CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
Santai

Kejam, 4 Dokumenter True Crime Ini Bertema Tentang Pembunuhan Keluarga

Kejam, 4 Dokumenter True Crime Ini Bertema Tentang Pembunuhan Keluarga
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Ini beberapa rekomendasi dokumenter pembunuhan di Netflix yang menampilkan kisah pembunuhan keluarga tragis dari kisah nyata,

Pembunuhan tragis ternyata tak hanya bisa dilakukan oleh orang asing saja. Ada beberapa kasus pembunuhan nyata yang dilakukan oleh orang terdekat seperti keluarga.

Beberapa di antaranya bahkan sampai dijadikan kisah dokumenter true crime.

Bagi yang penasaran, berikut rekomendasi dokumenter kriminal nyata alias true crime pembunuhan keluarga di Netflix:

Baca Juga: Cara Download Film dan Serial di Netflix buat Teman Mudik Lebaran

Girl in the Picture

Merupakan film dokumenter true crime, film ini mengungkap kisah keji pembunuhan yang penuh misteri. Di dokumenter ini, seorang wanita ditemukan sekarat di pinggir jalan.

Ia meninggalkan seorang putra juga seorang pria yang mengaku sebagai suaminya. Misteri mimpi buruk pun juga mengikutinya seraya rahasia kelam terungkap dari foto yang dimiliki investigator sebagai kunci.

Murdaugh Murders: A Southern Scandal

Kisah pembunuhan yang dilakukan oleh seorang ayah juga kembali diungkap dalam dokumenter Netflix yang baru tayang di tahun 2023. Dinasti keluarga Murdaugh sudah dikenal kuat di South Carolina.

Namun, dinasti yang kuat tersebut harus hancur berantakan setelah terjadinya serangkaian kasus pembunuhan tragis di keluarga tersebut. Selama lebih dari lima tahun, lima orang meninggal dan masih memiliki kaitan dengan keluarga Murdaugh.

Baca Juga: 6 Film Populer Angga Yunanda, Budi Pekerti Tayang di Netflix

American Murder: The Family Next Door

Kasus pembunuhan ini merupakan salah satu kasus pembunuhan populer yang kemudian dijadikan film dokumenter di Netflix. Dokumenter true crime ini mengisahkan tentang kasus pembunuhan yang menimpa seorang influencer di Amerika.

Ia dibunuh bersama dengan kedua anaknya. Menyisakan sang suami, hilangnya mayat sang istri dan anak tersebut kemudian menjadi investigasi besar yang diliput banyak media Amerika Serikat.

Sins of Our Mother

Dokumenter ini membahas tentang pasangan psikopat Lori Vallow dan Chad Daybell. Keduanya merupakan penganut aliran sesat yang tega membunuh anggota keluarganya sendiri.

Hal tersebut mereka lakukan karena menganggap ada roh iblis yang bersarang di tubuh anggota keluarganya. Korban dalam pembunuhan ini adalah dua anak kandung mereka sendiri.

Sang anak yang selamat dari percobaan pembunuhan oleh sang ibu kemudian menjadi saksi dalam serial dokumenter ini.

Itulah tadi dokumenter kisah nyata yang menampilkan cerita tentang pembunuhan anggota keluarga di Netflix.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Australian Open 2025: 6 Wakil Indonesia ke Partai Puncak, 2 Gelar di Tangan

Hasil Australian Open 2025 Babak Semifinal Sabtu (22/11), enam wakil Indonesia menembus partai puncak dan memastikan dua gelar di tangan.

Hasil Australian Open 2025: Ke Final, 2 Wakil Indonesia Ini Lolos World Tour Finals

Hasil Australian Open 2025 Babak Semifinal Sabtu (22/11), dua wakil Indonesia berikut ini tembus final dan lolos ke BWF World Tour Finals 2025.

Bikin Mikir, 6 Tontonan Misteri Investigasi Netflix Ini Penuh Teka-Teki Semua

Dengan cerita penuh teka-teki, ini rekomendasi tontonan misteri di Netflix yang dijamin bikin penonton mikir.​  

Tonton 6 Tayangan Thriller Politik Penuh Aksi Seru Ini di Netflix

Ini dia beberapa tontonan rekomendasi dengan genre thriller politik yang bisa ditonton di Netflix.  

7 Rekomendasi Lagu Romantis Beragam Genre dari Pop sampai RnB

Bagi penggemar lagu romantis, berikut ini ada beberapa rekomendasi lagu romantis yang wajib masuk dalam daftar putar, ya.​

Hasil Semifinal Australian Open 2025: Indonesia Segel Juara Ganda Putra dan Putri

Hasil Australian Open 2025 Babak Semifinal Sabtu (22/11), Indonesia menyegel gelar juara ganda putra dan ganda putri.

Rekomendasi 6 Film Romantis Tapi Realistis Seperti Kisah Cinta Asli

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi film-film romantis yang memiliki cerita relatable dan realistis dengan dunia nyata.​  

7 Cara Efektif Atasi Batuk dan Pilek yang Layak Dicoba

Adakah cara efektif atasi batuk dan pilek yang layak dicoba? Yuk, intip pembahasan lengkapnya di sini!

Hasil Semifinal Australian Open 2025: Indonesia Pastikan Gelar Juara Ganda Putra

Hasil Australian Open 2025 Babak Semifinal Sabtu (22/11), Indonesia memastikan gelar juara ganda putra setelah terjadi all Indonesian final.

5 Zodiak Ini Paling Cepat Jatuh Cinta pada Lawan Jenis, Jangan Dibikin Baper Deh

Sudah tahu belum jika ada beberapa daftar zodiak yang mudah jatuh cinta dengan cepat? Ini daftarnya.