M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Resep Udang Goreng Bihun Krispi dengan Saus Mayones Pedas ala Devina Hermawan

Resep Udang Goreng Bihun Krispi dengan Saus Mayones Pedas ala Devina Hermawan
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Siapapun tak mampu menolak pesona kelezatan udang goreng bihun. Simak resep udang goreng bihun ala Chef Devina Hermawan.

Meski tergolong kurang menyehatkan karena masuk kategori makanan yang digoreng, udang goreng bihun mesti Anda coba.

Seperti namanya, gorengan yang satu ini terbuat dari bahan utama udang dengan bihun yang dibalut tepung terigu. Tak hanya itu saja, ada juga saus pedas untuk cocolan menu yang satu ini.

Resep udang goreng bihun sangat mudah ditiru. bahan-bahan yang digunakan pun merupakan bahan yang selalu tersedia di dapur rumah Anda.

Langsung simak dan tiru resep udang goreng bihun ala Chef Devina Hermawan, berikut ini.

Baca Juga: Resep Tempe Mendoan Spesial yang Renyah Tahan Lama Ala 2 Chef Terkenal

Bahan:

  • 16 pcs udang, kupas sisa buntut
  • 125 gr bihun

Bahan adonan basah:

  • 2 butir telur
  • 1 sdm kaldu ayam bubuk
  • 6 sdm tepung terigu protein sedang

Bahan saus:

  • 4 sdm mayones
  • 1 sdm saus sambal
  • 3 buah cabai rawit merah
  • ½ sdt air jeruk nipis
  • 1 sdt minyak wijen

Baca Juga: Resep Tahu Cobek Bumbu Marinasi, Cocok Dibawa Piknik Saat Weekend

Resep Udang Goreng Bihun
Resep Udang Goreng Bihun

Baca Juga: 2 Resep Singkong Thailand yang Manis dan Empuk dengan Paduan Saus Kental

Cara membuat udang goreng bihun:

  1. Rebus air hingga mendidih lalu siram ke dalam bihun. Diamkan selama 10 menit
  2. Cincang halus cabai rawit kemudian masukkan ke dalam mayones
  3. Tambahkan air perasan jeruk nipis, saus sambal, dan minyak wijen, aduk hingga rata
  4. Campurkan tepung terigu, kaldu ayam bubuk, dan telur, aduk rata.
  5. Sayat bagian bawah udang perlahan, ratakan lalu masukkan udang ke dalam tepung basah
  6. Tiriskan bihun lalu gunting. Tuang 4 sdm adonan basah, ratakan
  7. Masukkan udang ke dalam bihun sambil di ratakan
  8. Panaskan minyak, goreng udang hingga kuning keemasan, tiriskan
  9. Udang goreng bihun siap disajikan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Bukan Lari, Dokter Justru Sarankan Jalan Kaki untuk Pasien Asam Urat

Jalan kaki rutin ternyata ampuh tingkatkan koordinasi dan turunkan berat badan penderita asam urat lo. Ketahui tips aman berolahraga di sini!

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Terbaru Untuk Hari Ini Rabu 28 Januari 2026

Berikut ramalan keuangan dan karier 12 zodiak terbaru untuk Rabu 28 Januari 2026, simak peluang kerja, kolaborasi, dan arah rezekimu hari ini.

4 Manfaat Skincare Non-Comedogenic, Pilihan untuk Kulit Berminyak

Bukan sekadar tren, skincare non-comedogenic adalah investasi kulit terbaik. Cari tahu 4 manfaat skincare non-comedogenic di sini.

KPR Bunga Fixed atau Floating: Ini Pilihan Terbaik Demi Cicilan Anda Lebih Aman

Masih bingung pilih KPR bunga fixed atau floating? Simak panduan lengkap ini agar cicilan rumah Anda tetap aman dan sesuai kondisi keuanganmu.

Pengembangan Diri Kelas Menengah Malah Bikin Sepi? Ini 7 Alasan Psikologisnya

Pengembangan diri bikin hidup maju tapi terasa sepi? Yuk cek alasan psikologis dan sosialnya yang sering dialami banyak orang saat ini.

Phishing Dukcapil Makin Canggih Lo, Yuk Lindungi Rekening Anda Sekarang Juga

Phishing berkedok Dukcapil dan aparat negara makin canggih, yuk kenali ciri-cirinya dan cara aman melindungi data serta rekening.

Menurut Desainer, 8 Warna Cat Pintu Depan Ini yang Bisa Menurunkan Daya Tarik Rumah

Cek warna cat pintu depan yang sebaiknya Anda dihindari agar tampilan rumah tetap menarik, nyaman dilihat, dan tidak cepat terasa usang.

Pemilik Rumah Wajib Tahu: 5 Kesalahan Desain Dapur Ini Paling Sering Kamu Lakukan

Cek yuk, kesalahan desain dapur yang sering bikin ribet tanpa disadari beserta solusi praktisnya agar dapur Anda nyaman dipakai harian.

Tips Meningkatkan Imunitas Tubuh di Musim Hujan

Di saat musim hujan mengguyur banyak daerah di Indonesia, imunitas tubuh harus ditingkatkan dengan cara ini

6 Pilihan Tren Warna Cat 2026 Ini Bisa Bikin Rumah Kamu Anti-Bosan Lo, Simak Yuk

Simak inspirasi warna cat lembut favorit desainer interior yang bikin rumah kamu terasa lebih hangat, tenang, dan tetap relevan di tahun 2026.