M O M S M O N E Y I D
Bugar

Kerap Disamakan, Begini Perbedaan Rematik dan Asam Urat yang Perlu Anda Tahu

Kerap Disamakan, Begini Perbedaan Rematik dan Asam Urat yang Perlu Anda Tahu
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Berbeda, lho! Beginilah perbedaan rematik dan asam urat yang seringkali dianggap sama.

Rematik dan asam urat adalah jenis arthritis yang sering kali menimbulkan gejala serupa, seperti nyeri dan pembengkakan sendi.

Namun, kedua kondisi ini memiliki perbedaan signifikan, baik dari segi penyebab maupun pengobatannya. MomsMoney akan mengulas perbedaan rematik dan asam urat pada kesempatan kali ini. Simak, ya!

Baca Juga: Penderita Diabetes Harus Banyak Makan Apa? Ini Dia Daftarnya!

Perbedaan Rematik dan Asam Urat

Melansir dari laman Healthline, inilah perbedaan rematik dan asam urat yang perlu Anda tahu:

1. Perbedaan Gejala Rematik dan Asam Urat

Meskipun rematik dan asam urat sama-sama menyebabkan nyeri sendi, pembengkakan, dan kemerahan, terdapat beberapa perbedaan dalam hal bagian tubuh yang terkena dan intensitas nyeri.

Gejala rematik:

  • Biasanya memengaruhi sendi kecil, seperti jari tangan, pergelangan tangan, dan kaki.
  • Nyeri disertai kekakuan, terutama pada pagi hari.
  • Menyebabkan pembengkakan yang simetris, yaitu terjadi pada sendi yang sama di kedua sisi tubuh.
  • Pada tahap lanjut, dapat menyebabkan kerusakan sendi permanen dan memengaruhi organ tubuh lainnya seperti paru-paru, jantung, dan mata.

Gejala asam urat:

  • Umumnya menyerang sendi di jempol kaki, tetapi bisa juga mempengaruhi pergelangan kaki, lutut, dan tangan.
  • Nyeri sangat intens dan sering datang tiba-tiba, terutama di malam hari.
  • Pembengkakan pada asam urat biasanya terjadi selama 1 hingga 2 minggu dalam serangan akut.
  • Pada tahap lanjut, asam urat bisa menyebabkan kerusakan ginjal.

Baca Juga: Tips Menambah Berat Badan Janin dengan Cepat dan Efektif, Cek di Sini Moms

2. Perbedaan Penyebab Rematik dan Asam Urat

Rematik disebabkan oleh gangguan autoimun, di mana sistem kekebalan tubuh menyerang jaringan sendi sendiri.

Penyebab pasti rematik belum diketahui, namun faktor genetik, lingkungan, dan gaya hidup (seperti paparan asap rokok) diduga dapat meningkatkan risiko. Rematik lebih umum terjadi pada wanita dan sering kali berkembang pada usia lanjut.

Sementara itu, asam urat disebabkan oleh tingginya kadar asam urat dalam darah. Asam urat ini terbentuk ketika tubuh memecah purin, senyawa yang terdapat dalam makanan seperti daging merah, ikan, dan minuman beralkohol.

Ketika kadar asam urat berlebihan, kristal tajam terbentuk di sendi, sehingga menyebabkan peradangan dan nyeri.

Faktor risiko lainnya termasuk konsumsi alkohol, makanan tinggi purin, dan kondisi kesehatan seperti hipertensi dan sindrom metabolik.

Baca Juga: Ini Daftar Makanan Penambah Berat Badan Janin yang Bisa Moms Konsumsi

3. Perbedaan Pengobatan Rematik dan Asam Urat

Pengobatan rematik umumnya menggunakan obat-obatan antirematik pengubah penyakit (DMARD) atau biologik yang bertujuan memperlambat perkembangan penyakit dan mencegah kerusakan sendi. NSAID dan kortikosteroid juga sering diresepkan untuk mengurangi nyeri dan peradangan.

