MOMSMONEY.ID - Agar kulit terhindar dari bahaya gelombang panas matahari yang semakin menjadi, gunakan tips berikut ini.
Heat wave atau gelombang panas yang semakin hari semakin terasa tentu membuat beberapa orang khawatir dengan kesehatan kulitnya.
Harvard Health Publishing menyatakan bahwa selama gelombang panas, tingkat polutan lingkungan seperti ozon dapat meningkat membuat reaksi antara polutan, panas, dan radiasi UV menghasilkan polutan sekunder seperti peroksiasetil nitrat (PAN).
Polutan seperti ini dapat mengiritasi kulit dan menyebabkan peradangan melalui stres oksidatif dan kerusakan DNA, sehingga kondisi peradangan seperti eksim dan rosacea dapat memburuk.
Untuk mengurangi bahaya paparan gelombang panas matahari atau heat wave, coba lindungi kulit dengan beberapa tips ini.
Baca Juga: 7 Buah Tinggi Kandungan Air, Perbanyak Konsumsi Saat Cuaca Panas Ekstrem
Kurangi kegiatan outdoor
Dengan mengurangi waktu kegiatan di luar rumah, Anda bisa melindungi kulit dari paparan radiasi matahari penyebab kanker. Terutama saat terjadi gelombang panas, FDA menyarankan agar tidak keluar rumah di antara jam 10 pagi hingga 12 siang.
Sebab itu adalah waktu di mana sinar matahari menjadi sangat intens.
Perhatikan pakaian
Saat berada di luar ruangan, ada baiknya untuk menggunakan pakaian yang bisa melindungi kulit dari paparan gelombang panas. Contohnya seperti pakaian berlengan panjang, celana panjang, dan rok panjang bisa melindungi kulit dari paparan sinar matahari.
Beberapa jenis pakaian ada yang sudah dilengkapi dengan perlindungan UV dan aman digunakan di luar ruangan. Namun, lengkapi juga dengan perlindungan lain seperti jaket dan sunscreen, ya.
Pakai topi
Bukan sebagai gaya, gunakan topi untuk melindungi kepala dari paparan gelombang panas matahari. Agar mendapat perlindungan makin maksimal, gunakan topi yang memiliki pelindung depan.
Perhatikan bahan topi dan sebaiknya memilih topi berbahan SPF. Jauhi menggunakan top dengan bahan jerami agar paparan panas tidak masuk melalui celah-celah topi.
Baca Juga: Cuaca Panas Bikin Dehidrasi, Ketahui 6 Tanda Tubuh Anda Dehidrasi
Pertimbangkan kacamata
Menurut laman UK Health Care, kacamata hitam bisa melindungi mata dari sinar UV dan mengurangi risiko katarak. Pilihlah kacamata hitam yang menghalangi sinar UVA dan UVB untuk memberikan perlindungan terbaik.
Jenis kacamata hitam yang menutupi seluruh bagian mata berfungsi paling baik karena menghalangi sinar UV masuk dari samping.
Gunakan sunscreen
Produk sunscreen wajib selalu digunakan dalam segala situasi, ya. sunscreen tak hanya bagus untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari tapi juga sinar biru lainnya yang menyebabkan kerusakan kulit.
Pastikan untuk menggunakan sunscreen sebelum keluar rumah dan juga saat di dalam rumah. Gunakan juga sunscreen yang tepat bagi wajah, bibir, sekaligus tubuh, ya.
Jangan lupa juga untuk selalu re-apply sunscreen setiap dua jam sekali saat sedang ada di luar ruangan agar perlindungan dari heat wave atau gelombang panas makin tinggi.
Selanjutnya: Setahun Prabowo-Gibran BLT Rp 30 T Cair Mulai Hari Ini, Cek Penerima di Link Resmi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News