Keluarga

Resep Balado Bola Daging dan Kentang, Level Pedas Bisa Disesuaikan

Resep Balado Bola Daging dan Kentang, Level Pedas Bisa Disesuaikan

MOMSMONEY.ID - Salah satu sajian masakan nikmat, Balado Bola Daging, layak jadi inspirasi menu makan malam hari ini.

Balado Bola Daging kreasi dari Chef Devina Hermawan memadukan daging sapi cincang yang dibentuk menyerupai bola yang membulat dengan kuah bumbu balado yang pedas nikmat.

Rasa balado pada masakan kali ini tidak terlalu pedas, sebab cabai yang digunakan bisa disesuaikan dengan selera masing-masing.

Dengan mengikuti resep kali ini, Anda bisa menyuguhkan sebanyak 5-6 porsi Balado Bola Daging.

Baca Juga: Resep Balado Ikan Bandeng Berbumbu Pekat, Bikin Makan Jadi Nikmat

Mari simak resep Balado Bola Daging yang dilansir dari Youtube Devina Hermawan, berikut ini!

Bahan balado bola daging

  • 500 gr daging sapi cincang
  • 2 lembar roti tawar
  • 100 ml air
  • 1 butir telur
  • 2 sdm bawang merah goreng
  • 1 sdt bawang putih bubuk
  • 1 sdt kaldu jamur
  • 1 sdt garam
  • ½ sdm gula pasir
  • ¼ sdt lada putih

Baca Juga: Resep Balado Ikan Bandeng Berbumbu Pekat, Bikin Makan Jadi Nikmat

Bahan bumbu halus:

  • 1 sdt terasi
  • 120 ml minyak
  • 6 siung bawang putih, potong
  • 7 siung bawang merah, potong
  • 5 butir kemiri, geprek
  • 1 buah tomat merah, potong
  • 140 gr cabai merah tanjung, potong

Bahan lainnya:

  • 10 siung bawang merah, iris
  • 15 buah cabai rawit merah
  • 1 batang serai, geprek
  • 4 lembar daun jeruk
  • 3 lembar daun salam
  • 400 gr kentang
  • 100 ml air
  • 1 ½ sdt garam
  • 2 sdt kaldu jamur / penyedap
  • ¼ sdt lada putih
  • 1 sdm gula pasir
  • Tepung terigu untuk pelapis

Baca Juga: Resep Kentang Balado Spesial dengan Sambal Rendang yang Ditumis sampai Harum

Cara memasak Balado Bola Daging:

  1. Sobek-sobek roti, pindahkan ke dalam mangkuk lalu tambahkan air, aduk rata
  2. Di dalam mangkuk, campurkan daging, roti tawar, telur, bawang goreng, garam, kaldu jamur, bawang putih bubuk, merica, dan gula pasir, aduk hingga lengket
  3. Potong-potong kentang lalu goreng selama 3 menit, tiriskan
  4. Bentuk bulat adonan dengan sendok atau masukkan adonan ke dalam plastik segitiga kemudian semprotkan dan gunting
  5. Balurkan ke dalam tepung terigu, bentuk bulat lalu goreng beberapa saat, tiriskan
  6. Masukkan bawang putih, bawang merah, kemiri, cabai merah tanjung, terasi, dan minyak ke dalam blender, haluskan kemudian masukkan tomat, blender kembali hingga halus
  7. Panaskan wajan, tumis bumbu halus di api sedang kecil hingga wangi lalu masukkan bawang merah, serai, daun salam, daun jeruk, dan cabai rawit merah, masak hingga matang
  8. Masukkan kentang dan bola daging kemudian tambahkan air, garam, kaldu jamur, lada putih, dan gula pasir, masak sesaat hingga meresap
  9. Susun balado bola daging ke dalam piring saji.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News