Keluarga

Resep Anak Kos Bikin Telur Ceplok Masak Kecap, Jadi Kangen Masakan Ibu

Resep Anak Kos Bikin Telur Ceplok Masak Kecap, Jadi Kangen Masakan Ibu

MOMSMONEY.ID - Telur selalu jadi menu andalan disaat kegiatan sedang sibuk-sibuknya, tak terkecuali resep telur ceplok masak kecap yang satu ini.

Telur ceplok merupakan salah satu menu sederhana yang mudah dibuat. Menu insipirasi yang satu ini akan terasa lebih spesial karena dimasak dengan kecap manis, serta beberapa bumbu tambahan.

Telur ceplok masak kecap cocok jadi ide menu makan sehari-hari sekaligus sebagai menu penyelamat untuk Anda yang super sibuk dan punya waktu sedikit untuk bersiap-siap sebelum pergi ke ke kantor maupun kuliah.

Baca Juga: Resep Ikan Gurame Bakar Sambal Kecap, Menu Favorit Kesukaan Keluarga

Melansir dari buku Semua Orang Bisa Masak: Resep Praktis Masakan Sehari-hari (2018) karya Heni Maria terbitan Wahyumedia, berikut resep telur ceplok masak kecap selengkapnya.

Bahan:

  • 5 butir telur, digoreng ceplok
  • 1 buah tomat, potong sesuai selera
  • 1 batang daun bawang
  • Air secukupnya
  • Minyak secukupnya

Bumbu:

  • 3 butir bawang merah, iris
  • 5 buah cabai rawit, iris
  • 2 siung bawang putih, iris
  • 3 sdm kecap manis
  • 1 sdt merica
  • 1 sdt garam

Baca Juga: Resep Tahu Walik Sambal Kecap Khas Banyuwangi, Renyahnya Tahan Lama

Cara masak telur ceplok masak kecap:

  1. Tumis bawang merah iris, bawang putih iris, dan cabai rawit iris sampai harum
  2. Masukkan tomat potong, kecap manis, dan sedikit air.
  3. Tambahkan garam dan merica, kemudian aduk rata.
  4. Masukkan telur ceplok, lalu cicipi rasanya. Jika sudah sesuai, taburi daun bawang iris.
  5. Angkat dan sajikan telur ceplok masak kecap dengan nasi hangat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News