InvesYuk

IHSG Berpeluang Rebound Hari Ini (4/11) Setelah Turun 2,5%

IHSG Berpeluang Rebound Hari Ini (4/11) Setelah Turun 2,5%

MOMSMONEY.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) memiliki potensi berbalik menguat atau rebound pada perdagangan hari ini, Senin, 4 November 2024. Indeks ditutup merah pekan lalu. 

Jumat lalu (4/11), IHSG turun 0,91% ke 7.505,26. Investor asing menjual dengan nilai jual bersih (net sell) Rp 616,16 di pasar reguler. 

Dalam sepekan, IHSG turun 2,46% dengan net sell asing Rp 2,65 triliun. 

CEO Yugen Bertumbuh Sekuritas William Surya Wijaya menyebut, peluang pergerakan IHSG masih akan diwarnai oleh laporan kinerja emiten sepanjang kuartal III-2024, serta ditopang oleh kestabilan ekonomi domestik.

Sedangkan faktor lain yang sejatinya dapat memberikan pengaruh terhadap pergerakan IHSG diantaranya fluktuasi nilai tukar. Dia memperkirakan, hari ini IHSG berpotensi menguat dengan rentang pergerakan 7.454 - 7.589.

Beberapa saham pilihan yaitu 
- JSMR
- ⁠TLKM
- ⁠BBRI
- ⁠BBCA
- ⁠SMRA
- ⁠ASRI
- ⁠ASII
- ⁠AALI
- ⁠TBIG
- ⁠ADHI

Selanjutnya: Zelenskiy Desak Sekutu Setop Menonton dan Mulai Bertindak Atas Korea Utara

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News