M O M S M O N E Y I D
Santai

Kartu Kredit Orang Kaya, Apa Sih Black Card Itu? Kenali Keuntungannya di Sini

Kartu Kredit Orang Kaya, Apa Sih Black Card Itu? Kenali Keuntungannya di Sini
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Siapa pernah mendengar black card atau kartu hitam? Apa sih kegunaan dan manfaat kartu yang tak bisa dimiliki semua orang ini?

Black card adalah kartu yang memiliki kasta tertinggi dan kerap dijadikan tanda kekayaan seseorang.

Melansir dari laman Bankrate, black card merupakan jenis kartu kredit eksklusif yang biasanya ditawarkan pada orang orang dengan penghasilan yang tinggi.

Kartu black card ini merupakan kartu kredit keluaran dari American Express atau AMEX. Kartu kredit ini dibuat pada tahun 1999 dan semakin memiliki banyak anggota hingga saat ini.

Baca Juga: Terapkan Frugal Living dengan 5 Cara Ini, Dijamin Hemat

Bentuk dari kartu ini pun berbeda dengan kartu kredit pada umumnya. Kartu black card terbuat dari bahan metal yang terlihat mewah.

Sehingga, pengguna kelas atas bisa merasakan eksklusivitas dan kemewahan ketika memiliki kartu ini.

Black card sendiri memang merupakan kartu yang memiliki banyak keistimewaan bagi penggunanya.

Keuntungan yang bisa diperoleh dari kartu ini adalah kemudahan dalam melakukan segala sesuatu.

Baca Juga: Viral di TikTok, Yuk Kenali Arti Frugal Living

Melansir dari laman CNBC, dengan memiliki kartu ini maka kesempatan untuk mendapatkan akses liburan, makan mewah, dan berbelanja di seluruh dunia akan lebih mudah.

Akses VIP juga tentunya akan didapatkan bagi pengguna kartu ini. Jadi tak perlu bingung jika mendapatkan akses VIP dalam segala hal, black card merupakan kartu elite yang bisa digunakan untuk mendapatkan akses VIP tersebut.

Selain itu, pemegang black card juga bisa menikmati fasilitas akses Centurion Lounge di semua bandara.

Pelayanan eksklusif dengan fasilitas mewah dari mulai, spa, complementary bar, hingga pelayanan premium tentunya menjadi jaminan dari Centurion Lounge ini.

Baca Juga: 7 Tanda Anda adalah Seorang Shopaholic atau Gila Belanja, Waspadai!

Black card juga memiliki biaya bulanan dan iuran yang tentunya juga tinggi. Pemiliknya diwajibkan untuk menghabiskan beberapa jumlah nominal pembelian dalam setiap tahun untuk bisa memiliki kartu ini.

Laman CNBC juga menuliskan, bahwa ada beberapa nominal iuran yang harus dibayarkan oleh pemegang kartu ini. Untuk iuran tahunan atau annual fee, pemegang kartu ini harus membayar sebanyak 5 ribu USD.

Biaya keanggotaan sebanyak 10 ribu USD juga harus dibayarkan ketika calon pemegang kartu ini ketika memutuskan untuk mendaftarkan diri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Vivo Y21d HP Murah Cuma 2 Jutaan, Ada Baterai BlueVolt 6500 mAh!

Vivo Y21d merupakan ponsel terbaru yang punya harga sekitar Rp 2 jutaan. Gadget ini punya kapasitas daya besar 6500 mAh yang kalahkan Oppo A54.  

iPhone 17 Pro Max Andalkan Lensa Telefotonya yang Canggih, Bisa Optical Zoom 4x!

IPhone 17 Pro Max diluncurkan September 2025. Jajaran ponsel terbaru ini mencakup iPhone 17 reguler, iPhone Air ultra tipis dan dua model Pro. ​

Promo McD Delivery 8-9 November, Nikmati Paket 5 Ayam Goreng Hanya Rp 60.000-an

McD hadirkan promo Delivery selama 2 hari dari 8-9 November 2025. Nikmati PaMer 5 dengan 5 Ayam Goreng spesial hanya Rp 60.000-an.  

Prediksi Pertandingan Tottenham vs Man United (8/11): Siapa Unggul di Derby Panas?

Berikut prediksi pertandingan Tottenham Hotspur vs Manchester United (MU) di Standa Sports Eirasia pada Sabtu 8 November 2025, jam 19.45 WIB.

5 Kunci Kekayaan Modern yang Tak Pernah Diajarkan di Sekolah, Ikuti Prinsip Ini

Simak cara jadi kaya tanpa bergantung pada gaji, lewat 5 prinsip modern yang jarang diajarkan di sekolah. Yuk, mulai ubah mindsetmu sekarang!  

Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 8 November 2025 Naik

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.299.000 untuk perdagangan Sabtu (8/11/2025), naik Rp 3.000 dibanding hari sebelumnya

Cara Menyembunyikan Obrolan WhatsApp, Pakai Fitur Kunci Obrolan Berikut!

Cara menyembunyikan obrolan WhatsApp bisa dilakukan dengan memanfaatkan fitur “sembunyikan dan tampilkan”.​  

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (8/11/2025) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (8/11/2025) kompak naik Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.378.000, emas UBS 1 gr Rp 2.381.000 

6 Ide Kostum Hari Pahlawan dari Kebaya Klasik hingga Tentara Jadul

Inspirasi kostum Hari Pahlawan 10 November dari dokter, guru, atau tentara perang untuk tampil beda dan berkesan.

Rahasia Tubuh Sehat dan Bertenaga: 7 Manfaat Buah Bit jika Teratur Dikonsumsi

Buah bit memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh. Mulai dari menurunkan tekanan darah hingga meningkatkan stamina.