M O M S M O N E Y I D
Santai

Penasaran Kenapa Uban Muncul di Usia Muda? Cari Tahu Cara Mengatasinya di Sini

 Penasaran Kenapa Uban Muncul di Usia Muda? Cari Tahu Cara Mengatasinya di Sini
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Pernahkah Anda merasa penasaran mengapa uban bisa tumbuh di usia muda? Apakah penyebab dan cara untuk mengatasinya?

Rambut beruban dikenal sebagai salah satu tanda penuaan. Padahal, tidak selamanya demikian.  Kenyataannya, rambut beruban sendiri dapat terjadi pada usia remaja.

Banyak faktor yang membuat munculnya rambut beruban pada seseorang. Yang jelas, menurut laman Byrdie, rambut beruban terjadi karena kurangnya produksi melanin.

Melanin diproduksi oleh folikel rambut yang bertugas untuk memberikan pigmen warna pada rambut.

Baca Juga: Simak 4 Penyebab Anda Mudah Marah dan Emosian, Salah Satunya Trauma

Seiring dengan bertambahnya usia, folikel akan lebih mudah untuk kehilangan sel pigmentasinya. Mengakibatkan rambut berubah warna menjadi abu-abu atau yang dikenal dengan rambut beruban.

Selain penuaan, penyebab munculnya rambut beruban bisa karena banyak hal. Salah satunya adalah kurangnya vitamin dalam tubuh.

Kurangnya vitamin B6 dan B12, vitamin D, dan vitamin E bisa menjadi salah satu faktor munculnya uban pada rambut.

Ada juga faktor internal seperti genetik yang menyebabkan munculnya uban di usia muda.

Baca Juga: 5 Tanda Stres Ini Bisa Dilihat Hanya Dari Wajah Saja, Mulai Perhatikan Ya

Remaja yang rambutnya sudah beruban di usia muda bisa di karena kan oleh faktor genetik yang turun dari orang tua mereka.

Medical News Today juga menyebut bahwa kondisi stres berlebih bisa menjadi trigger munculnya uban pada rambut karena ketidakseimbangan antara antioksidan yang melawan radikal bebas.

Merokok dan juga perawatan rambut seperti pewarnaan, turut serta juga menjadi salah satu faktor munculnya uban pada rambut.

Cara untuk mengatasi atau merawat kembali beruban dapat dilakukan sendiri di rumah. Pertama adalah dengan mengonsumsi makanan berserat dan sumber vitamin B atau antioksidan.

Baca Juga: Tim Mandi Air Panas atau Dingin? Sudah Tahu Beda Manfaatnya Belum?

Selanjutnya, laman Health Line menyarankan untuk banyak mengonsumsi mineral yang baik untuk melindungi rambut dari sinar matahari dan memperbaiki kerusakan rambut.

Sebisa mungkin hindari juga treatment salon yang merusak kondisi kesehatan rambut seperti pewarnaan.

Hal-hal preventif tersebut bisa Anda lakukan hanya untuk menghambat pertumbuhan uban pada rambut Anda.

Sebab, rambut beruban akan terjadi seiring dengan bertambahnya usia dan tidak dapat dihindari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Dirut BEI Mudur Terimbas Sentimen MSCI dan Net Sell Asing

Sebagai bentuk tanggung jawab atas kondisi Pasar Modal Indonesia beberapa waktu ke belakang, Jumat (30/1), Direktur Utama BEI mengundurkan diri

Jangan Lewatkan! 6 Promo Makanan Ini Habis Jumat Terakhir Januari 2026

Jumat terakhir Januari 2026 jadi momen emas! A&W beli 1 gratis 1, HokBen gratis ramen. Cek daftar promo kuliner yang bisa bikin kantong aman.

Film Surat untuk Masa Mudaku Tayang di Netflix, Ini Cerita Para Pemainnya

Surat untuk Masa Mudaku, film drama menyentuh antara persahabatan anak dengan pengasuh di panti asuhan tayang di Netflix

7 Film Romantis Dewasa Netflix Wajib Tonton Bikin Hubungan Makin Panas

Mencari tontonan romantis penuh gairah? Netflix punya 7 film dewasa yang siap panaskan suasana malam Anda dan pasangan.

Nubia V80 Max: HP 1 Jutaan, Baterai 6000mAh Tahan Banting

HP 1 jutaan Nubia V80 Max hadir dengan baterai 6000mAh dan bodi tahan banting. Simak fitur AI dan performa lengkapnya di sini!

IHSG Diproyeksi Rebound, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Jumat (30/1)

IHSG berpotensi rebound pada perdagangan Jumat (30/1/2026).​ Simak rekomendasi saham BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Harga Emas Antam Jumat 30 Januari 2026 Turun Jadi Segini

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 3.120.000 Jumat (30/1/2026), turun Rp 20.000 dibanding harga Kamis (29/1/2026).

Cuma Sehari! Promo International Croissant Day Paris Baguette Diskon 50% dengan BRI

Rayakan International Croissant Day dengan diskon Paris Baguette 50% pakai BRI yuk! Promo hanya hari ini, 30 Januari 2026. Cek syaratnya!

IHSG Masih Terkoreksi, Berikut Rekomendasi Saham Pilihan BNI Sekuritas Jumat (30/1)

IHSG masih melanjutkan koreksi pada perdagangan Kamis (29/1/2026).​ Simak rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas untuk perdagangan hari ini

MainStory Ajak Orangtua Tetap Produktif Lewat Pengasuhan Anak yang Tepat

MainStory menghadirkan pengasuhan anak yang aman, berkualitas, dan memahami kebutuhan keluarga bekerja.