M O M S M O N E Y I D
Bugar

Inilah Buah Paling Sehat Menurut Para Ahli yang Bisa Anda Konsumsi, Apakah Itu?

Inilah Buah Paling Sehat Menurut Para Ahli yang Bisa Anda Konsumsi, Apakah Itu?
Reporter: Rezki Wening Hayuningtyas  |  Editor: Rezki Wening Hayuningtyas


MOMSMONEY.ID - Apa buah paling sehat menurut para ahli, ya? Yuk, cari tahu selengkapnya di sini!

Saat berbicara tentang makanan sehat, buah-buahan hampir selalu masuk dalam daftar teratas. Kaya akan vitamin, mineral, dan antioksidan, buah menjadi bagian penting dari pola makan seimbang.

Namun, tahukah Anda bahwa buah yang paling sehat menurut CDC (Centers for Disease Control and Prevention) adalah tomat? Meski sering dianggap sebagai sayuran, tomat sebenarnya termasuk buah.

Dilansir dari laman Women’s Health, CDC memberikan penilaian berdasarkan skor kepadatan nutrisi dari 41 buah dan sayuran yang disebut sebagai “powerhouse” atau pembangkit gizi.

Dalam daftar tersebut, tomat meraih skor 20,37, menjadikannya buah paling unggul dalam kategori ini.

Baca Juga: 7 Manfaat Makan Tomat untuk Kesehatan Tubuh yang Luar Biasa

Apa yang Membuat Tomat Begitu Sehat?

Tomat kaya akan berbagai nutrisi penting. Menurut Scott Keatley, RD, salah satu Pendiri Keatley Medical Nutrition Therapy, tomat adalah sumber antioksidan yang sangat baik, terutama likopen. Kandungan ini telah banyak dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit jantung dan kanker.

Tak hanya itu, tomat juga mengandung vitamin C, kalium, folat, dan vitamin K dalam jumlah yang signifikan. Keatley menjelaskan bahwa likopen dalam tomat akan lebih mudah diserap tubuh saat tomat dimasak.

Oleh karena itu, konsumsi produk olahan tomat seperti saus, sup, atau pasta tomat bisa menjadi cara yang baik untuk mendapatkan manfaat nutrisinya secara optimal.

Selain itu, tomat juga memberikan kombinasi serat dan kandungan air yang mendukung kesehatan sistem pencernaan dan usus Anda. Untuk membantu penyerapan nutrisi secara maksimal, disarankan untuk mengonsumsi tomat bersama lemak sehat, seperti minyak zaitun.

Jika Anda lebih suka tomat mentah, jangan khawatir. Menambahkan irisan tomat ke dalam salad atau mengonsumsinya sebagai camilan juga tetap memberikan manfaat vitamin dan hidrasi yang baik untuk tubuh.

Adakah Buah Lain yang Punya Manfaat Serupa?

Meskipun tomat berada di posisi teratas sebagai buah tersehat menurut CDC, ada beberapa buah lain yang juga memiliki skor cukup tinggi dan layak dikonsumsi secara rutin, seperti jeruk, stroberi, lemon, dan jeruk bali.

Scott Keatley juga menekankan, buah beri, terutama blueberry dan stroberi, memiliki kandungan antioksidan dan nutrisi yang sebanding dengan tomat. Buah beri kaya akan vitamin C dan serat, serta mengandung antosianin—zat yang diketahui dapat membantu mengurangi peradangan dalam tubuh.

Baca Juga: 10 Cara Jitu Mengurangi Berat Badan dengan Cepat Menurut Sains

Berapa Banyak Tomat yang Sebaiknya Dikonsumsi?

Menurut NHS (National Health Service) Inggris, orang dewasa dianjurkan mengonsumsi lima porsi buah dan sayuran setiap hari.

Untuk tomat, Keatley menyarankan, agar Anda memasukkan satu buah tomat berukuran sedang atau satu cangkir tomat ceri ke dalam menu harian Anda sebagai awal yang baik.

Namun, perlu diketahui bahwa tomat bersifat asam. Bagi sebagian orang, terutama yang memiliki sensitivitas terhadap makanan asam atau menderita gangguan seperti tukak lambung, terlalu banyak mengonsumsi tomat dapat menyebabkan iritasi mulut atau memperburuk luka.

