M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Resep Bolu Kurma yang Manis dan Nikmat, Sajian Buka Puasa yang Pecah di Mulut

Resep Bolu Kurma yang Manis dan Nikmat, Sajian Buka Puasa yang Pecah di Mulut
Reporter: Widya Oktaviana  |  Editor: Widya Oktaviana


MOMSMONEY.ID - Harumnya bolu yang baru matang dari oven memang menggugah selera. Apalagi jika bolu dipadukan dengan irisan kurma yang manis dan legit. Moms bisa berkreasi di rumah dengan membuat resep bolu kurma yang nikmat.

Sajian ini cocok sekali menjadi santapan istimewa bersama keluarga saat waktu berbuka tiba. Potongan kurma yang manis ditambah dengan topping irisan kacang almond benar-benar pecah di mulut.

Baca Juga: Resep Cookies Kacang Tanpa Mentega dan Mixer, Camilan Enak untuk Buka Puasa

Di bulan Ramadhan menjadi momen yang mudah untuk menemukan buah kurma. Jika Moms bosan mengonsumsi kurma secara langsung, bolu kurma ini bisa menjadi solusi yang tepat.

Berikut ini resep bolu kurma yang nikmat, yang dikutip dari channel YouTube Endeus.tv.

Baca Juga: Resep Bolu Nangka Kukus Tanpa Mixer, Harum dan Lembut Banget

Resep bolu kurma

Bahan:

  • 275 gram tepung terigu serba guna
  • 2 sdt baking powder
  • 1 sdt kayu manis bubuk
  • 1/4 sdt garam
  • 300 gram mentega
  • 300 gram brown sugar
  • 2 sdt ekstrak vanila
  • 4 butir telur
  • 4 kuning telur
  • 150 gram kurma, cincang kasar dan baluri tepung

Topping:

  • 50 gram kurma yang dicincang kasar
  • 50 gram kacang almond yang diiris

Baca Juga: Resep Bolu Kelapa Panggang Cup Hanya Pakai 2 Telur, Wangi dan Super Moist

Cara membuat:

  1. Siapkan wadah, masukkan tepung terigu, baking powder, kayu manis bubuk, dan garam sambil diayak.
  2. Siapkan wadah baru, masukkan mentega, brown sugar, dan ekstrak vanila. Lalu mixer kesemuanya.
  3. Tambahkan kuning telur dan campuran tepung terigu. Lalu mixer kembali.
  4. Masukkan potongan kurma yang sudah dibaluri tepung. Lalu aduk dengan spatula sampai rata.
  5. Tuang adonan ke loyang dan taburi kurma cincang serta kacang almond iris di atasnya.
  6. Panggang dengan suhu 170 deracat celcius selama 50 menit.
  7. Angkat bolu kurma dan keluarkan dari loyang.
  8. Iris sesuai selera.
  9. Bolu kurma siap dinikmati.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

IHSG Anjlok, Ini Saham-saham Paling Banyak Dijual Asing di Sesi I (28/1)

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) merosot pada perdagangan Rabu, 28 Januari 2026 sampai lebih dari 8%. 

Pecah Rekor Baru, Harga Emas Hari Ini Tembus ke atas US$ 5.200

Harga emas hari ini di pasar global naik 1,7% mencapai rekor tertinggi US$ 5.268,58 per troi ons pukul 14.08 WIB. Simak pemicunya!

Tetap Tenang, Begini Tips Investor Menyikapi Momentum Pasar yang Fluktuatif

BNI Sekuritas membagikan tips investor dalam menyikapi momentum pasar domestik yang fluktuatif. Simak ulasannya di sini! 

AirAsia Move Ajak Traveler Jelajah Hidden Gems di Kawasan ASEAN, Begini Caranya

Lewat kampanye Travel More for Less, AirAsia Move mengajak traveler mengenal sisi lain Asia Tenggara lewat destinasi-destinasi tersembunyi.​

Promo Es Krim Alfamart: Borong Wall's dan Campina, Beli 2 Gratis 1!

Banyak yang belum tahu, promo es krim Alfamart berakhir 31 Januari 2026. Cek daftar merek yang diskon besar sekarang juga!

Diskon 45% Skincare di Alfamart? Cek Promo Alfamart Personal Care Fair Ini!

Diskon Alfamart Personal Care Fair hingga 45% berlaku sampai 31 Januari 2026. Dapatkan produk perawatan wajah dan tubuh dengan harga terbaik.

Katalog Promo Alfamart Gantung (Gajian Untung) Periode 28 Januari-3 Februari 2026

Manfaatkan Promo Alfamart Gantung Periode 28 Januari-3 Februari 2026 untuk belanja hemat selama musim gajian ini.

Trading Halt Dicabut, IHSG Lanjut Melorot Lebih dari 8%

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melanjutkan penurunan setelah tading halt. IHSG turun 8,25% ke level 8.239 pada pukul 8:14 WIB. 

Trading Halt! BEI Bekukan Perdagangan Sementara Setelah IHSG Anjlok 8%

Tindakan ini dilakukan karena terdapat penurunan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang mencapai 8%

Hasil Thailand Masters 2026, 5 Wakil Indonesia Amankan Tiket 16 Besar

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 32 Besar hari kedua Rabu (28/1), 5 wakil Indonesia sudah mengamankan tiket 16 besar.