudah mulai menggenal screen time. Data dari Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2024 mencatat bahwa 5,88% anak di bawah usia 1 tahun sudah menggunakan ponsel, dan 4,33% dari mereka telah mengakses internet. 

Nah, fakta ini menunjukkan bahwa screen time menjadi bagian dari keseharian anak-anak sejak dini. Screen time mengacu pada jumlah waktu yang dihabiskan seseorang untuk menggunakan perangkat dengan layar, seperti ponsel, komputer, televisi atau tablet. 

Kalbe Nutritionals, bagian dari Kalbe Group, melalui Morinaga menghadirkan talkshow bertajuk "Tips Asyik Mengelola Screen Time pada Anak". Talkshow ini membahas bagaimana orang tua dapat menciptakan keseimbangan antara screen time dan aktivitas sosial anak.

Selain itu, Morinaga memperkenalkan inovasi, Artificial Intelligence Multiple Intelligence Play Plan (AI MIPP), sebuah teknologi berbasis kecerdasan buatan yang membantu orang tua mengidentifikasi potensi anak sekaligus menjadikan screen time lebih produktif dan edukatif.

Sebagai seorang selebriti dan pemerhati kesehatan, Reisa Broto Asmoro menekankan pentingnya manajemen screen time yang tepat. Menurutnya, screen time bukan sesuatu yang harus dihindari sepenuhnya, tetapi perlu dikelola dengan bijak agar bermanfaat bagi perkembangan anak.

Baca Juga: Ini 4 Manfaat Buah Nanas untuk Kesehatan Tubuh dan Lawan Penyakit

“Orang tua bisa menetapkan aturan yang jelas, memilih konten yang sesuai, dan mendorong keseimbangan dengan aktivitas lain seperti bermain dan berkreasi,” katanya.  Dengan begitu, screen time dapat menjadi sarana belajar yang menyenangkan dan mendukung tumbuh kembang anak.

Sejalan dengan rekomendasi Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), Morinaga berkomitmen membantu orang tua mengelola screen time anak lebih baik. Dari data WHO, adabeberapa kategori kebutuhan untuk anak-anak bisa screen time,  seperti apa? Simak di bawah ini :

  1. Anak di bawah 1 tahun sebaiknya tidak terpapar screen time sama sekali.
  2. Untuk anak usia 1-2 tahun, screen time maksimal yang dianjurkan adalah satu jam per hari, dengan semakin sedikit semakin baik.
  3. Sementara itu, anak usia 3-4 tahun juga disarankan memiliki batas screen time maksimal satu jam, namun dengan lebih banyak aktivitas interaktif seperti membaca, mendongeng, atau bermain bersama orang tua.

Melalui AI MIPP Morinaga, screen time anak dapat dimanfaatkan secara lebih produktif. AI MIPP bekerja dengan mengajak anak mengikuti aktivitas permainan interaktif dan menjawab 27 pertanyaan yang dirancang khusus. Data yang dikumpulkan kemudian dianalisis menggunakan kecerdasan buatan untuk mengidentifikasi kecerdasan dominan serta potensi profesi mereka di masa depan. Laporan hasil analisis ini membantu orang tua memahami bakat anak dengan lebih jelas, sehingga mereka dapat menyusun rencana pengembangan yang lebih terarah dan efektif.

Gregorius Daru, Group Business Unit Head Morinaga GUM percaya bahwa peran orang tua sangat penting dalam memberikan stimulasi dan perhatian yang tepat bagi tumbuh kembang anak. AI MIPP membantu orang tua mengoptimalkan screen time anak secara lebih produktif dan edukatif.

Melalui tiga Pilar Morinaga yakni potensi, atensi, dan nutrisi. Morinaga mendukung orang tua untuk memberikan stimulasi yang optimal, perhatian penuh, dan nutrisi seimbang bagi anak-anak mereka.

Baca Juga: Mari Mengenal Apa itu Diabetes Insipidus dan Gejalanya di Sini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Harga Jual Emas Anting Sebelah, Apakah Nilainya Turun Drastis?

Anting yang semula sepasang, kini tinggal sebelah. Apakah harga jual emas anting sebelah tetap bernilai tinggi?

Promo 11.11 Sociolla Periode 11 November 2025, Cushion-Ampoule Diskon hingga 80%

Promo Sociolla 11.11 Beauty Wonderland Diskon s/d 80% Periode 11 November 2025, cek di sini untuk belanja skincare dan makeup.  

Promo Hypermart Weekday 11-13 November 2025, Salmon-Tilapia Fillet Harga Spesial

Cek dan manfaatkan katalog promo Hypermart Hyper Diskon Weekday periode 11-13 November 2025 untuk belanja kebutuhan dapur.  

Jangan Lupa Sentuh 6 Titik Sensitif Perempuan Ini Agar Makin Bergairan dan Panas

Di mana saja sih titik rangsang tubuh perempuan yang perlu dieksplor para lelaki? Intip daftarnya di sini.​  

Hingga Oktober 2025, PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Kucurkan KUR Rp 38,11 Triliun

Jika dirinci penyaluran KUR hingga Oktober 2025 ini didominasi oleh sektor produksi sebesar 61,47% atau senilai Rp 23,43 triliun.

Infinix GT 30 Bawa Shoulder Triggers, Bisa Dijadikan Tombol L1 & R1 saat Ngegame

Infinix GT 30 bawa fitur keren yang tidak dimiliki iQOO Neo 10. Ada GT shoulder triggers yang bisa dijadikan sebagai tombol L1 & R1 untuk ngegame.

Promo HokBen Double Date 11.11 Paket Makan Berdua Harga Spesial, Cuma 11-13 November

Rayakan momen 11.11 dengan promo HokBen Double Date. Ada paket makan berdua hemat dengan menu spesial selama 3 hari cuma Rp 50.000-an/orang.

Kumpulan Promo 11.11 Kopi Favorit Periode November 2025, Semua Ada Diskon Hematnya

Promo 11.11 menghadirkan beragam kopi favorit dengan periode terbatas. Mulai dari Tomoro Coffee sampai Starbucks berikan diskon hemat.

Infinix Hot 12 Play HP Murah Bawa Kapasitas Baterai 6000 mAh, Jarang Ada di Kelasnya

Infinix Hot 12 Play bawa baterai 6000 mAh di harga Rp 1 jutaan. Baterai jumbo biasanya hanya ada di gadget Rp 2 jutaan seperti Realme C75.

Realme 15 Pro Memasang Fitur Pulse Light, Dukung Indikasi Pengisian Baterai

Realme 15 Pro pasang fitur pulse light yang dukung indikasi pengisian baterai. Fitur ini sangat menarik karena tidak dimiliki Realme P4 Pro.