Bagaimana Jika Tidak Suka Tomat?

Jika Anda tidak menyukai tomat atau ingin variasi dalam menu harian, Keatley menyarankan untuk tetap mengonsumsi buah dan sayuran lain guna mendapatkan manfaat nutrisi yang seimbang.

"Tomat memang sangat baik untuk kesehatan, tetapi mengombinasikannya dengan jenis buah dan sayur lainnya akan membantu mengurangi efek keasaman sekaligus menyediakan berbagai macam nutrisi penting bagi tubuh," jelasnya.

Dengan kandungan gizi yang padat, tomat terbukti menjadi buah paling sehat menurut para ahli yang bisa Anda konsumsi. Kaya akan antioksidan, vitamin, dan serat, tomat mendukung kesehatan jantung, pencernaan, hingga kekebalan tubuh Anda.

Baik dimakan mentah maupun dalam bentuk olahan, tomat tetap menawarkan manfaat yang besar. Namun, penting juga untuk menyesuaikan asupannya dengan kondisi tubuh Anda dan tetap menjaga variasi dalam konsumsi buah dan sayur.

Baca Juga: 22 Daftar Makanan Berserat Tinggi untuk Diet Menurunkan Berat Badan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ini Kiat Coffeenatics Mengembangkan Usaha Kopi Lokal hingga Tembus Pasar Global

Coffeenatics membagikan beberapa strategi untuk mempertahankan hingga membesarkan usahanya.         

Bukan Gaji, Ini 5 Rahasia Orang Kaya Kelola Uang Hingga Sukses

Simak yuk, perbedaan orang kaya dan kebanyakan orang bukan soal gaji, tapi cara berpikir dan mengambil keputusan keuangan.

KAI Catat 131 Ribu Tiket KA untuk Angkutan Lebaran Telah Dipesan

Masyarakat sudah dapat melakukan pemesanan tiket KA Lebaran untuk jadwal keberangkatan 11-16 Maret 2026 melalui seluruh kanal resmi KAI.

Hasil Thailand Masters 2026: 10 Wakil Indonesia Tembus 4 Besar, Segel 3 Tiket Final

Hasil Thailand Masters 2026 Babak Perempatfinal Jumat (29/1), 10 wakil Indonesia maju ke semifinal dan menyegel 3 tiket untuk babak final.

Dapur Terasa Lebih Nyaman: Simak Tren Kabinet 2026 yang Prioritaskan Ketenangan

Simak tren kabinet dapur 2026 yang mulai ditinggalkan dan solusi desain praktis agar dapur lebih rapi, hangat, dan nyaman digunakan.

Wallpaper Tempel: Hindari 7 Kesalahan Ini Agar Hasil Pekerjaan Lebih Rapi dan Awet

Wallpaper tempel sering mengelupas? Desainer interior berbagi rahasia teknik pemasangan yang tepat agar hasilnya maksimal dan tahan lama.

6 Warna Cat Sherwin-Williams Ini Bikin Suasana Rumah Lebih Nyaman

Cek 6 warna cat Sherwin-Williams yang direkomendasikan desainer untuk rumah lebih tenang, nyaman, dan cocok dengan gaya hidup kekinian.

Aturan Dana Darurat 3/6/9 Bulan Kini Lebih Fleksibel, Bukan Sekadar Angka Mati lo

Berikut panduan simpel memahami dana darurat yang update, cara menghitung ideal, dan strategi aman menjaga keuangan tanpa kehilangan peluang.

Strategi DCA: Kok Bisa Investor Pemula Tenang Hadapi Gejolak Ekonomi, Simak yuk

Strategi DCA ini bantu investasi Anda tetap konsisten meski pasar fluktuatif, simak cara kerja dan manfaatnya agar keuangan lebih terarah.

Pasar Kripto Rontok, Ini 5 Kripto Penghuni Top Gainers 24 Jam

Di pasar aset kripto yang ambles, hanya segelintir aset kripto yang mampu naik dalam 24 jam terakhir.