M O M S M O N E Y I D
Bugar

Perhatikan, Begini 8 Ciri-ciri Luka Diabetes Mau Sembuh

Perhatikan, Begini 8 Ciri-ciri Luka Diabetes Mau Sembuh
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Seperti apa ciri-ciri luka diabetes mau sembuh, ya? Yuk, intip ulasan lengkapnya di sini!

Diabetes adalah salah satu penyakit yang dapat memengaruhi banyak aspek kesehatan, termasuk kemampuan tubuh untuk menyembuhkan luka. Bagi penderita diabetes, luka kecil sekalipun bisa menjadi masalah besar jika tidak ditangani dengan baik.

Salah satu tantangan utama yang dihadapi penderita diabetes adalah proses penyembuhan luka yang lebih lambat daripada orang yang tidak mengidapnya.

Namun, ada beberapa ciri-ciri yang menunjukkan bahwa luka pada penderita diabetes mulai sembuh, meskipun prosesnya bisa lebih lama. Memahami tanda-tanda ini sangat penting agar pengobatan dapat dilakukan dengan tepat dan luka dapat sembuh dengan optimal.

Baca Juga: Apakah Benar Diabetes adalah Penyakit Keturunan atau Tidak? Ini Faktanya

Ciri-ciri luka diabetes mau sembuh

Menyadur dari laman Halodoc, berikut ini adalah ciri-ciri luka diabetes mau sembuh:

1. Perubahan warna pada luka

Luka yang mau sembuh biasanya berubah warna dari merah tua atau kehitaman menjadi merah muda atau cerah. Ini menunjukkan pertumbuhan jaringan baru yang sehat.

2. Berhentinya cairan atau nanah berlebih

Luka diabetes yang terinfeksi sering kali mengeluarkan nanah atau cairan berbau tidak sedap. Jika cairan ini mulai berkurang dan menjadi lebih jernih, itu berarti infeksi mulai terkendali dan luka dalam proses penyembuhan.

3. Tumbuhnya jaringan baru (granulasi)

Jaringan granulasi adalah jaringan baru yang terbentuk di sekitar luka. Jaringan ini biasanya berwarna merah muda dan teksturnya kasar.

Baca Juga: 9 Pilihan Buah yang Cocok untuk Diabetes, Bantu Mengontrol Gula Darah

4. Berkurangnya nyeri dan pembengkakan

Luka diabetes yang baru biasanya terasa nyeri dan bengkak. Jika rasa nyeri berkurang dan area sekitar luka tidak lagi bengkak, itu menandakan bahwa peradangan mulai mereda dan luka semakin membaik.

5. Kulit di sekitar luka mulai kering

Luka yang sembuh biasanya tidak lagi lembap atau basah. Kulit di sekitar luka juga mulai kering dan tidak iritasi.

6. Tepi luka menutup perlahan

Seiring proses penyembuhan, tepi luka mulai menutup perlahan. Jika luka semakin kecil dari hari ke hari, itu berarti tubuh bekerja menutup luka dengan jaringan baru.

Baca Juga: 9 Macam Makanan yang Perlu Dihindari Penderita Diabetes Konsumsinya

7. Tidak ada bau tidak sedap

Luka yang terinfeksi biasanya mengeluarkan bau tidak sedap karena adanya bakteri. Jika bau ini mulai hilang, berarti infeksi mulai sembuh dan luka dalam tahap penyembuhan.

8. Tidak ada jaringan mati (nekrosis) baru

Luka diabetes sering kali mengalami nekrosis, yaitu kematian jaringan yang terlihat hitam atau kecokelatan. Jika tidak ada jaringan mati baru dan yang lama mulai terlepas, ini menandakan perbaikan pada luka.

Nah, itulah ciri-ciri luka diabetes mau sembuh. Semoga informasi di atas bermanfaat, ya.

Baca Juga: Ketahui 12 Ciri-Ciri Mengalami Diabetes di Usia Muda yang Jarang Disadari Berikut

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Es Teler 77 Paket Bakso Super Hemat & Minuman Baru di Bakmi GM yang Asam Segar

Es Teler 77 hadirkan paket hemat dengan Qpon. Nikmati Bakso Super dan Es Teler hemat, serta minuman terbaru Iced Lychee Yakult di Bakmi GM.

Promo JSM Indomaret Periode 16-18 Januari 2026, Cimory-Sunsilk Diskon 30%

Promo JSM Indomaret periode 16-18 Januari 2026 hadir. Ada Diskon hingga 30% dan Harga Spesial untuk berbagai produk.

Jadwal India Open 2026, Dua Wakil Indonesia Bertarung untuk Tiket Semifinal

Jadwal India Open 2026 Babak Perempat Final Jumat (16/1), dua wakil Indonesia bertarung menuju laga semifinal.

Promo A&W Weekend Deals 16–18 Januari, Beli Paket Ayam Dapat Free 2 Cheeseburger

Makan bareng di akhir pekan jadi super hemat! Cek Deal B A&W: beli 6 Aroma Chicken, dapat 2 Cheeseburger gratis. Buruan serbu!

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Jumat 16 Januari 2026

Cek ramalan zodiak keuangan dan karier hari ini Jumat 16 Januari 2026, peluang kerja dan rezeki tiap zodiak, simak lengkapnya di sini.​

Harga Emas di Pegadaian Hari Ini Jumat (16/1): Galeri 24 Stagnan, UBS Turun

Gerak harga emas di Pegadaian hari ini Jumat (16/1) bervariasi. Emas Galeri 24 1 gram stagnan di Rp 2.692.000, emas UBS turun jadi Rp 2.742.000.

Harga 1 Jutaan Pakai Helio G99, Samsung Galaxy A07 5G Lawan Dominasi HP China

Layar mulus 90Hz dan dukungan Android 15 jadi daya tarik utama. Simak alasan mengapa Samsung Galaxy A07 5G layak.

12 Tips Aman Turunkan Tekanan Darah Tinggi yang Efektif

Intip beberapa tips aman turunkan tekanan darah tinggi yang efektif berikut ini. Terapkan, yuk!          

Promo Paket King Deals di Burger King Hemat Maksimal, Mulai Rp 25.000-an Saja

Makan enak di Burger King ternyata tak perlu mahal! Paket Beef Burger lengkap atau Ayam Nasi + Coke kini hanya Rp 25.000-an..

5 Resep Salad Sayur yang Cocok Dikonsumsi saat Diet agar Berat Badan Turun

Ini dia beberapa resep salad sayur yang cocok dikonsumsi saat diet agar berat badan turun. Mau coba?