InvesYuk

IHSG Berpotensi Rebound Teknikal, Ini 6 Pilihan Saham dari BNI Sekuritas

IHSG Berpotensi Rebound Teknikal, Ini 6 Pilihan Saham dari BNI Sekuritas

MOMSMONEY.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) memiliki peluang rebound pada perdagangan hari ini, Rabu (19/6). Indeks buka kembali setelah libur Idul Adha dan cuti bersama pada Senin dan Selasa kemarin. 

Tim Riset BNI Sekuritas mencatat, indeks utama Wall Street ditutup menguat pada akhir perdagangan Selasa (18/6), di mana indeks S&P 500 dan Nasdaq mencapai rekor tertinggi, didukung kenaikan saham Nvidia. 

Dow Jones Industrial Average naik 0,15%, ke level 38.834, S&P 500 menguat 0,25%, ke level 5.487, dan Nasdaq Composite naik 0,03% ke level 17.862,23. 

Nvidia menyalip Microsoft menjadi perusahaan dengan kapitalisasi pasar terbesar di dunia, setelah naik 3,5% menjadi US$ 135,58 per saham. Kapitalisasi pasarnya meningkat menjadi US$ 3,33 triliun.

Bursa Asia menguat pada akhir perdagangan Selasa (18/6), mengikuti kenaikan Wall Street yang didorong kenaikan saham teknologi.

Namun, IHSG diperkirakan tak mengekor sentimen dari bursa AS maupun Asia. 

"Hari ini IHSG berpotensi teknikal rebound terbatas, setelah ada berita tentang bantahan dari tim Bapak Prabowo-Gibran mengenai rencana naikkan debt to GDP (rasio utang terhadap Produk Domestik Bruto) menjadi 50%," tulis tim riset BNI Sekuritas. 

Support IHSG hari ini diperkirakan di 6.650-6.700. Sedangkan resistance IHSG di level 6.760-6.820. 

Pada hari terakhir perdagangan, Jumat (14/6), IHSG ditutup turun 1,42% kemarin, dan masih disertai dengan net sell asing sekitar 1,15 triliun di pasar reguler. Saham yang paling banyak dijual asing adalah BBRI, BMRI, TLKM, BBCA dan BBNI.

Ide trading hari ini

Di tengah peluang teknikal rebound, BNI Sekuritas membagikan rekomendasi saham teknikal atau ide trading untuk saham AMMN, ACES, GOTO, MEDC, MDKA, dan CUAN.

Berikut rinciannya:

1. AMMN
Spec Buy dengan area beli di 12.000, cutloss jika break di bawah 11.800. Jika tidak break di bawah 11.800, potensi naik ke 12.200-12.400 short term. 

2. ACES
Buy if Break 850, dengan target jual di 870-890 short term. Support di 835, cutloss jika break di bawah 825. 

3. GOTO
Spec Buy dengan area beli di 52, cutloss jika break di bawah 51. Jika tidak break di bawah 52, potensi naik ke 54-56 short term. 

4. MEDC
Spec Buy dengan area beli di 1.250, cutloss jika break di bawah 1.200. Jika tidak break di bawah 1.200, potensi naik ke 1.290-1.320 short term. 

5. MDKA
Spec Buy dengan area beli di 2.270, cutloss jika break di bawah 2.240. Jika tidak break di bawah 2.240, potensi naik ke 2.320-2.360 short term. 

6. CUAN
Spec Buy dengan area beli di 8.175, cutloss jika break di bawah 8.000. Jika tidak break di bawah 8.000, potensi naik ke 8.300-8.500 short term.               

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News