CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
Santai

6 Film Populer Angga Yunanda, Budi Pekerti Tayang di Netflix

6 Film Populer Angga Yunanda, Budi Pekerti Tayang di Netflix
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Berikut daftar film-film yang dibintangi Angga Yunanda, pemeran film Budi Pekerti yang kini bisa ditonton di Netflix.

Karier aktor Angga Yunanda terus melambung dalam dunia panggung hiburan. Namanya kembali populer dengan film Budi Pekerti.

Ia didapuk untuk menjadi pemeran dalam film Budi Pekerti bersama dengan Prilly Latuconsina, Ine Febriyanti, dan Dwi Sasono.

Bukan cuma itu saja, masih ada lo beberapa judul film lain yang dibintangi oleh Angga Yunanda. Ini daftarnya.

Baca Juga: Rekomendasi 4 Film Bertema Islami di Netflix, Bisa Ditonton Saat Ngabuburit

Tabu: Mengusik Gerbang Iblis

Di tahun 2019, Angga Yunanda pernah membintangi film horor yang disutradarai oleh Angling Sagaran. Dalam film ini, ia beradu peran dengan Isel Fricella dan juga Bastian Steel. 

Enam orang sahabat yang bersekolah di sekolah yang sama memasuki hutan terlarang dan melanggar semua aturan yang ada di hutan tersebut. Hingga akhirnya, perlahan-lahan kejadian mistis terjadi dan menghantui keselamatan hidup mereka.

Budi Pekerti

Seorang guru BK mendapati video bertengkarnya dengan seorang pengunjung di pasar menjadi viral di sosial media. Ia dinilai tidak mencerminkan tindakan seorang guru.

Akibatnya, ia dan keluarganya mulai mengalami perundungan dan dicari-cari kesalahannya. Hingga lebih parahnya, ia terancam akan kehilangan pekerjaan.

Baca Juga: 7 Film Reza Rahadian Selain 24 Jam Bersama Gaspar, Tonton Semua ya

Dua Garis Biru

Dara, seorang siswi SMA, sedang mengandung anak Bima dan mereka memutuskan menikah demi menyelamatkan mukanya. 

Mereka segera menghadapi kenyataan pahit di balik pernikahan dan berjuang untuk belajar tentang peran sebagai orang tua. Film ini adalah salah satu film yang membuat nama Angga Yunanda melejit.

Mariposa

Mariposa adalah film kedua Angga Yunanda bersama dengan Adhisty Zara setelah film Dua Garis Biru yang meraih popularitas tinggi.  Film drama romantis remaja ini bercerita tentang Iqbal yang merupakan seorang siswa pintar namun misterius.

Acha yang merasa penasaran dengan Iqbal terus mengejar Iqbal dengan segala cara, walaupun Iqbal terus menjauhinya.

Baca Juga: Minim Kisah Romantis, 6 Drama Korea Ini Aman Ditonton saat Bulan Puasa

Mencuri Raden Saleh

Memiliki genre aksi perampokan, film Mencuri Raden Saleh disutradarai oleh Angga Dwimas Sasongko. Film ini juga turut dibintangi oleh Iqbaal Ramadhan, Angga Yunanda, Rachel Amanda, Umay Shahab, Aghniny Haque dan Ari Irham. 

Sekelompok mahasiswa merencanakan untuk mencuri sebuah lukisan bersejarah. Enam mahasiswa dengan keahlian berbeda tersebut telah menargetkan sebuah lukisan Penangkapan Pangeran Diponegoro karya Raden Saleh.

 Menariknya, lokasi tempat lukisan tersebut berada di Istana Presiden dan memiliki harga yang tidak ternilai.

Cinta Pertama, Kedua & Ketiga

Film ini dibintangi oleh Angga Yunanda dan Putri Marino. Cinta Pertama, Kedua & Ketiga merupakan film Indonesia yang tayang pada 2022 lalu. 

Bergenre drama romantis, film ini mengikuti kisah antara Raja dan Asia yang sama-sama memiliki tanggung jawab untuk merawat kedua orang tua mereka yang merupakan orang tua tunggal.

 Namun dalam hati mereka ingin memiliki kehidupan yang mandiri dan menentukan pilihannya sendiri.

Jadi salah satu aktor populer Indonesia, tonton film yang dibintangi Angga Yunanda termasuk Budi Pekerti itu tadi, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Australian Open 2025: 6 Wakil Indonesia ke Partai Puncak, 2 Gelar di Tangan

Hasil Australian Open 2025 Babak Semifinal Sabtu (22/11), enam wakil Indonesia menembus partai puncak dan memastikan dua gelar di tangan.

Hasil Australian Open 2025: Ke Final, 2 Wakil Indonesia Ini Lolos World Tour Finals

Hasil Australian Open 2025 Babak Semifinal Sabtu (22/11), dua wakil Indonesia berikut ini tembus final dan lolos ke BWF World Tour Finals 2025.

Bikin Mikir, 6 Tontonan Misteri Investigasi Netflix Ini Penuh Teka-Teki Semua

Dengan cerita penuh teka-teki, ini rekomendasi tontonan misteri di Netflix yang dijamin bikin penonton mikir.​  

Tonton 6 Tayangan Thriller Politik Penuh Aksi Seru Ini di Netflix

Ini dia beberapa tontonan rekomendasi dengan genre thriller politik yang bisa ditonton di Netflix.  

7 Rekomendasi Lagu Romantis Beragam Genre dari Pop sampai RnB

Bagi penggemar lagu romantis, berikut ini ada beberapa rekomendasi lagu romantis yang wajib masuk dalam daftar putar, ya.​

Hasil Semifinal Australian Open 2025: Indonesia Segel Juara Ganda Putra dan Putri

Hasil Australian Open 2025 Babak Semifinal Sabtu (22/11), Indonesia menyegel gelar juara ganda putra dan ganda putri.

Rekomendasi 6 Film Romantis Tapi Realistis Seperti Kisah Cinta Asli

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi film-film romantis yang memiliki cerita relatable dan realistis dengan dunia nyata.​  

7 Cara Efektif Atasi Batuk dan Pilek yang Layak Dicoba

Adakah cara efektif atasi batuk dan pilek yang layak dicoba? Yuk, intip pembahasan lengkapnya di sini!

Hasil Semifinal Australian Open 2025: Indonesia Pastikan Gelar Juara Ganda Putra

Hasil Australian Open 2025 Babak Semifinal Sabtu (22/11), Indonesia memastikan gelar juara ganda putra setelah terjadi all Indonesian final.

5 Zodiak Ini Paling Cepat Jatuh Cinta pada Lawan Jenis, Jangan Dibikin Baper Deh

Sudah tahu belum jika ada beberapa daftar zodiak yang mudah jatuh cinta dengan cepat? Ini daftarnya.