Keluarga

Cari Tahu 7 Bahasa Tubuh Bayi dan Artinya, Merasa Lapar hingga Kelelahan

Cari Tahu 7 Bahasa Tubuh Bayi dan Artinya, Merasa Lapar hingga Kelelahan

MOMSMONEY.ID - Memperhatikan bahasa tubuh bayi sangat penting, sebab mereka hanya bisa berkomunikasi melalui tangisan dan gerakan.

“Perilaku bayi secara jelas menyampaikan pesan pemberitahuan kepada orang tua tentang apa yang mereka butuhkan,” ucap J. Kevin Nugent, seorang penulis Your Baby is Speaking to You lewat Parents.com.

Dengan memahami isyarat pesan bayi, maka Moms akan lebih mudah melakukan komunikasi.

Sayangnya, memahami bahasa tubuh bayi tak semudah dibayangkan. Perlu adaptasi  latihan terus menerus. ntuk itu, MomsMoney berikan sederet tanda bahasa tubuh bayi beserta artinya, ini dia.

Bayi lapar

Bahasa tubuh bayi yang mengatakan bahwa mereka sedang kelaparan, mengutip dari Play Group NSW, ialah dengan 2 tanda:

  1. Mengeluarkan suara isapan
  2. Mencari arah payudara

Baca Juga: New Moms Harus Tahu, Ini 6 Cara Menidurkan Bayi Tanpa Bikin Ortu Kurang Tidur

Nah, perlu Moms tahu, bayi yang baru lahir akan merasa lapar setiap 1-2 jam sekali. Untuk bayi yang lebih besar, jangka waktu lapar mereka adalah sekitar 3-4 jam sekali.

Bayi bahagia

Ketika bayi sedang bahagia, maka mereka akan melakukan hal-hal seperti menendang-nendang kaki.

Tendangan kaki ini juga akan dapat mengembangkan otot kaki sang bayi, sekaligus prasyarat untuk melakukan gerakan berguling, dikutip dari Mom Junction.

Bayi marah

Apakah Moms merasa bayi Anda sedang marah? Ketahuilah bahwa ada beberapa penyebab mengapa bayi bisa marah.

Bahasa tubuh bayi sedang marah menunjukkan adanya ketidaknyamanan. Hal itu terjadi bisa karena perut kembung, popok kotor, atau karena gelisah.

bayi menangis

Jika bayi marah karena perut mereka kembung, maka Moms harus membantunya bersendawa, bisa dengan memijit pelan badan si bayi.

Apabila karena popok kotor, Moms bisa cek popok dan menggantinya dengan yang baru.

Namun jika bayi marah karena sedang gelisah, Moms bisa mencari tempat tenang yang tak banyak orang berlalu-lalang dan menghindarkannya dari kontak sosial apapun. Sebab bayi juga butuh “me time” untuk bisa tenang.

Baca Juga: Tanpa Obat Diet, Tiru 7 Kebiasaan Makan yang Bikin Perut Rata Rekomendasi Para Ahli

Bayi merasa lelah

Siapa bilang hanya orang dewasa yang bisa merasakan rasa lelah? Bayi juga bisa merasa lelah, lho!

Berbagai tanda bahasa tubuh bayi yang menunjukkan perasaan lelah di antaranya, mengutip dari Raising Children:

  • Menguap
  • Rewel
  • Gerakan tersentak-sentak
  • Menatap kejauhan
  • Mengisap jari
  • Kehilangan minat pada mainan/orang

Bayi ingin bermain

bayi

Baca Juga: Kenali Orang yang Membencimu Lewat 8 Kode Bahasa Tubuh, Menurut Mantan Agen FBI

Bayi yang sedikit lebih besar sudah mulai bisa mengajak orang-orang di sekelilingnya, terutama orang tuanya untuk bermain.

Beberapa bahasa tubuh bayi ingin bermain ialah dengan menunjukkan senyum lebar, tangan terulur, melakukan kontak mata, dan menunjukkan mata lebarnya pada Anda.

Bayi merasa sakit

Cara bayi berkomunikasi ialah dengan menangis. Namun Moms harus berhati-hati jika bayi menangis sambil melengkungkan punggung mereka. Ini artinya, bayi sedang merasa sakit!

Baca Juga: 13 Kode Bahasa Tubuh dan Artinya, Bikin Tahu Emosi dan Perasaan Lawan Bicara

Beberapa penyebab punggung bayi melengkung bisa jadi karena 4 hal yang berbeda:

  1. Sakit perut
  2. Kembung/ada gas dalam perut
  3. Refluks asam/GERD
  4. Frustrasi

Namun menurut Ari Brown, seorang penulis Baby 411 yang dikutip dari Parents.com mengatakan bahwa kasus umum penyebab bayi melengkungkan punggungnya adalah akibat mulas.

Tetapi jika punggung bayi melengkung di luar waktu menyusu, bisa jadi karena bayi merasa frustrasi & perlu dihibur.

Baca Juga: Bukan Cuma Baby Blues, Postpartum Depression Juga Sering Landa Ibu Baru, Loh

Bayi mengepalkan tangan

Mengapa Bayi Sering Menangis Saat Ditaruh di Kasur

Sering melihat bayi sedang mengepalkan tangan? Sebenarnya gerakan ini merupakan refleks primitif yang sudah dialami sejak bayi masih dalam rahim.

Refleks ini menunjukkan bahwa bayi merasa lapar / stres. Dan refleks ini pula akan terbawa hingga sang bayi lahir.

Itulah sederet bahasa tubuh bayi beserta artinya yang wajib Moms tahu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News