Untuk mengobati asam urat, dokter mungkin meresepkan obat seperti allopurinol atau probenecid yang berfungsi menurunkan kadar asam urat dalam darah.

Obat colchicine sering digunakan untuk mengurangi peradangan saat terjadi serangan asam urat. Selain itu, perubahan pola makan seperti mengurangi makanan tinggi purin juga sangat dianjurkan untuk mencegah kekambuhan.

Baca Juga: Rekomendasi Buah-buahan Penurun Kolesterol Alami yang Paling Efektif

Nah, itulah ulasan lengkap terkait perbedaan rematik dan asam urat yang perlu Anda ketahui. Meskipun rematik dan asam urat sama-sama menyebabkan nyeri dan pembengkakan sendi, keduanya memiliki penyebab dan pengobatan yang berbeda.

Rematik lebih banyak menyerang sendi kecil secara simetris dan bisa merusak jaringan tubuh lainnya. Sementara itu, asam urat biasanya terjadi pada jempol kaki dan disebabkan oleh penumpukan asam urat.

Jika Anda mengalami nyeri sendi yang tidak biasa, segera periksakan diri ke dokter untuk diagnosis dan penanganan yang tepat.

Dengan pengobatan yang sesuai, gejala kedua kondisi ini dapat dikontrol. Semoga bermanfaat, ya.

Tonton: Tinggalkan 5 Kebiasaan Sehari hari Ini Jika Tak Ingin Asam Lambung Kambuh

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

IHSG Berperpotensi Rebound, Simak Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Senin (24/11)

IHSG diproyeksi rebound pada perdagangan Senin (24/11/2025) setelah terkoreksi pada akhir pekan lalu. Berikut rekomendasi saham BNI Sekuritas​.

Harga Emas Antam Hari Ini Senin 24 November 2025 Turun

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.340.000 pada Senin pagi (24/11/2025), turun Rp 1.000 dibanding  hari sebelumnya

6 Rekomendasi Variety Show Traveling Korea untuk Inspirasi Liburan Anda

Ini dia beberapa rekomendasi variety show traveling Korea yang pasti auto bikin pengen jalan-jalan.​

Borobudur Fun Run, Apresiasi buat Warga Magelang dalam Bank Jateng Borobudur Marathon

Borobudur Fun Run 2025 sebagai wujud apresiasi atas keterlibatan dan antusiasme masyarakat Magelang dalam Bank Jateng Borobudur Marathon 2025.

IHSG Diproyeksi Menguat, Ini Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Senin (24/11)

IHSG diperkirakan menguat pada perdagangan Senin (24/11/2025). ​Berikut rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​.

Cek Rekomendasi Saham Hari Ini dari Sinarmas Sekuritas, Ada BRMS dan EMTK (24/11)

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan menguji level tertinggi atau all time high (ATH) pada hari ini, Senin, 24 November 2024.

6 Drakor Pernikahan Kontrak Romantis, Ada yang Dibintangi Shin Min A

Jika penasaran, inilah daftar drakor bertema pernikahan kontrak dari beragam genre yang wajib ditonton.

iPhone 16 Pro Max Pasang Kamera Utama 48 MP yang Didukung Fitur Pro-Res

iPhone 16 Pro Max punya fitur Pro-Res yang mendukung kameranya, fitur ini belum dimiliki pesaingnya yaitu Samsung S24.

Simak Proyeksi IHSG dan Rekomendasi Saham dari Mirae Untuk Awal Pekan (24/11)

Meski akhir pekan lalu ditutup turun, masih ada peluang IHSG menguat di awal pekan ini, Senin, 24 November 2025.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Senin (24/11) Sama-Sama Mager

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Senin (24/11) sama-sama mager. Emas Galeri 24 1 gram di Rp 2.389.000, emas UBS Rp 2.404.000.