Santai

Moms Bisa Pakai Teh Hitam untuk Membersihkan Kabinet Gelap lo!

Moms Bisa Pakai Teh Hitam untuk Membersihkan Kabinet Gelap lo!

MOMSMONEY.ID - Yuk simak cara menggunakan teh hitam untuk membersihkan kabinet dapur yang berwarna gelap!

Jika kabinet dapur Anda berwarna gelap dan terlihat butuh dibersihkan, ternyata ada solusi alami yang bisa digunakan lo. Tentu alasannya karena Moms tak mau menggunakan bahan keras yang bisa merusak cat dan laminasi kabinet Anda. 

Baca Juga: 3 Resep Minuman Mangga: dari Thai Giant Mango hingga Sorbet Mangga

Nah melansir House Digest, ternyata Anda bisa menggunakan teh hitam sebagai solusi yang cepat dan murah untuk membersihkan kabinet dapur Anda. Anda bisa menggunakan teh hitam yang sudah sudah digunakan. 

Meskipun cuka juga adalah salah satu solusi pembersih alami tanpa racun yang cukup populer, namun cuka tak ideal untuk kabinet jenis apapun. Cuka bisa merusak bagian luar kabinet. Nah teh hitam adalah alternatif yang lebih aman dibanding produk pembersih alami yang memiliki kandungan asam. 

Simak cara menggunakan teh hitam untuk membersihkan kabinet gelap
Untuk membersihkan kotoran pada kabinet dapur yang berwarna gelap, mulai dengan menyeduh teh hitam. Anda bisa menggunakan teh ini untuk lapisan yang sudah dilaminasi atau kayu keras. 

Setelah diseduh, rendam kain serbaguna yang lembut ke dalam air seduhan teh. Kemudian gunakan untuk membersihkan kabinet Anda. Adapun, teh juga bisa digunakan untuk menghilangkan goresan kecil dan membantu meratakan warna di area tersebut. 

Baca Juga: 7 Buah dan Sayur yang Kulitnya Aman Dimakan, Mengandung Lebih Banyak Nutrisi

Sebenarnya Anda juga bisa menggunakan air seduhan teh hitam untuk membersihkan lantai, perabotan lainnya hingga lemari di kamar mandi. Teh adalah agen pembersih yang bagus karena mudah didapatkan dan tidak mengandung bahan kimia yang berbahaya. 

Jika Anda merasa menggunakan teh hitam yang sudah digunakan tidak terlalu manjur, Anda bisa menggunakan 2-3 kantong teh baru untuk hasil yang lebih efisien. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News